TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Arti Nama Adrian dalam Berbagai Bahasa, Ada yang Berarti Kaya

Ternyata, ada banyak arti nama Adrian dari berbagai bahasa, mulai dari Eropa hingga Latin

Apakah Mama dan Papa menamai si Kecil dengan nama Adrian? Jika iya, Adrian memang merupakan pilihan nama yang baik karena memiliki makna positif sebagai doa untuk si Kecil.

Namun, tahukah Mama bahwa nama Adrian tidak hanya memiliki satu arti? Yup, nama Adrian memiliki beberapa makna jika diartikan dari berbagai bahasa di dunia. 

Salah satunya adalah nama Adrian memiliki makna kaya jika diartikan dari bahasa Eropa. Mama penasaran dengan arti nama Adrian dari bahasa lainnya?

Berikut Popmama.com rangkumkan arti nama Adrian dari berbagai bahasa. Yuk, simak daftarnya di bawah ini, Ma!

1. Arti nama Adrian dalam bahasa Eropa

Pixabay/oscartrianabocanegra

Pertama, nama Adrian bisa diartikan dari bahasa Eropa yang memiliki makna kaya. Maka dari itu, nama Adrian bisa mencerminkan doa agar si Kecil tumbuh menjadi pribadi yang kaya.

Tak hanya kaya secara materi, nama Adrian juga bisa mencerminkan harapan agar putra mama menjadi sosok yang senantiasa bersyukur, memiliki kelimpahan dalam hal kasih sayang, kebaikan, dan empati terhadap sesama.  

2. Arti nama Adrian dalam bahasa Inggris

Unsplash/rodolfo allen_

Berikutnya, ada arti nama Adrian dalam bahasa Inggris yang bermakna gelap. Meskipun terkesan memiliki konotasi negatif, namun bagi beberapa orang, ada makna mendalam di balik arti nama Adrian ini.

Salah satunya adalah gelap mengajarkan kita untuk menghargai cahaya, karena tanpa kegelapan, kita tidak memahami arti penting dari cahaya. Maka dari itu, nama Adrian bisa mencerminkan doa agar si Kecil tumbuh menjadi pribadi yang mampu menemukan cahaya dalam setiap tantangan yang dihadapi. 

3. Arti nama Adrian dalam bahasa Indonesia

Freepik/freepic.diller

Arti nama Adrian dalam bahasa Indonesia adalah besar. Arti besar di sini memiliki makna yang luas, tergantung pada cara pandang masing-masing.

Arti besar bisa bermakna harapan agar si Kecil tumbuh menjadi sosok yang besar hati, penuh kasih sayang, dan memiliki empati terhadap orang lain. Selain itu, besar bisa diartikan sebagai pencapaian yang besar dalam kehidupan dan si Kecil mampu mencapai kesuksesan.

4. Arti nama Adrian dalam bahasa Yunani

Freepik/freepic.diller

Dalam bahasa Yunani, nama Adrian memiliki arti dari Adria. Adria sendiri merupakan sebuah kota di Italia Utara yang namanya diambil dari Laut Adriatik. 

Secara historis, nama Adrian juga merupakan nama orang suci yang terinspirasi oleh beberapa paus awal, termasuk satu-satunya paus Inggris, Adrian IV, dan satu-satunya paus Belanda, Adrian VI.

5. Arti nama Adrian dalam bahasa Jerman

Pexels/Helena Lopes

Dalam bahasa Jerman, arti nama Adrian adalah orang yang berasal dari kota Adria. Serupa dengan bahasa Yunani, nama ini merujuk pada kota kuno bernama Adria di Italia, yang terletak dekat dengan Laut Adriatik. 

Jadi, nama Adrian tidak hanya mengandung makna yang positif sebagai doa untuk si Kecil, melainkan juga mencerminkan asal-usul historis dan geografi.

6. Arti nama Adrian dalam bahasa Latin

Pexels/Mohamad Mekawi

Jika Mama merupakan pecinta alam, khususnya laut, maka menamai si Kecil dengan nama Adrian merupakan keputusan yang tepat, Ma. Pasalnya, dalam bahasa Latin, nama Adrian memiliki arti air atau laut. 

Dengan memberikan nama Adrian, orangtua menaruh harapan agar si Kecil tumbuh dengan sifat-sifat yang mencerminkan lautan, seperti penuh kedamaian dan ketenangan.

7. Arti nama Adrian dalam bahasa karakteristik

Unsplash/Anthony Tran

Terakhir, nama Adrian juga memiliki makna yang positif dari bahasa karakteristik. Dalam bahasa karakteristik, Adrian memiliki arti pemimpin yang berambisi dan penuh visi.

Dengan memberi nama Adrian, Mama menyelipkan doa agar si Kecil kelak memiliki tekad yang kuat untuk menjadi seorang pemimpin.

Itu dia arti nama Adrian dalam berbagai bahasa. Apakah arti nama Adrian sesuai dengan harapan Mama dan Papa untuk si Kecil?

Baca juga:

The Latest