Awas, 5 Perlengkapan untuk Bayi Ini Ternyata Bisa Menimbulkan Bahaya
Beberapa negara sudah melarang penggunaan perlengkapan bayi ini
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak produk perlengkapan di pasaran yang diciptakan khusus untuk bayi. Perlengkapan tersebut diharapkan dapat mempermudah orangtua dalam merawat bayinya atau pun melindung bayi dari bahaya.
Namun, kebalikan dari tujuan diciptakannya perlengkapan ersebut, beberapa di antaranya justru dapat membahayakan bayi. Ini dikarenakan bentuk, tekstur, atau pun penggunaan yang salah, yang seringkali tidak diprediksi atau tidak disengaja dapat melukai bayi.
Berikut Popmama.com merangkum lima perlengkapan bayi yang berbahaya beserta risikonya, dilansir dari Today's Parents:
1. Bumper pads
Bumper pads adalah lapisan busa yang dipasang mengelilingi ranjang bayi. Tujuannya adalah untuk melindungi bayi dari benturan yang mengenai pilar-pilar ranjang. Tetapi, di balik tujuannya yang baik untuk melindungi bayi, ternyata punya sisi negatif yang juga berbahaya.
Bumper pads berisiko meningkatkan risiko kematian. Dalam kondisi tidur dan berguling, bayi bisa saja tak dapat bernapas karena bumper pads menghalangi hidungnya saat wajahnya tak sengaja menempel pada bumper pads tersebut. Karena bahaya yang mengintai ini, Canadian Paediatric Society dan American Academy of Pediatrics menganjurkan agar bayi tidur di ranjang tanpa memakai bumper pads.
2. Baby walkers
Baby walkers dulunya dianggap sebagai alat yang dapat membantu bayi belajar berjalan lebih cepat dan lebih baik. Tetapi, sejak tahun 2004, di Kanada benda ini sudah dilarang. Alasannya adalah banyak bayi yang kakinya terjepit roda baby walkers, bahkan terjungkal sehingga mengalami cedera parah.
Oleh karenanya, para ahli pun kini menganjurkan penggunaan push toys ketimbang baby walkers untuk bayi yang belajar berjalan.
3. Ranjang bayi pintu samping
Ada berbagai jenis ranjang bayi yang dijual di pasaran. Salah satunya adalah ranjang bayi pintu samping atau drop-side cribs. Namun, model ranjang bayi seperti ini ternyata berbahaya. Pintu gesernya dapat saja tergelincir turun dan menutup begitu saja. Hal ini bisa menimbulkan cedera, bahkan kematian.
4. Kursi mandi
Para dokter anak di Kanada telah melarang penggunaan kursi mandi alias bath seats. Alasannya karena benda ini dapat berbahaya apabila bayi duduk dan tergelincir. Pada kasus-kasus yang terpantau di ruang gawat darurat berbagai rumah sakit di Kanada, bayi-bayi ini dibiarkan bermain air dan sabun ketika mandi, tanpa pengawasan dari orang dewasa. Ketika bayi menggoyangkan tubuhnya dengan keras, karena licinnya air dan sabun, ia bisa jatuh bahkan tenggelam di dalam bathub.
5. Co-sleeping pad atau in-bed basket
Co-sleeping pad atau in-bed basket berbentuk menyerupai ranjang bayi dengan sisi terbuka yang dipasangkan di bagian kasur besar. Benda ini adalah alternatif bagi orangtua yang ingin bayinya tidur bersama mereka, tapi tidak meletakkannya di tengah-tengah karena berisiko menindihnya. Tetapi, dengan menggunakan co-sleeping pad atau in-bed basket, risikonya pun sama-sama besar. Terutama pada bayi yang sudah bisa berguling sendiri. Bayi bisa saja tergelincir di antara ranjangnya dan ranjang orangtuanya.
Itulah lima jenis perlengkapan yang berbahaya untuk bayi, terutama bila digunakan tanpa pengawasan dari orang dewasa. Sebisa mungkin hindarilah menggunakan perlengkapan tersebut. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Ma!
Baca Juga:
- Mau Pakai Ranjang Bayi Bekas? Ini Cara Cek Keamanannya
- Keuntungan dan Kerugian Tidur Satu Ranjang dengan Bayi
- Jatuh dari Ranjang, Tengkorak Kepala Bayi ini Retak. Begini Ceritanya!