Menu MPASI Bayi 9 Bulan untuk Minggu Kedua Februari 2022
Di usia ini, bayi berkembang pesat. Ini harus didukung dengan asupan nutrisi ya, Ma
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seiring bertambahnya usia, perkembangan bayi juga makin pesat, Ma. Mama dapat memberikan variasi makanan yang lebih beragam, juga dari segi rasanya ketika si Kecil memasuki usia 9 bulan.
Si Kecil bisa mengonsumsi makanan yang dicincang halus atau disaring kasar. Teksturnya terus meningkat menjadi semakin kasar sampai makanan bisa dipegang atau diambil dengan tangannya sendiri. Jumlah rata-rata MPASI setiap kali makan untuk bayi berusia 9 bulan adalah sekitar 125 ml.
Nah, untuk membantu Mama, Popmama.com sudah merangkum menu MPASI bayi 9 bulan untuk minggu kedua Februari 2022. Apa saja ya?
1. Menu hari Senin
Bubur udang campur sayur
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 10 gr unsalted butter/1 sdt munjung
- 1 siung bawang putih
- Bawang bombai
- 300 ml air kaldu/air
- 2 sampai 3 sdm beras untuk nasi tim
- 60 gr udang cincang
- 1 sdm wortel cincang
- 1 sdm jagung manis cincang
- 1 btg buncis cincang
- Keju
- Evoo
Cara memasak:
- Masak beras sampai jadi nasi tim atau nasi lembek.
- Tumis bawang bombai cincang sampai harum dan layu. Kemudian tambahkan bawang putih.
- Tambahkan wortel, jagung, buncis, dan air kaldu. Masak sampai agak lunak.
- Masukkan udang, aduk-aduk. Jika udang menggumpal, Mama dapat mencincangnya kembali.
- Campurkan nasi yang sudah dimasak sebelumnya. Masak hingga lunak dan air menyusut. Jangan lupa untuk aduk sesekali ya, Ma.
- Tambahkan keju dan evoo, sesuaikan tekstur sebelum disajikan untuk bayi.
2. Menu hari Selasa
Macaroni sayur telur kukus
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- Macaroni (bisa diganti nasi/kentang)
- Telur 1 butir
- Wortel secukupnya
- Pokcoy secukupnya (bisa diganti brokoli atau sayur hijau lain)
- Tahu secukupnya
- Bawang merah 1 siung
- Bawang putih 1 siung
- Keju parut secukupnya
Cara membuatnya:
- Rebus macaroni hingga matang dan tiriskan.
- Iris bawang putih dan bawang merah, sayur, dan tahu.
- Campur macaroni dengan irisan bawang, sayur, dan tahu. Susun di dalam mangkok tahan panas
- Kocok telur dan tuangkan merata di mangkok berisi campuran macaroni.
- Taburkan parutan keju di atasnya.
- Kukus selama 10-15 menit dengan api kecil.
- Sesuaikan tekstur sebelum disajikan untuk bayi.
3. Menu hari Rabu
Vegetable egg steam
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 200 gr kentang
- 60 gr jagung pipil
- 30 gr daging Sapi
- 1 butir telur ayam
- Secukupnya tomat
- 20 gr sayuran (wortel, labu siam, bawang daun, seledri)
- 1 sdt minyak brutu ayam
- 1 siung bawang putih
- Seiris bawang bombai
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum.
- Masukkan semua bahan kecuali tomat dan telur. Tumis sebentar saja.
- Siapkan wadah masukkan tumisan, tambahkan telur kocok. Aduk sampai merata.
- Beri toping potongan tomat.
- Kukus selama 20 menit.
- Sesuaikan tekstur sebelum disajikan ya, Ma.
4. Menu hari Kamis
Capcay salmon tahu goreng
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 60 gram salmon
- 2 genggam mix vegetable frozen
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dicampur sedikit air
- 1 siung bawang merah dan bawang putih, parut
- 1 buah tomat cherry, cincang
- Unsalted butter
- Tahu
- Telur untuk baluran tahu
Cara membuatnya:
- Baluri salmon dengan jeruk nipis, diamkan selama 5 menit, lalu cuci bersih.
- Potong-potong tahu, balur dengan telur lalu goreng sampai berubah warna.
- Tumis bawang dan tomat sampai harum, masukkan ikan salmon, tumis sebentar, lalu Tambahkan segelas air, masukkan mix vegetables dan tahu yang sudah digoreng. Masak sampai air menyusut.
- Setelah air menyusut setengahnya, masukkan tepung maizena, aduk cepat.
- Sesuaikan tekstur, sajikan dengan nasi tim atau nasi lembek ya, Ma.
5. Menu hari Jumat
Nasi tim ayam pakcoy
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 110 gr nasi putih
- 60 gr daging ayam
- 1 lembar daun pakcoy
- 2 sdm minyak sayur
- 1 siung bawang putih
Cara memasak:
- Tumis bawang putih hingga harum
- Tambahkan ayam, masak hingga berubah warna.
- Tambahkan pakcoy, masak hingga matang
- Masukkan nasi dan tumis ayam ke wadah tahan panas, tambah air hingga batas nasi.
- Kukus hingga air terserap, angkat.
- Nasi tim siap disajikan. Sesuaikan tekstur jika diperlukan ya, Ma.
6. Menu hari Sabtu
Tuna saos mentega
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- Ikan tuna fillet 2 potong, cincang
- Tomat ¼ buah, cincang
- Bawang putih 1 siung, cincang
- Bawang Bombai Secukupnya, iris tipis
- Daun bawang secukupnya, iris tipis
- 1 sdt kecap manis
- Mentega 1 sdm
- Air matang 70 ml
Cara memasaknya:
- Panaskan mentega, tumis bawang putih, bawang bombai, dan tomat hingga harum,
- Kemudian masukkan air, kecap, daun bawang, dan ikan. Masak sampai menyerap.
- Sajikan dengan bubur atau nasi tim. Sesuaikan tekstur terlebih dulu ya, Ma.
7. Menu hari Minggu
Nasi tim tongkol
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 50 gr beras
- 90 gr ikan tongkol, potong kecil
- 1 sdm minyak jagung
- 300 ml santan cair
- 1 siung bawang merah dan bawang putih
- 1/2 cm kunyit
- 1/2 butir kemiri
- jeruk nipis secukupnya
- 1 lembar daun jeruk
Cara memasak:
- Lumuri ikan dengan air jeruk dan garam.
- Panaskan minyak jagung, tumis bumbu bersama daun jeruk hingga harum.
- Tambahkan santan cair, masak hingga mendidih.
- Masukkan beras, masak sampai beras mulai matang.
- Lalu masukkan ikan, aduk rata.
- Masukkan ke dalam wadah tahan panas, kukus hingga santan terserap habis.
- Nasi tim tongkol siap disajikan untuk si Kecil.
Nah, itu menu MPASI bayi 9 bulan untuk minggu kedua Februari 2022. Selamat mencoba, Ma!
Baca juga:
- Menu MPASI Bayi 9 Bulan untuk Minggu Pertama Februari 2022
- Bernutrisi, Menu MPASI Bayi 9 Bulan untuk Minggu Kedua September 2021
- Yuk Coba, Menu MPASI Bayi 9 Bulan untuk Minggu Ketiga Agustus 2021