Perkembangan Bayi Usia 9 Bulan 2 Minggu: Semakin Cerdas dan Ingin Tahu
Seperti apa perkembangan bayi usia 9 bulan 2 minggu? Perkembangan otaknya semakin pesat!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di minggu ini, bayi Mama mulai dapat mengingat informasi lebih spesifik. Misalnya di mana letak mainannya disimpan. Ia pun dapat menirukan hal yang konsisten dilihatnya selama beberapa minggu terakhir. Kemampuan ini menunjukkan ia memiliki kemampuan me-recall ingatan, meskipun ia belum bisa mengingat secara keseluruhan hal yang dialaminya. Memang, ingatan jangka panjang bayi belum terbentuk sempurna hingga usia dua atau tiga tahun, saat ia mulai bisa memahami bahasa.
Kemampuan belajar bayi pada usia 9 bulan 2 minggu ini juga berkembang. Ia punya kemampuan baru berupa memasukkan dan mengeluarkan mainan dari wadahnya. Ia pun menyukai mainan dengan bagian yang bisa digerakkan, misalnya kenop, tombol, pintu atau jendela yang bisa dibuka-tutup. Mendorong kursi juga jadi kegiatan yang mengasyikkan bagi bayi di usia ini.
Kehidupan Orangtua: Gaya Mengasuh Anak yang Berbeda
Tiap orangtua memiliki gaya mengasuh anak yang berbeda, begitu pula degan prioritas-prioritas mereka terhadap anaknya masing-masing. Meski terkadang sulit menahan untuk tidak berkomentar, tetapi ingatlah bahwa gaya pengasuhan anak sangatlah personal. Apa yang bisa berjalan baik pada keluarga Mama, belum tentu hasilnya sama jika diterapkan pada orang lain.
Ingatlah pula bahwa kritik dan saran tak selamanya bisa diterima dengan baik. Kita sendiri pun seringkali merasa tak nyaman kala gaya mengasuh kita dikritik orang lain bukan? Selain itu, dalam mengasuh anak tak ada hal yang benar dan salah. Segala sesuatu disesuaikan dengan kondisi dan merupakan solusi dari situasi masalah saat itu.
Untuk menghindari terjadinya konflik dengan keluarga atau teman, hindari menyinggung topik bahasan soal pengasuhan anak jika pihak-pihak yang diajak ngobrol cenderung sensitif. Tetapi jika ada hubungannya dengan anak Mama, jangan ragu untuk mengajaknya bicara (misalnya: anak Mama dipukul atau digigit oleh anak teman Mama). Apalagi jika anak orang lain berpotensi menimbulkan bahaya untuk anak Mama. Jujurlah dan jelaskan spesifik apa yang menjadi perhatian Mama.
Beberapa Bayi Menyapih Dirinya Sendiri
Beberapa bayi tiba-tiba menunjukkan tanda menyapih dirinya sendiri di usia 9 bulan ini. Tanda-tandanya bisa terlihat dari rasa enggannya saat disodori ASI atau perhatiannya mudah teralihkan saat Mama menyusuinya. Hal ini wajar kok, Ma. Perkembangannya berubah, terkadang membuat minat bayi terhadap sesuatu juga berubah secara temporer.
Alternatif agar bayi tetap mau minum ASI adalah dengan memberikannya lewat botol atau menyertakannya dalam MPASI yang dikonsumsi sehari-hari. Meski ia menolak menyusu langsung dari payudara Mama, setidaknya dengan cara ini ia tetap mendapatkan nutrisi yang diperlukan.
Baca Juga:
- Anak Siap Lepas ASI? Cermati 9 Tips Sukses Menyapih Si Kecil
- 7 Kendala yang Membuat Ibu Menyusui Gagal Menyapih
- 3 Tips "No Drama" Saat Menyapih Anak ala Chua Kotak