10 Rekomendasi Lotion Bayi untuk Kulit Sensitif
Beragam pilihan lotion untuk si Kecil yang memiliki kulit sensitif
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah Mama pernah melihat kulit si Kecil mengalami kemerahan, ruam, atau bahkan berjerawat? Bukan rahasia lagi bahwa kulit bayi dikenal sangat sensitif. Jika perawatannya kurang diperhatikan, kemungkinan akan muncul berbagai masalah pada kulitnya.
Itu sebabnya, sangat penting untuk menjaga kulit tubuh si Kecil, Ma. Kulit bayi yang sensitif lebih rentan mengalami masalah kulit lainnya. Untuk itu, agar kulit bayi tetap lembap dan tidak mudah kering, Mama bisa memberikannya lotion.
Sebagai rekomendasinya, berikut Popmama.com ulas rekomendasi lotion bayi untuk kulit sensitif.
1. Aveeno Baby Calming Comfort Lotion
Seperti namanya, Aveeno Baby Calming Comfort Lotion memiliki aroma yang begitu menenangkan. Perpaduan aroma vanila dan lavender menyatu dengan sempurna ke dalam kulit bayi.
Produk ini bebas paraben dan mengandung colloidal oatmeal yang dapat menjaga kelembutan kulit bayi sampai 24 jam lamanya. Tak hanya digunakan untuk kulit bayi sensitif, lotion-nya juga cocok untuk balita dan orang dewasa.
Harga mulai dari: Rp 125 ribuan.
2. Burt's Bees Baby Bee Nourishing Lotion
Jika kulit bayi mama mengalami kemerahan akibat terlalu sensitif, cobalah untuk mengusapkan Burt’s Bees Baby Bee Nourishing Lotion. Produk satu ini memiliki kandungan aloe vera dan shea butter.
Keduanya dipercaya mampu melindungi kulit bayi yang masih sangat sensitif dan mudah sekali mengalami kemerahan. Kandungan pH yang terdapat di dalamnya pun seimbang yakni sekitar 5,5.
Harga mulai dari: Rp 342 ribuan.
3. Cetaphil Baby Daily Lotion with Shea Butter
Cetaphil Baby Daily Lotion with Shea Butter mengandung ekstrak calendula organik yang wanginya menenangkan.
Kandungan tersebut berasal dari bunga marigold dan telah digunakan selama berabad-abad lamanya untuk meredakan kulit bayi sensitif maupun teriritasi. Kandungan glycerin dan panthenol dapat membantu menguatkan lapisan pelindung kulit.
Harga mulai dari: Rp 180 ribuan.
4. Johnson's Cotton Touch Face & Body Lotion
Mencari lotion bayi yang punya tekstur lembut, ringan, dan nyaman di kulit? Maka, Mama bisa mengandalkan Johnson’s Cotton Touch Face & Body Lotion. Produknya tidak akan membuat kulit bayi terasa lengket,
Jika Mama mengoleskannya ke kulit bayi, maka dapat membuat kulitnya terasa semakin lembut, bebas gatal, dan mencegah terjadinya kulit kering. Mama bisa mengoleskannya terutama di bagian lipatan.
Betul, tekstur lotion ini sangat lembut, ringan, dan nyaman di kulit. Kulit bayi tidak akan terasa lengket apalagi menjadi kemerahan dan ruam. Baby lotion ini justru membuat kulit bayi semakin lembut, bebas gatal, dan mencegah kulitnya kering, terutama di bagian lipatan tanpa meninggalkan residu.
Harga mulai dari: Rp 61 ribuan.
5. Mothercare As Soft As Baby Lotion
Mothercare As Soft As Baby Lotion diciptakan secara khusus untuk membantu para Mama di luar sana menjaga kulit si Kecil agar tetap lembap dan mencegah kulitnya mengering. Produknya sudah diakui oleh banyak dokter anak dan teruji secara dermatologis.
Produk ini mempunyai keunggulan lainnya lantaran tidak hanya diperuntukkan si Kecil saja, tetapi juga cocok untuk digunakan oleh seluruh anggota keluarga, termasuk orang dewasa. Cara pemakaiannya, cukup digosokkan ke kulit bayi secara merata setelah mandi.
Harga mulai dari: Rp 108 ribuan.
6. Mustela Hydra Bebe Body Lotion
Lotion yang cocok untuk kulit sensitif biasanya tidak hanya harus bersifat melembapkan dan menyejukkan kulit, tetapi juga perlu memberikan imunitas terbaik pada sel kulitnya, sehingga kulit tidak mudah mengalami kemerahan dan gatal.
Produk Mustela Hydra Bebe Body Lotion mengandung shea butter dan bisa digunakan untuk bayi newborn. Pengolesannya dapat memberikan efek kenyal, lembut, dan juga mencegah bayi mengalami iritasi.
Harga mulai dari: Rp 189 ribuan.
7. Pigeon Baby Lotion Hypoallergenic
Mungkin harga boleh rumah, tapi produk satu ini dijamin tidak murahan. Manfaat yang Mama peroleh dari Pigeon Baby Lotion Hypoallergenic juga cukup banyak, lho. Lotion-nya mengeklaim bebas paraben dan pewarna, sehingga aman untuk si Kecil.
Bayi yang lahir dengan kulit sensitif bisa mencoba produknya tanpa harus khawatir akan kandungannya. Jika digunakan secara rutin, kulit bayi pasti akan terasa lembut dan tidak kasar akibat iritasi.
Harga mulai dari: Rp 20 ribuan.
8. Pure Baby Soothing Moisturizer Cream
Kalau lotion satu ini dapat melembapkan dan melembutkan kulit bayi selama 24 jam lamanya, Ma. Skincare khusus bayi ini mengandung ekstrak oat kernel dan oat kernel flour. Dua kandungan tersebut dapat dengan cepat meredakan panas dan kulit bayi yang sensitif.
Selain itu, kandungan ekstra olive leaf yang terdapat di dalamnya juga dikenal sebagai antioksidan yang memberikan efek anti jamur, anti bakteri, dan anti inflamasi di kulit si Kecil. Sehingga, produknya dapat membantu memperbaiki kulit bayi yang rusak.
Harga mulai dari: Rp 112 ribuan.
9. Sebamed Baby Cream Extra Soft
Sebamed Baby Cream Extra Soft mampu memberikan perlindungan yang aman untuk bayi sejak lahir ke dunia. Bahkan, produk ini direkomendasikan oleh dokter di 85 negara di dunia lantaran kaya akan kandungan terbaik.
Tidak hanya membuat kulit bayi menjadi lembap, lotion ini juga dapat merangsang proses penyembuhan kulit bayi dari iritasi yang tidak diinginkan. Cocok sekali untuk mencegah si Kecil dari masalah alergi, kulit kering, eksim, ruam popok, hingga kulit yang sensitif.
Harga mulai dari: Rp 190 ribuan.
10. Zwitsal Baby Lotion Classic
Siapa di antara Mama pencinta merek satu ini?
Aroma baby lotion yang ditawarkan memang tidak pernah membuat kita bosan. Kandungan canola oil yang terdapat di dalam Zwitsal Baby Lotion Classic berfungsi menjaga kelembapan kulit bayi sepanjang hari.
Dilengkapi antioksidan dan vitamin E yang dapat membuat kulit si Kecil terasa semakin lembut. Serta, mampu menjaga kulitnya dari pengaruh buruk lingkungan. Tentunya, bayi berkulit sensitif diperbolehkan menggunakan produk ini.
Harga mulai dari: Rp 16 ribuan.
Nah, jadi itu dia beberapa rekomendasi lotion bayi untuk kulit sensitif. Jadi, tertarik untuk menggunakan produk yang mana, Ma?
Baca juga:
- 8 Rekomendasi Stroller Bayi yang Ringan dan Gampang Dilipat
- 10 Rekomendasi Botol Susu Bayi, Bebas BPA
- 5 Rekomendasi Puding untuk Bayi, Enak dan Praktis