TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Merawat Bayi Kembar: 5 Tips untuk Mama

Punya bayi kembar memang terlihat lucu tetapi capeknya pun berlipat

freepik.com/freepic.diller

Merawat  bayi kembar membutuhkan upaya dua kali lipat, tenaga yang dikeluarkan pun tidak kecil. Dengan perencanaan yang baik, Mama bisa merawat bayi kembar Mama dengan lancar.

Berikut tips untuk Mama.

1. Perlu makan dan minum cukup agar lancar menyusui

youtube/twinloveconcierge

Gunakan bantal menyusui kembar sehingga Mama bisa menyusui kedua bayi secara bersamaan. Menurut laman IDAI, seorang ibu dengan bayi kembar dua secara konsisten akan memproduksi jumlah ASI dua kali lebih banyak dari jumlah ASI yang diproduksi ibu dengan bayi tunggal.

Kegiatan menyusui membutuhkan energi yang cukup besar.  Karenanya penting bagi Mama untuk makan dan minum dalam jumlah yang cukup.

Bayi kembar dapat disusui dengan salah satu dari ketiga cara berikut yaitu secara simultan, terpisah sesuai kebutuhan masing-masing bayi, atau bergantian. Menyusui secara simultan lebih menghemat waktu. Selain itu, bayi yang lebih kuat hisapannya akan merangsang refleks aliran untuk kembarannya yang daya hisapnya lebih lemah.

2. Catat jadwal harian si Kembar

Pixabay/Planificador, De, La

Catat jadwal si kembar. Selama beberapa hari, tuliskan rutinitas mereka karena akan membantu Mama mengatur jadwalnya.

Catat waktu menyusui, durasi tidur mereka, dan jumlah popok yang mereka gunakan. Cobalah berbagai cara untuk membuat si kembar tertidur bersamaan. Menidurkan dua bayi sekaligus bisa menjadi tugas yang sangat besar tetapi jika keduanya tidur, Mama pun memiliki waktu istirahat.

Mandikan bayi kembar pada waktu bersamaan. Mama bisa meminta bantuan atau menggunakan dua kursi mandi bayi untuk memandikan mereka. Dengan mengetahui rutinitas dan jadwal mereka, Mama dapat menghemat waktu dan tenaga juga.

3. Jangan sungkan minta bantuan

Pixabay/tookapic

Jangan sungkan untuk meminta bantuan bila Mama membutuhkannya. Mintalah anggota keluarga, teman, dan tetangga untuk membantu merawat bayi. Jika Mama memerlukannya, Mama bisa menggunakan jasa baby sitter untuk membantu Mama.

Bergabunglah dengan kelompok orangtua kembar. Kelompok ini membantu orangtua terhubung satu sama lain dan berbagi pengalaman, tips, dan teknik mengasuh bayi kembar.

Bergabung dengan kelompok ini juga akan membuat Mama terlibat secara sosial. Mama memiliki waktu dan kesempatan untuk bersantai dengan orang-orang yang berada dalam situasi yang sama.

4. Menghemat waktu dengan belanja online

Pixabay/jeshootscom

Berbelanja online sangat menghemat waktu dan tenaga loh, Ma. Untuk beberapa keperluan seperti susu, popok, sabun, atau botol susu, Mama bisa mencarinya di internet. Mama bisa memesan dan melakukan pembayaran di sela-sela istirahat dan tinggal menunggu pesanan diantar ke rumah.

5. Luangkan waktu untuk me time

Freepik/tirachard

Sisihkan waktu khusus untuk “me time”. Tidak peduli seberapa baik Mama merencanakan dan mengerjakan tugas, Mama pasti merasa lelah di penghujung hari. Mama perlu waktu untuk bersantai dan recharge. Atau Mama akan merasa kelelahan setelah seharian mengurus si kembar dan pekerjaan rumah lainnya.

Karena itu, istirahatlah dari tugas-tugas Mama dan lakukan apa yang paling Mama. Ini akan membuat Mama termotivasi, bahagia, dan sehat saat mengasuh si kembar.

Semoga bermanfaat!

Baca juga: 5 Cara Bijak Memperlakukan Anak Kembar

The Latest