TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

9 Rekomendasi Gaun Natal Remaja Terbaru, Tampil Mewah!

Remaja tampil lebih mewah saat perayaan Natal dengan pilihan gaun berikut ini!

Shopee.co.id

Hari Natal menjadi momen paling ditunggu-tunggu bagi para umat Nasrani di seluruh dunia. Tak hanya sebagai momen untuk beribadan dan bersyukur, tetapi momen ini juga sangat tepat jika dijadikan untuk berkumpul bersama keluarga tercinta.

Karena ini menjadi momen yang istimewa, ada banyak hal yang perlu Mama siapkan. Salah satunya adalah menyiapkan gaun untuk anak, baik itu digunakan saat kebaktian Malam Natal, perayaan Natal, atau untuk acara bersama keluarga.

Jika Mama bingung memilih mana gaun Natal yang terbaik untuk remaja, kali ini Popmama.com telah merangkum 9 rekomendasi gaun Natal remaja terbaru. Remaja jadi tampil mewah!

1. Christie White Champagne Long Dress - jusyco

Shopee.co.id

Saat remaja akan pergi kebaktian Natal di Gereja, ia tentunya memerlukan gaun yang lebih sopan. Nah, sebagai solusinya, Mama dapat memberikannya Christie White Champagne Long Dress dari jusyco.

Dress berlengan panjang ini memiliki pilihan warna maroon, putih, pink, dan champagne, yang bisa Mama sesuai dengan tema Natal keluarga.

Harga Christie White Champagne Long Dress dari jusycoini mulai dari: Rp. 275.000,-

2. Dress Natal Anak Remaja Merah Hijau - angel.babykids

Shopee.co.id

Merayakan Natal tentu belum lengkap rasanya bila tidak ada ikon-ikon atau simbol yang identik dengan Natal. Jika anak remaja mama ingin tampil beda dan unik saat ke Gereja atau ke acara keluarga, maka Dress Natal Anak Remaja Merah Hijau dari angel.babykids adalah pilihan tepat.

Gaun ini memiliki print bertemakan chirstmas in winter. Tak hanya ada Santa Claus, namun juga ada reindeer, pinguin, polar bear, dan kurcaci yang menghiasi gaun remaja.

Harga Dress Natal Anak Remaja Merah Hijau dari angel.babykids mulai dari: Rp 125.250 - Rp 135.752,-.

    3. Edith Dress - bajukiddie

    Shopee.co.id

    Rekomendasi gaun remaja terbaru untuk Natal selanjutnya adalah Edith Dress dari bajukiddie.

    Gaun yang satu ini cocok untuk remaja yang tak mau tampil terlalu glamour, namun tetap ada kesan mewah dari bahan brukat dan rok tumpuk tulle. Terdapat detail pita pada bagian pinggang yang membuat penampilan remaja lebih manis.

    Harga Edith Dress dari bajukiddie mulai dari: Rp 218.000,-.

    4. Elin Party Dress - parishkids

    Tokopedia.com

    Elin Party Dress dari parishkids, memiliki lengan yang puffy sehingga membuat penampilan anak lebih imut dan menggemaskan.

    Bagian atasnya menggunakan bahan sequin, sedangkan bagian rok tumpuknya nya juga terdapat sentuhan gliter. Perpaduan tersebut membuat gaun ini cocok digunakan sebagai acara malam Natal atau makan malam bersama keluarga. 

    Harga Elin Party Dress dari parishkids ini mulai dari: Rp. 287.000,-

    5. Gaun pesta anak - lamiah.id

    Shopee.co.id

    Gaun pesta remaja selanjutnya adalah dari lamiah.id yang memiliki bahan tule kombinasi brukat. Selain itu terdapat tambahan detail pita pada bagian pinggang dan layer pada bagian bawah.

    Ada delapan warna yang bisa Mama pilih, mulai dari dusty pink, hijau toska, biru navy, coklat susu, silver, merah maroon, rosegold, dan gold. Dress ini cocok digunakan untuk Natal, acara tahun baru, ulang tahun, acara pernikahan, dan acara makan malam keluarga.

    Harga gaun pesta anak dari lamiah.id mulai dari: Rp 89.500 - Rp99.500,-.

    6. LP-213 Gaun Pesta Anak Import - lisgulo92

    Shopee.co.id

    Gaun yang satu ini memiliki desain yang mewah dan elegan, remaja dapat terlihat seperti peri yang hadir saat Malam Natal.

    Dress di lengkapi bunga bordir di bagian dada di bagian bordir ada mutiara kecil sehingga terlihat sangat cantik dengan model gaun silang di bagian depan.

    Tak hanya cocok di pakai saat Natal, dress ini juga dapat digunakan pada berbagai pesta, misalnya acara ulang tahun anak, acara pernikahan, dan acara party lainnya

    Harga LP-213 Gaun Pesta Anak Import dari lisgulo92 ini mulai dari: Rp. 250.000,-

    7. Marlen Embroidery Asymetric dress - jusysby

    Shopee.co.id

    Selanjutnya ada Marlen Embroidery Asymetric dress dari jusysby. Dress dengan model tanpa lengan ini memiliki rok model tumpuk sehingga terlihat lebih mewah dan elegan.

    Bahannya pun berkualitas sehingga tetap adem dan nyaman saat di pakai anak. Bahkan gaun ini juga cocok untuk anak-anak dengan kulit sensitif.

    Harga Marlen Embroidery Asymetric dress dari jusysby ini mulai dari: Rp. 250.000,-.

    8. Party Dress Anak B2W2 Satin Diagonal Bunga - Brandedbaby

    Shopee.co.id

    Jika Mama ingin anak remaja tampil simple namun tetap elegan, maka gaun ini adalah pilihan yang tepat. Party Dress Anak B2W2 Satin Diagonal Bunga dari Brandedbaby memiliki kombinasi bahan mesh dan satin import, dengan paduan aksen bunga applique yg disusun diagonal pada dada.

    Dress ini mengembang jika dipakai, sehingga anak bisa tampil lebih menawan deh!

    Harga Party Dress Anak B2W2 Satin Diagonal Bunga dari Brandedbaby ini mulai dari: Rp. 166.750,-

    Princessa Tulle Party Dress Anak Hijau Natal - Princessa Flami

    Shopee.co.id

    Dress dar Princessa Flami ini memiliki warna hijau yang sesuai dengan tema Natal. Ada renda bunga dan pita di bagian depan yang membuat dress ini semakin mewah.

    Terdapat tali dan resleting belakang sehingga memudahkan anak untuk menyesuaikan dengan ukuran pinggangnya. Menariknya lagi, dengan membeli dress ini anak juga akan mendapatkan free mahkota lho!

    Harga Princessa Tulle Party Dress Anak Hijau Natal dari Princessa Flami ini mulai dari: Rp. 439.900 - Rp. 464.900,-.

    Nah itulah 9 rekomendasi gaun Natal remaja terbaru, yang membuat remaja tampil mewah. Gaun-gaun ini tentunya perlu disimpan dengan baik dan benar agar tetap awet. Jadi bisa digunakan lagi pada saat acara-acara lain setelah Natal deh!

    Baca juga:

    The Latest