TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

10 Rekomendasi Headset Gaming untuk Remaja

Headset gaming dapat meningkatkan pengalaman bermain game jadi lebih seru

Pexels/tima miroshnichenko

Apakah anak remaja mama suka bermain game? Jika iya, maka earphone saja tentu belum terasa cukup sebagai perangkat audio saat bermain game. Sebagai solusinya, anak perlu menggunakan gaming headset untuk mendapatkan pengalaman seru dan terbaik. 

Ada beberapa keuntungan ketika anak menggunakan headset gaming, mulai dari suara speaker yang kuat dan kencang tanpa mengganggu orang lain, kontrol yang mudah, hingga mikrofon yang membuat suaranya terdengar lebih jelas oleh lawan main.

Selain itu, beberapa headset gaming juga semakin variatif dan menarik dengan tambahan lampu LED, yang membuat remaja terlihat lebih kece saat bermain game.

Tertarik untuk memberikan anak remaja mama headset gaming? Berikut Popmama.com telah menyiapkan 10 rekomendasi headset gaming terbaik untuk remaja. Yuk simak!

1. Audio-Technica Premium Gaming Headset

Tokopedia.com

Ada beberapa headset yang memiliki bobot berat sehingga sering membuat kepala menjadi lebih berat dan merasa terbebani. Nah jika anak sering merasakan hal tersebut, Mama dapat menggantinya dengan produk Audio-Technica Premium Gaming Headset ini. 

Gaming headset ini hanya memiliki bobot 257 g saja, dan dengan bobot tersebut, produk ini termasuk salah satu gaming headset paling ringan yang bisa remaja miliki. Meskipun ringan, headset ini memiliki struktur yang kukuh.

Selain itu, produk ini menggunakan teknologi Immerse yang kompatibel untuk berbagai genre game. Tak hanya mendeteksi arah gerakan lawan, anak juga dapat membedakan suara jauh dan dekat dengan sangat baik. Terlebih, Immerse menawarkan sonar map untuk mendeteksi musuh dari kejauhan. 

Audio-Technica Premium Gaming Headset ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp. 2.490.000

2. Corsair HS 50

bhinneka.com

Produk headset gaming Corsair HS 50 ini telah mendapatkan Discord Certified, yang menjamin kualitas mikrofon dan audio untuk komunikasi yang jernih saat sedang bermain game.

Produk ini memiliki earcup yang terbuat dari bahan memory foam dan dapat diatur, sehingga menjamin kenyamanan meskipun dipakai selama berjam-jam. Selain itu, komponen rugged metal dalam desainnya akan menjamin kekuatan dan durabilitasnya.

Mikrofon unidirectional yang dimiliki oleh headset ini juga membuat komunikasi remaja dengan timnya menjadi lebih jelas tanpa gangguan noise. Mikrofon ini dapat dilepas saat diperlukan, misalnya saat dipakai selama bepergian. 

Jika Mama tertarik untuk memberikan remaja Corsair HS 50 ini, bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp.699.000,-

3. Fantech Gaming Headset HG 11 Captain 7.1

fantech.id

Surround sound adalah fitur teknologi yang membagi suara menjadi satu sumber suara bass dan tujuh titik suara lain. Dengan fitur ini, gaming headset menyajikan suara lebih detail dan luas. Umumnya headset gaming dengan fitur ini memiliki harga lebih tinggi.

Namun tak perlu khawatir, Fantech Gaming Headset HG 11 Captain 7.1 adalah headset gaming dengan surround sound yang nyaman dan harganya yang cukup terjangkau. Headset gaming ini memiliki fitur teknologi virtual 7.1 surround sound untuk pengalaman terbaik saat bermain game.

Suara yang dihasilkan juga lebih powerful dengan driver unit 50 mm pada speaker. Selain itu, headset ini dilengkapi earcup berlapis kulit yang nyaman di telinga dan dapat meredam gangguan suara dari luar. 

Ingin memberikan anak pengalaman bermain game yang lebih seru dengan headset Fantech Gaming Headset HG 11 Captain 7.1? Jika iya, Mama bisa membelinya dengan harga mulai dari Rp.659.000,-

4. HyperX Cloud Flight Wireless Gaming Headset

Shopee.co.id

Wireless headset yang kehabisan daya di tengah permainan dapat mengganggu momen bermain game. Sehingga, jika anak remaja mama ingin menghindari hal tersebut, pertimbangkanlah produk HyperX Cloud Flight Wireless Gaming Headset. 

Wireless headset ini mampu bertahan hingga 30 jam saat digunakan secara terus-menerus, jadi anak tak perlu khawatir kehabisan daya headset di tengah serunya permainan.

Namun, durasi tersebut hanya dapat diperoleh ketika fitur RGB LED pada produk ini tidak digunakan. Jika dengan pencahayaan minimalis, baterainya akan bertahan hingga 18 jam. Sementara itu, penggunaan fitur RGB LED yang maksimal akan menurunkan daya tahan baterainya hingga 13 jam.

Jika Mama tertarik untuk memberikan HyperX Cloud Flight Wireless Gaming Headset ini pada anak, jangan lupa untuk menyiapkan budget mulai dari Rp 1.750.000,-.

5. JBL Quantum 200

id.jbl.com

JBL merupakan merek yang populer dengan speaker dan earphonenya yang berkualitas tinggi. Tak hanya itu saja, JBL juga mengeluarkan headset gaming bernama JBL Quantum 200.

Dengan menggunakan headset ini, anak dapat mendengar suara dari langkah kaki tersenyap hingga ledakan keras. Dengan driver 50mm, menghadirkan kualitas suara yang paling realistis dan dapat menunjang strategi dalam setiap pertempuran.

Mikrofon boom dengan fitur flip-up berfokus pada suara, serta fitur nyala atau mati otomatis dan mute, dapat membantu remaja mengarahkan pasukan dan menghalau musuh.

Headband pada headset ini juga ringan dengan bantalan telinga yang dirancang dengan ketahanan dan kenyamanan tinggi sehingga membuat anak lebih nyaman saat memakainya dalam waktu yang lama.

JBL Quantum 200 ini bisa Mama berikan untuk remaja, dengan menyiapkan budget mulai dari 899.000

6. Logitech G733

logitechg.com

Mama dan remaja mungkin sudah tak asing lagi dengan merek Logitech ini. Selain populer dengan produk aksesori PC-nya, aksesoris Logitech dalam dunia gaming juga memiliki banyak fansnya.

Nah, bagi Mama yang sedang mencari headset gaming berkualitas tinggi untuk remaja, salah satu rekomendasinya adalah Logitech G733. Produk ini memiliki headset nirkabel yang dilengkapi dengan surround sound, filter suara, dan pencahayaan yang dapat dipersonalisasi.

Headset dengan bobot hanya 278 gram ini mampu memberikan daya tahan baterai selama lebih dari 29 jam dan jangkauan hingga maksimal 20 meter.

Beberapa fitur canggih juga menyertai produk ini. Seperti suspension strap yang dapat dibalik, dual-layer memory foam yang dengan lembut menyesuaikan dengan bentuk kepala dan kontur di sekeliling wajah penggunanya, dan lain sebagainya.

Headset gaming Logitech G733 ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp.1.850.000,-

7. Marvo HG9055

lazada.co.id

Dengan harga yang terjangkau, headset gaming Marvo HG9055 memiliki kualitas suara terbaik dengan virtual surround sound. Dengan speaker 50 mm yang menghasilkan suara bass yang kuat dan juga treble yang bersih seperti speaker bluetooth.

Selain itu, headset ini juga memiliki desain yang trendi dengan adanya LED 7 warna termasuk RGB. Earcup-nya dilengkapi dengan busa yang tebal dan lapisan berbahan kulit yang nyaman. Headset ini hyga memiliki kontrol volume yang lebih mudah dengan on-ear volume control.

Produk ini memiliki mikrofon type omnidirectional berukuran 6 x 5 mm dengan leher yang fleksibel dan dapat diatur, serta kompatibel dengan Windows 7 ke atas.

Marvo HG9055 ini dapat dibeli dengan harga mulai dari Rp.209.000,-

8. Rexus Thundervox HX20

Blibli.com

Headset gaming yang memiliki fitur surround lainnya adalah Rexus Thundervox HX20. Headset gaming ini memiliki earpad yang didesain oval agar pas di telinga. Bantalanya pun dibuat tebal agar suara dapat terisolasi.

Ditambah, anak juga bisa mengatur sendiri detail audio yang dihasilkan produk ini. Fitur RGB LED yang minimalis dari produk ini juga memberikan keunikan tersendiri.

Menariknya, Rexus Thundervox HX20 ini memiliki harga yang relatif terjangkau untuk gaming headset dengan fitur surround sound, yaitu mulai dari Rp.449.000,-.

9. ROBOT Gaming Wired Headset RH-G20 with 7 Colour LED Light

blibli.com

Merek ROBOT yang banyak menghadirkan aksesori PC dan smartphone dengan harga ekonomis, telah merambah ranah e-sports.

Kini remaja dapat memiliki gaming headset dari brand ini dengan harga ekonomis. Produk ini akan cocok untuk gamer pemula yang ingin meningkatkan pengalaman bermain game.

Produk ROBOT Gaming Wired Headset with 7 Colour LED Light ini, sesuai namanya, sudah dilengkapi fitur RGB LED. Selain itu juga dilengkapi dengan mikrofon yang cukup sensitif, dan membuat suara anak dapat terdengar lebih jelas.

Namun produk ini dapat menangkap suara dari segala arah, sehingga anak harus berada di tempat yang relatif tenang saat menggunakan produk ini untuk berkomunikasi.

Jika Mama tertarik dengan ROBOT Gaming Wired Headset with 7 Colour LED Light ini, bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp 255.000,-

10. Skytop Kotion G 9000

Lazada.co.id

Skytop Kotion G 9000 merupakan headset gaming yang memiliki desain keren, dan dilengkapi dengan lampu LED. Headbandnya terbuat dari bahan ABS dan tungsten steel yang ringan dan lentur, sehingga lebih nyaman saat remaja menggunakannya dalam waktu yang lama.

Headband-nya juga dapat menyesuaikan dengan ukuran kepala sehingga lebih pas dan nyaman. Bermain game dengan headset ini lebih fokus, karena memiliki earcup setebal 20 mm yang dapat mereduksi suara dari luar.

Menariknya, mikrofon gaming headset ini sudah memiliki fitur noise reduction agar suara remaja jadi lebih jelas terdengar tanpa gangguan background noise. Ini dapat membuat komunikasi dengan teman main game menjadi semakin jelas dan lancar.

Mama dapat memberikan Skytop Kotion G 9000 ini pada remaja, dengan menyiapkan budget mulai dari Rp. 228.900,-

Nah itulah beberapa rekomendasi headset gaming terbaik untuk remaja. Sebelum membeli headset gaming untuk remaja, penting untuk mengetahui kebutuhan fitur headset yang tepat sesuai game yang sering dimainkan anak, serta kenyamanan saat digunakan.

Baca juga:

The Latest