TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Viral, Anak 12 Tahun di Madura Dilamar Duda

Ekspresi anak tersebut terlihat bingung dan pasrah

X.com/PaihoKhentir

Ada satu lagi kejadian viral di media sosial yang menghebohkan netizen. Seorang anak yang masih berusia 12 tahun terlihat tengah dilamar seorang laki-laki dewasa.

Dari video tersebut konon laki-laki dewasa itu merupakan duda anak satu. Video itu memperlihatkan acara lamaran yang diunggah oleh salah satunya oleh akun X @PaijoKhentir.

Berikut Popmama.com rangkum informasi mengenai viral anak 12 tahun di Madura dilamar duda.

1. Kronologi video anak 12 tahun di Madura dilamar seorang duda

X.com/PaihoKhentir

Dalam video yang beredar di X itu memperlihatkan seorang anak yang masih sangat muda disalami ibu-ibu dengan memberikannya uang. Beberapa ibu tampak mencium si Anak yang konon tengah ada di tengah proses lamaran.

Belum jelas alasan dibalik acara lamaran ini. Namun, jika benar terjadi ini merupakan salah satu tindakan menuju pernikahan anak yang ilegal. Karena batas minimal seseorang bisa menikah yakni 19 tahun.

2. Pertunangan ini menghebohkan juga di Tiktok

X.com/PaihoKhentir

Video tersebut banyak diperbincangkan di X, melainkan juga di Tiktok. Dari video berbeda di pada akun Tiktok @_novithaaa_, duda tersebut diketahui berusia 26 tahun.

Ia merupakan duda dengan satu anak. Sementara pasangan yang diduga tunangannya masih berusia anak-anak yakni 12 tahun.

3. Ekspresi sang Anak tampak bingung

X.com/PaihoKhentir

Lamaran identik dengan kebahagiaan karena pasangan akan menuju jenjang lebih serius. Namun, berbeda hal dengan yang terjadi pada video ini.

Meski anak 12 tahun itu diberi uang oleh beberapa ibu-ibu, suasana ini tampak asing. Sang Anak menerima uang itu sambil tertunduk dengan wajah bingung.

Tertulis di dalam video acara tersebut merupakan pertunangan antara seorang anak 12 tahun dengan duda beranak satu. 

“Pertunangan tradisi Madura anak umur 12 tahun dapat duda umur 26 tahun punya anak satu," tulis video tersebut dikutip, Minggu (23/6/2024).

4. Video viral ini bukan kasus pertama kali

Pexels/Megapixelstock

Video di atas bukanlah kasus pertama kali viral tentang pertunangan anak di Madura. Kasus serupa pernah terjadi pada April 2024 lalu.

Dalam video yang beredar belakangan itu, terlihat sebuah prosesi tunangan seorang bocah perempuan berbusana muslim hijau lengkap dengan riasan wajahnya.

Tersebar wajah anak laki-laki yang disebut-sebut sebagai pasangan dari bocah perempuan tersebut. Diketahui, anak yang bertunangan itu masih duduk di bangku SD di Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang.

5. Ancaman pernikahan anak di Indonesia masih tinggi

Pexels/King Caplis

RI sendiri memiliki undang-undang mengenai pernikahan. Dalam UU No 16 tahun 2019 mengatakan bahwa perkawinan hanya diizinkan apabila laki-laki dan perempuan sudah mencapai umur 19 tahun. 

Dalam UU No 35 tahun 2014 Pasal 1 ayat 1 dikatan bahwa anak adalah seseorang yang belum berusia 18 (delapan belas) tahun, termasuk anak yang masih dalam kandungan.

Namun, data dari Unicef tahun2023 menunjukkan Indonesia menempati urutan ke-4 dunia dengan estimasi jumlah anak perempuan yang dinikahkan mencapai 25,53 juta jiwa, menjadikannya negara di ASEAN dengan kasus perkawinan anak terbesar.

Anak-anak di Indonesia melakukan dispensasi kawin yang hingga saat ini menjadi penyebab fenomena perkawinan anak di bawah umur kian memprihatinkan. Berbagai studi menunjukkan perkawinan anak memiliki konsekuensi serius bagi kesehatan fisik dan mental.

Meskipun sudah aturan pernikahan dengan usia minimal yang bertujuan untuk melindungi anak-anak, praktik pemberian dispensasi kawin seringkali masih dilakukan dengan alasan ekonomi atau sosial budaya.

Hal itu tidak selalu mempertimbangkan dampak jangka panjang bagi anak. Banyak pihak mengkritik karena proses pengadilan dinilai tidak sepenuhnya objektif dan transparan, sehingga masih banyak anak yang menikah di bawah usia yang ditentukan.

Itulah tadi viral anak 12 tahun di Madura dilamar duda. Semoga kasus ini banyak banyak kasus serupa bisa segera mendapat perhatian dari pemerintah setempat.

Baca juga:

The Latest