TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Kulit Kepala Bayi Kering? Lakukan 5 Tips Perawatan Ini Yuk!

Jaga kulit kepala bayi tetap sehat dengan melakukan lima hal ini di rumah

Freepik

Kulit kepala yang sehat akan menunjang kebersihan dan kesuburan rambut bayi. Sebaliknya, kulit kepala yang menunjukkan tanda-tanda tidak sehat seperti kulit bersisik, warna kemerahan atau kekuningan, gatal, dan bercak di kepala akibat kulit mengelupas dapat mempersulit pertumbuhan rambutnya.

Memang, kulit kepala bayi yang sangat lembut dan belum dilindungi banyak rambut rentan kering dan iritasi sehingga menyebabkan kulit kepala kering. Tapi tidak perlu khawatir, kondisi ini dapat Mama atasi sendiri di rumah saja, lho!

Yuk simak lima cara mengatasi kulit kepala bayi kering dalam artikel Popmama.com yang satu ini!

1. Gunakan sampo yang tepat

Pixabay/wsucht

Selalu gunakan produk sampo bayi berbahan ringan tanpa kandungan bahan kimia keras. Telaah komposisi sampo bayi lalu hindari kandungan sulfat dan paraben. Kedua zat tersebut dapat mengurangi kelembapan rambut hingga menjadi kering dan kaku.

Jika penyebab keringnya kulit kepala bayi adalah ketombe atau produksi minyak berlebih pada kulit, gunakan sampo khusus anti ketombe yang sudah disetujui oleh dokter kepercayaan mama.

2. Jaga kelembapan kulit kepala bayi

Freepik/master1305

Mineral oil seperti zaitun dapat memberikan kelembapan yang dibutuhkan oleh kulit. Aplikasikan minyak ke kulit kepala bayi dan pijat dengan lembut, lalu bersihkan sisa-sisa kulit kepala yang mengelupas dengan sisir lembut.

Diamkan minyak di kepala bayi selama 10 menit lalu bilas dengan sampo bayi yang lembut. Lakukan kebiasaan ini 1-2x dalam seminggu menyesuaikan dengan kondisi kulit kepala bayi.

3. Jangan terlalu sering keramas

Freepik

Keramas memang penting untuk menghilangkan berbagai kotoran di rambut bayi, namun sampo memiliki efek samping mengurangi kandungan minyak esensial dari kulit kepala. Jika terlalu sering, kulit kepala bayi akan menjadi kering dan mengelupas.

Sebaiknya si Kecil hanya keramas dua kali dalam seminggu dengan suhu air normal, tidak terlalu dingin atau terlalu panas.

4. Pakaikan penutup kepala

Unsplash/LukeMichael

Kondisi cuaca ekstrim, angin kencang, hingga paparan sinar matahari berlebih adalah beberapa penyebab keringnya kulit kepala bayi. Untuk itu, Mama disarankan untuk selalu memakaikan penutup kepala pada bayi setiap mengajaknya ke luar rumah.

5. Gunakan bahan herbal sebagai masker rambut

Freepik/freepic.diller

Tips terakhir yang bisa Mama lakukan untuk merawat kulit kepala bayi adalah dengan rajin memberikannya masker rambut dari bahan-bahan alami berikut ini:

  • Gel lidah buaya: kandungan antiinflamasi dalam gel ini dapat meredakan rasa gatal dan peradangan yang umumnya timbul akibat kulit kepala kering. Aplikasikan gel pada kulit kepala bayi dan diamkan selama lima menit sebelum mencucinya dengan sampo.
  • Minyak kelapa: minyak kelapa terbukti aman dan efektif untuk merawat kulit kepala kering dengan melembapkannya. Aplikasikan minyak kelapa secukupnya pada kulit kepala bayi dan sisir lembut untuk mengangkat kulit mati serta kotoran lainnya sebelum membilas dengan sampo.
  • Masker pisang: kandungan pisang dapat melembapkan kulit kepala, mencegah kulit kepala kering, mengontrol ketombe, serta membuat rambut lebih berkilau dan mudah diatur. Tumbuk satu buah pisang hingga halus dan balurkan di seluruh kepala bayi. Diamkan hingga 5 menit lalu cuci bersih dengan menggunakan sampo.

Pastikan Mama membersihkan kulit kepala dengan menyeluruh setiap habis memakaikan masker rambut alami ini untuk mencegah sisa-sisa minyak dari masker tertinggal dan memicu ketombe atau kulit kepala kering.

Itu dia lima cara mengatasi kulit kepala bayi kering. Mudah bukan? Selamat mencoba, Ma!

Baca juga:

The Latest