TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Duet Keisha Alvaro dan Zara Leola, Suara Keisha Mirip sang Papa

Chemistry kuat Keisha Alvaro dan Zara Leola berduet menyanyikan lagu "Saat Bahagia" milik Papa Pasha

Youtube.com/Zara Leola

Darah seni orangtua sangat mungkin diwariskan kepada anak-anaknya atau keturunan selanjutnya, seperti cucu atau cicit. Entah itu kemampuan bermain musik, olah suara atau menyanyi, dan bidang kesenian lainnya. Banyak anak artis yang melanjutkan karier orangtuanya di dunia entertainment.

Hal ini terjadi pula pada public figure di luar negeri sehingga acap kali secara tak sengaja tercipta sebuah keluarga artis. Contohnya keluarga Jenner dan Kardashian sementara di Indonesia ada keluarga Azhari, Keluarga Haque, Keluarga Mirdad dan lain-lain.

Salah satu anak artis yang mengikuti jejak orangtuanya di industri hiburan, khususnya di bidang tarik suara adalah Kiesha Alvaro. Ia merupakan putra sulung dari Pasha Ungu (Sigit Purnomo Syamsuddin Said) dengan Okie Agustina.

Namun, pasangan itu memutuskan bercerai pada 20 Januari 2009. Kini, baik Papa Pasha maupun Mama Okie Agustina sudah memiliki kehidupan masing-masing.

Beberapa hari lalu beredar video yang memperlihatkan Kiesha Alvaro menyanyikan ulang (cover) sebuah lagu milik Papa Pasha, yakni “Saat Bahagia.” Ica (sapaan Kiesha Alvaro) melantunkan lagu tersebut berdua dengan Zara Leola. Nah, begini Popmama.com merangkum momen duet Kiesha Alvaro dan Zara Leola yang menyita perhatian warganet.

Chemistry Kiesha Alvaro dan Zara Leola Sangat Kuat saat Nyanyikan Lagu “Saat Bahagia”

Youtube.com/Zara Leola

Menyanyikan lagu dengan cara duet bukanlah perkara hal yang mudah. Satu sama lain harus mempunyai chemistry atau perasaan terkoneksi  (terhubung) guna menciptakan suasana yang sesuai dengan lagu yang dilantunkan.

Chemistry ini juga berkaitan dengan bagaimana seorang penyanyi bisa menghayati sebuah lagu. Dengan begitu, pesan yang ingin dalam lagu tersampaikan dengan baik kepada para pendengar.

Berdasarkan video yang tersebar di TikTok, terlihat bahwa Kiesha Alvaro dan Zara Leola memiliki koneksi yang apik dalam membawakan lagu “Saat Bahagia.” Keduanya sesekali melirik satu sama lain dengan tatapan penuh cinta. Zara Leola merupakan putri dari gitaris band Ungu, yakni Enda.

Dimana ini sesuai dengan lagu yang menceritakan tentang saat-saat bahagia bersama sang Kekasih. Kiesha dan Zara pun menyanyikan dengan penuh senyum layaknya anak remaja yang sedang jatuh cinta dan dimabuk asmara. Koneksi Kiesha Alvaro dan Zara Leola yang terbangun dengan baik ketika menyanyikan lagu “Saat Bahagia” yang jadi sorotan sebagian warganet.

Warganet Sebut Suara Kiesha Alvaro Mirip dengan Papa Pasha Ungu

Instagram.com/kiesha.alvaro

Saat melantunkan lagu tersebut, netizen juga salah fokus karena suara Kiesha Alvaro yang sangat mirip dengan Papanya, Pasha Ungu. Ini bukan pertama kalinya Kiesha menyanyi yang diketahui banyak orang, tapi pada lagu ini suaranya benar-benar 11 12 dengan Papanya.

Bukan hanya suara yang disebut serupa dengan Papanya, gaya bernyanyi Kiesha Alvaro pun menyerupai vokalis band Ungu itu. Berikut beberapa komentar warganet di akun TikTok @aboutkiesha yang menyatakan suara Kiesha Alvaro sangat mirip dengan suara Papa Pasha.

@?:suaranya bapaknya bangett ?

@OCHID??:mirip banget

@ara:mirip pasha suaranyaaaaa keizha

@ratuauliyazahrahs:Ya Allah persis betul suaranya bapaknya, gayanya menyanyi ????

@Mama Kian shop:gw kalo denger suaranya kesya tanpa liat sapa yg nyanyi, gw kira itu suaranya pasha... mirip bgt gila...

Kiesha Alvaro juga Pernah Ditantang Nyanyikan Lagu “Bahasa Kalbu” Bersama Saskia Chadwick

Youtube.com/SelebTubeTV

Berduet dengan putri Enda Ungu bukan merupakan pengalaman pertama Kiesha Alvaro bernyanyi bersama rekan perempuan. Sebelumnya, ia secara tiba-tiba diminta menyanyikan ulang lagu “Bahasa Kalbu” yang diproduksi ulang oleh penyanyi berbakat, Raisa Andriana.

Kala itu, Raisa membuat challenge duet bersama dirinya yang diunggah di media sosial. Caranya adalah Raisa akan menyanyikan satu kata kemudian dilanjutkan satu kata lagi lalu raisa lagi begitu seterusnya. Nah, disela-sela waktu syuting Kiesha Alvaro dan Saksia Chadwick ditantang untuk menyanyikan lagu tersebut.

Pada percobaan pertama keduanya masih kesulitan mengikuti tantangan itu. Namun,  pada percobaan kedua Kiesha dan Saskia dapat menyanyikan “Bahasa Kalbu” dengan bik.

Shakiena Azalea Adik Kiesha Alvaro juga Ikut Terjun di Bidang Tarik Suara

Instagram.com/kiesha.alvaro

Pada tahun 2022 lalu, kakak-adik ini mengeluarkan masing-masing sebuah lagu lho.  Kiesha Alvaro merilis lagu berjudul “Rahasia” sementara single milik Shakiena bertajuk “Kemana Kau Pergi.” Momen rilis dua lagu tersebut pun dihadiri oleh Papa Pasha dan Mama Okie Agustina yang merupakan orangtua kandung dari Kiesha dan Shakiena.

Dua anak artis ini kompak mengungkapkan peluncuran dua lagu tersebut guna mengekspresikan karya melalui musik. Baik Kiesha maupun Shakiena memproduksi lagu dengan waktu yang cukup singkat, yakni sekitar empat bulan saja.

Demikian ulasan duet Kiesha Alvaro dan Zara Leola yang menyita perhatian warganet. Banyak dari pengguna media sosial yang menyebut suara Kiesha Alvaro sangat mirip dengan suara sang Papa. Sebagian lainnya menginginkan keduanya berkolaborasi dan mengeluarkan lagu.

Baca Juga:

The Latest