Capai Mimpi, Ini 5 Tips Maudy Ayunda Dalam Menumbuhkan Percaya Diri
Tingkatkan kepercayaan diri anak melalui beberapa tips dari Maudy Ayunda ini.
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapa yang tidak kenal dengan Maudy Ayunda? Sosoknya sangat dikenal memalui mencapaian akademik, juga kemampuannya dalam dunia akting dan musik. Hal ini terbukti dengan keberhasilannya melanjutkan pendidikan ke Stanford University yang merupakan salah satu universitas terbaik di dunia.
Keberhasilan dan pencapaian Maudy Ayunda tak bisa lepas dari rasa percaya tinggi yang dimilikinya. Bukan hanya tampil percaya diri, ia juga berani memiliki cita-cita dan pencapaian yang tinggi.
Pasalnya rasa percaya diri ini memang penting dan dibutuhkan setiap orang dalam menghadapi tantangan dan keinginan mereka. Rasa percaya diri ini sebaiknya mulai ditumbuhkan sejak dini. Sayangnya itu cukup sulit dan menjadi tantangan tersendiri bagi beberapa anak.
Pada artikel ini, Popmama.com akan membagikan beberapa tips agar anak remaja bisa menumbuhkan kepercayaan diri, dan fokus dalam mengejar mimpi dan cita-cita di masa depan.
Ini dia 5 tips membangun kepercayaan diri a la Maudy Ayunda.
1. Hiraukan perkataan negatif dari orang lain
Kita tidak dapat sepenuhnya menghindari ucapan-ucapan negatif. Pasalnya pasti ada saja ucapan buruk yang dapat menjatuhkan kepercayaan diri kita. Ini merupakan bagian dari keseharian hidup yang perlu kita hadapi.
Perlu diingat, kata-kata negatif tentang diri kita tidak sepenuhnya benar. Karena hanya diri kita sendirilah yang lebih paham apa yang kita lakukan dan rasakan.
Kita tidak perlu merasa tidak nyaman dengan diri sendiri hanya karena perkataan buruk orang asing.
Tidak perlu mengungkit hal yang hanya akan membuang waktu dan menguras emosi, lebih baik abaikan dan lupakan saja semua itu.
Menghindarkan diri dari ucapan-ucapan negatif akan menumbuhkan kepercayaan diri.
2. Berada di lingkungan yang mendukungmu
Tahukah kamu bahwa lingkungan juga ikut berperan dan berpengaruh dalam membentuk dirimu.
Seseorang akan berhasil dan sukses jika ia mampu menempatkan dirinya di lingkungan yang mendukungnya secara positif.
Dalam membangun kepercayaan diri, masalah lingkungan juga penting. Kamu sebaiknya bergaul dengan mereka yang mau mendukungmu meraih kepercayaan diri.
Terlibatlah juga dalam aktivitas positif yang dapat menjadi sarana membangun kepercayaan diri.
Di samping itu, hindari lingkungan yang bersifat merusak.Sebaiknya kamu tidak bergaul dengan teman-teman yang dapat menghambat perkembangan dan menurunkan rasa percaya diri.
3. Lakukan hal-hal yang kamu sukai
Melakukan hal-hal yang kamu sukai seperti menjalankan hobi ternyata dapat memberikanmu energi positif. Ketika melakukan hal-hal yang kamu sukai, kamu pastinya akan menganggapnya ringan dan tidak terbeban karenanya.
Berbeda ketika kamu melakukan hal-hal yang tidak kamu sukai. Itu akan menimbulkan perasaan tidak senang dan berat hati. Juga memberikan energi negatif bagi tubuh. Untuk itu, fokuslah melakukan apapun yang kita senangi. Wujudkan apa yang jadi tujuan hidup dan jadilah pribadi yang lebih baik.
Secara perlahan, ketika kita berhasil memenuhi semua harapan dan kemauan kita, rasa percaya diri dan bangga akan muncul dengan sendirinya.
4. Terlibat aktif dalam berbagai kegiatan
Ada banyak orang yang memilih untuk tidak mengikuti kegiatan di luar rumah dan sekolah. Mereka menganggap itu hanya akan menghabiskan waktu dan merenggut kebebasan mereka. Namun mereka salah besar.
Ada banyak hal bermanfaat yang didapatkan melalui kegiatan yang bersifat positif, termasuk rasa percaya diri. Melakukan aktivitas tersebut akan dapat membuat kita merasa diri berharga dan mampu melakukan banyak hal. Termasuk untuk keluar dari zona nyaman dan mencoba berbagai hal baru.
Dari sinilah kepercayaan diri kita tumbuh. Ketika kita mampu berinteraksi dengan bantaj orang baru, dan terlibat berbagai aktivitas, rasa rasa cinta dan bangga pada diri sendiri pun akan muncul dan menghilangkan perasaan cemas juga rasa takut yang berlebihan.
5. Rajinlah belajar dan perkaya pengetahuan
Dalam belajar, perlu ditekankan bahwa pemahaman kita sendiri selalu kurang dan haus akan ilmu. Proses belajar itu sendiri tidak harus dimulai di sekolah.
Mulailah dengan belajar memahami diri sendiri. Cari kekurangan dan berusahalah terus untuk memperbaikinya melalui berbagai cara positif.
Perlu diperhatikan, selama belajar janganlah serap bacaan dan informasi yang ditawarkan mentah-mentah. Pertimbangkan dan kaji ulang secara cerdas dan bijak.
Dengan cara tersebut, tanpa sadar kita pun turut membangun diri melalui ilmu dan informasi yang kita terima.
Itu dia tips membangun rasa percaya pada diri sendiri a la Maudy Ayunda. Jika hanya dikatakan dan dibaca memang sangat mudah, namun nyatanya sangat sulit untuk dilakukan. Maka mulailah dari sekarang secara perlahan-lahan, yuk!
Baca juga:
- Fokus Pendidikan dan Masa Depan, Maudy Ayunda Bisa Jadi Inspirasi Anak
- Cara Belajar Maudy Ayunda Sampai Bisa Diterima di Stanford dan Harvard
- Maudy Ayunda Ingin Menebar Pesan Positif Lewat Buku untuk Anak