TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Mengapa Anak Remaja Membutuhkan Support System? Ini Manfaatnya Ma

Support system biasanya datang dari keluarga dan teman-teman terdekat, ini alasan anak memerlukannya

Pexels/Anna Shvets

Masa remaja merupakan proses transisi dari anak-anak menjadi dewasa. Biasanya, anak remaja akan menghadapi cukup banyak perubahan dalam kehidupan. Mulai dari perubahan fisik, sosial, hingga emosional. 

Maka, penting bagi anak remaja Mama memiliki support system yang solid. Support system merupakan dukungan sosial yang datang dari keluarga atau teman-teman terdekat. Jadi, orang-orang dalam support system inilah yang bisa dihubungi atau ditemui saat remaja membutuhkan bantuan. 

Adanya dukungan akan membantu anak remaja Mama untuk menghadapi masalah dan memotivasi mereka agar terus berkembang. Selain itu, support system juga bermanfaat bagi kondisi psikologi yang lebih sehat karena meminimalisir stres. 

Lebih lanjut, berikut Popmama.com jelaskan alasan mengapa anak remaja memerlukan support system dalam kehidupannya. 

Pentingnya Support System bagi Anak Remaja

Pexels/Pixabay

Psikolog dan ahli kesehatan mental lainnya sering berbicara tentang pentingnya memiliki support system yang kuat. Hal ini karena ketika remaja Mama sedang melakukan sesuatu atau mencoba untuk mencapai tujuan, bisa saja menghadapi hambatan.

Misalnya, munculnya krisis percaya diri, rasa khawatir berlebih, hingga stres. Para ahli tersebut biasanya akan menyarankan untuk meminta bantuan atau bersandar pada teman dan keluarga sebagai bentuk dukungan.

Perlu diketahui bahwa hubungan sosial dapat memengaruhi berbagai aspek kesehatan maupun kesejahteraan. Dukungan sosial yang buruk dikaitkan dengan depresi dan kesepian. Bahkan telah terbukti mengubah fungsi otak dan meningkatkan risiko penggunaan alkohol, penyakit kardiovaskular, depresi, sampai bunuh diri. 

Maka, penting bagi Mama dan Papa untuk menciptakan support system yang baik bagi remaja. Terlebih, usia remaja merupakan proses anak dalam menemukan jati diri yang seutuhnya. Jadi, sangat membutuhkan dukungan sosial sehingga hal-hal negatif tidak terjadi pada remaja Mama. 

Manfaat Support System Dalam Kehidupan Remaja

Pexels/Andrea Piacquadio

Berdasarkan penelitian, sudah dijelaskan bahwa support system sangat penting bagi kehidupan seseorang.

Apalagi pada remaja yang masih dalam masa transisi dari anak-anak menuju dewasa sehingga cenderung mengalami beragam masalah. Entah masalah pendidikan, teman, maupun lingkungan sekitarnya. 

Support system atau dukungan sosial akan membantu remaja Mama dalam melewati masalahnya. Selain itu, kehadiran support system yang kuat juga memiliki banyak manfaat bagi kehidupan remaja Mama. 

Simak manfaat support system untuk remaja yang perlu orangtua ketahui, berikut ini:

1. Menciptakan perilaku dan kebiasaan baik

Pexels/Andy Kuzma

Remaja cenderung mudah terbawa oleh lingkungan sekitarnya. Jika remaja Mama memiliki support system yang positif, maka perilakunya pun akan mengikuti. Sebaliknya, apabila orang-orang terdekatnya terbiasa berperilaku negatif, remaja pun akan terpengaruh untuk memiliki perilaku demikian. 

Kehadiran support system yang terdiri dari keluarga dan teman dekat baik akan membuat remaja lebih disiplin, lebih sabar, lebih teliti, dan beragam kebiasaan positif demi pengembangan diri. Kekuatan support system akan memicu motivasi dalam diri remaja sehingga mereka lebih mudah dalam melewati masalah dan mencapai tujuan. 

2. Membantu remaja terhindar dari stres

Pexels/Julia M Cameron

Adanya dukungan sosial yang kuat dapat membantu seseorang dalam mengatasi stres. Beragam hambatan yang hadir dalam kehidupan tidak menutup kemungkinan terjadinya stres pada remaja Mama, lho.

Perlu diketahui bahwa stres memiliki konsekuensi kesehatan yang serius. Mulai dari penurunan kekebalan hingga peningkatan risiko penyakit jantung.

Dengan dikelilingi oleh orang-orang yang peduli dan suportif, dapat membantu remaja untuk melihat diri mereka lebih mampu dalam menghadapi tekanan atau masalah kehidupan.

Bahkan, penelitian juga menunjukkan bahwa memiliki dukungan sosial yang kuat pada saat stres dapat membantu mengurangi konsekuensi dari gangguan yang disebabkan oleh trauma, seperti PTSD.

3. Meningkatkan motivasi dalam diri remaja

Pexels/Giftpundits.com

Hubungan sosial yang kuat juga dapat membantu remaja Mama untuk tetap termotivasi ketika berusaha mencapai tujuan. Misalnya, saat remaja Mama mencoba meningkatkan prestasi belajar. 

Adanya dukungan sosial yang penuh dari keluarga maupun teman dekat, remaja pun akan lebih percaya diri dan terdorong untuk terus berusaha. Karena terkadang, motivasi datang dari luar diri remaja, Ma. 

Dukungan yang diberikan dapat berupa kalimat-kalimat motivasi positif, menawarkan bantuan ketika belajar, dan hal sederhana lainnya sehingga tujuan remaja Mama tercapai. 

Dengan memahami pentingnya support system dalam kehidupan remaja ini. Diharapkan Mama dan Papa dapat menciptakan dukungan sosial bagi kehidupan remaja. 

Manfaat support system untuk remaja yang seperti ini juga bisa membantunya terhindar dari rasa terpuruk saat menghadapi sebuah masalah.

4. Memiliki prestasi yang lebih baik di sekolah

Pexels/Andrea Piacquadio

Secara tidak langsung, support system dapat meningkatkan prestasi belajar remaja di sekolah, Ma. Kehadiran keluarga serta teman dekat yang memberi dukungan penuh dapat membantu remaja Mama belajar lebih nyaman. 

Remaja pun akan terus berusaha meningkatkan kemampuan belajarnya karena pengaruh positif dari berbagai pihak. Dukungan sosial yang diberikan dapat dilakukan dengan berbagai cara.

Misalnya, menyediakan tempat belajar yang nyaman, memfasilitasi kegiatan belajar sebaik mungkin, dan selalu siap sedia membantu ketika dibutuhkan. 

5. Tidak mengalami kekhawatiran yang berlebih

Pexels/Karolina Grabowska

Tidak adanya sosok keluarga atau teman dekat dapat membuat remaja merasa kesepian dan berujung mengalami kekhawatiran berlebih. Hal ini karena tidak tersedianya tempat untuk berbagi, Ma. 

Remaja yang memiliki support system solid akan lebih mudah menemukan teman bercerita. Apa yang dirasakan atau dihadapi remaja pun dapat diluapkan melalui cerita dengan orang lain.

Meskipun segala hal yang dikeluh kesahkan tidak harus disertai dengan solusi. Terkadang, support system hanya perlu berperan sebagai pendengar. Jadi, remaja Mama dapat merasa bahwa hidup ini tidak dilalui sendirian dan akan ada keluarga dan teman dekat yang menemani. 

6. Hidup remaja akan terasa lebih bahagia

Pexels/Min An

Dengan hadirnya keluarga dan teman-teman yang baik, remaja Mama dapat merasa lebih bahagia. Sebagai support system, sosok keluarga maupun teman dekat biasanya akan mewarnai semua perjalanan remaja. Baik suka atau duka, segala sesuatu dalam kehidupan pun dapat dilalui. 

Saat support system menjalankan perannya dengan baik, remaja akan merasa lebih disayangi, didukung, dan didampingi. Hidup remaja Mama pun akan terasa lebih berarti dengan kehadiran keluarga dan teman-teman dekatnya. 

7. Merasa hidupnya lebih berharga

Pexels/Julia M Cameron

Ketika remaja Mama memiliki dukungan sosial yang solid, mereka akan merasa bahwa hidupnya lebih berharga. Sosok keluarga dan teman dekat yang baik dapat menciptakan citra positif dalam diri anak saat memaknai kehidupan. 

Itulah manfaat support system untuk remaja. Hal ini karena kehadiran support system dapat membuat hidup lebih bahagia dan termotivasi. Jadi, remaja pun akan terus berusaha melakukan hal yang terbaik selama masih adanya kesempatan. Mengingat waktu merupakan sesuatu yang berharga. 

Baca juga:

The Latest