Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mungkin Mama termasuk salah satu orang yang senang jika berbelanja sesuatu, apapun itu. Entah perlengkapan rumah tangga atau kebutuhan si Kecil. Saat Mama memiliki anak, pastinya berbelanja menjadi sebuah kebutuhan yang mutlak untuk memenuhi kebutuhan semua perlengkapan si Kecil.
Ketika memilih berbagai jenis perlengkapan untuk si kecil, aktivitas berbelanja pun bisa menjadi hal yang menyenangkan pastinya. Jika Mama termasuk orang yang suka berbelanja langsung di toko, coba jelajahi toko-toko yang ada di kawasan Jakarta Barat ini.
Banyak toko di wilayah ini yang menjual produk perlengkapan bayi lengkap sehingga memudahkan Mama dalam membeli kebutuhan si Kecil.
Bagi Mama yang sedang mencari perlengkapan si Kecil dan ingin berbelanja di toko perlengkapan bayi di Jakarta Barat, kali ini Popmama.com akan memberikan lima rekomendasi tempatnya nih.
Siap-siap serbu tokonya, ya Ma!
1. Asoka Baby Store
Jika Mama tinggal di daerah Daan Mogot, Mama bisa pergi ke salah satu toko perlengkapan bayi yang bernama Asoka Baby Store. Ada sebuah toko di sudut barat Jakarta yang dapat memenuhi kebutuhuan orangtua akan produk bayi.
Asoka Baby Store salah satu toko perlengkapan bayi di Jakarta Barat yang cukup lengkap. Tidak hanya menyediakan banyak produk yang berkualitas, harganya pun terjangkau. Letaknya sangat strategis berdekatan dengan Denim House, Al Fatih 1435 Islamic Center.
Alamat: Perumahan Daan Mogot Baru, Jalan Gilimanuk No. 38, Kalideres, RT.8/RW.12, Kalideres, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11840.
2. Baby World GCC
Baby World GCC bisa menjadi alternatif toko yang dapat membantu Mama saat ingin membeli berbagai perlengkapan si Kecil. Di toko ini, Mama akan menemukan beberapa barang seperti baju, sepatu, diaper, hingga mainan lho.
Baby World GCC ini ada di daerah Jl. Gajah Mada. Lokasi toko ini cukup strategis karena berada di dekat Maybank dan jadi satu dengan Novotel, letaknya pun berseberangan persis dengan LTC.
Toko ini berada di lantai dasar, dekat dengan eskalator. Jika Mama ingin berbelanja di toko ini pastikan Mama datang pada hari Senin – Jum’at ya karena hari sabtu dan minggu toko Baby World GCC ini tutup.
Alamat: Green Central City, Ground Floor, Jl. Gajah Mada No.188, RT.3/RW.5, Kota Tua, Glodok, Tamansari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11120
3. Baby Belle
Toko perlengkapan bayi menjadi surga untuk para orangtua muda yang sedang mencari berbagai macam kebutuhan bayi, mulai dari botol susu, aneka sepatu, pakaian, hingga macam-macam kado untuk bayi. Toko Baby Belle ini tak jauh dari toko Baby World GCC ya Ma, jaraknya kurang lebih 3,9 km saja.
Salah satu toko perlengkapan bayi di Jakarta Barat ini bisa Mama temui dengan mudah di dalam gedung ITC Mangga Dua lantai 2. Toko ini tentu sangat strategis dan mudah dicari ya, Ma. Bisa jadi salah satu tempat Mama berbelanja nih!
Alamat: ITC Mangga Dua Lt. 2, Blok D No.9, Jl. Mangga Dua Raya, Ancol, Jakarta barat, RT.11/RW.5, Kota Tua, Ancol, Pademangan, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14430
4. Bearhug Indonesia
Ketika Mama ingin berbelanja kebutuhan si Kecil tentu setiap orangtua ingin datang ke sebuah toko dengan koleksi barang yang lengkap. Untuk Mama yang tinggal di daerah Kedoya, Bearhug Indonesia bisa menjadi salah satu toko yang bisa Mama kunjungi yang pastinya memiliki perlengkapan yang lengkap.
Bila ingin mengunjungi Bearhug Indonesia, Mama tak perlu bingung karena letaknya sangat strategis. Letak toko perlengkapan bayi ini di Perumahan Taman Cosmos Kedoya.
Alamat: Perumahan Taman Cosmos Blok I No. 7, Kedoya Utara, Jakarta Barat, RT.2/RW.1, Kedoya Utara, Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11520
5. Suzanna Baby Store
Jika Mama mencari toko perlengkapan bayi yang memiliki banyak pilihan, maka Suzanna Baby Store menjadi salah satu rekomendasinya.
Barang-barang di toko ini cukup lengkap, sehingga memudahkan dalam mencari berbagai perlengkapan bayi yang Mama butuhkan. Lokasinya sangat strategis di daerah Kembangan Selatan atau Komplek Puri Britannica.
Alamat: Komplek Ruko Puri Britania Blok T7 No. B30-35, Jl. Puri Ayu 1 RT.002/RW.002, Kembangan Selatan, Kembangan, RT.2/RW.2, Kembangan Sel., Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610.
Itulah beberapa rekomendasi toko perlengkapan bayi di Jakarta Barat. Semoga rekomendasi di atas bisa menjadi pilihan mama untuk membeli perlengkapan si Kecil, ya!
Baca juga:
- 7 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Jakarta Selatan
- Murah Meriah! Rekomendasi 7 Toko Perlengkapan Bayi di Jakarta Pusat
- Yuk, Cek! Ini 5 Perlengkapan untuk Bayi Baru Lahir yang Harus Dimiliki