Alasan J-Hope BTS Berhenti Mengunggah Foto Polaroid di Instagram
Sempat tampil estetik dengan feeds foto polaroid, kini J-Hope tidak lagi melakukannya
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sejak pertama akun Instagramnya @urarmyhope diluncurkan, J-Hope BTS merancang feeds akunnya penuh dengan foto polaroid yang ia pindai secara pribadi.
Konsep foto-foto analog pada akun Instagramnya ini hanya bertahan selama dua bulan dari Desember 2021 hingga Februari 2022. Para fans 'ARMY' dibuatnya terheran saat J-Hope berhenti memposting foto-foto polaroidnya.
Baru-baru ini lewat wawancaranya dengan ESQUIRE Korea, idola ternama K-pop ini mengungungkapkan alasan J-Hope BTS berhenti mengunggah foto polaroid di Instagram.
Berikut Popmama.com rangkum beritanya.
1. J-Hope ingin melakukan sesuatu yang istimewa lewat postingannya
Format foto polaroid yang ia susun saat pertama membuka akun Instagramnya ini merupakan gayanya untuk mencapai akun yang estetik. Ia menjelaskan niatnya dengan akun @urarmyhope tersebut.
"Awalnya saya ingin melakukan sesuatu yang istimewa jadi saya mulai memposting gambar polaroid yang saya pindai sendiri." Jelas J-Hope.
2. Foto polaroid terakhirnya didedikasikan untuk kampung halaman
Diunggah pada tanggal 17 Februari 2022, sehari sebelum ulang tahunnya yang ke-28, J-Hope mengunggah foto polariod terakhirnya dengan caption "HOMETOWN". Faktanya, foto-foto tersebut dijepretnya saat ia berpulang kampung ke kota halamannya, Gwangju.
3. Mengunggah dengan gaya foto polaroid bukan proses yang mudah
Menurutnya, sulit untuk mempertahankan gaya posting ini untuh jangka panjang. Karena dia harus mengambil setiap foto menggunakan kamera polaroid, memindainya sendiri, lalu mengunggahnya secara online, dia harus merencanakan semuanya terlebih dahulu.
"Itu bukan proses yang mudah." Ungkap J-Hope.
4. J-Hope ingin memposting banyak momen hidupnya
J-Hope berhenti menggunakan metode ini ketika dia menyadari bahwa dia menginginkan feeds Instagram yang lebih santai dan tidak kaku. Ada banyak momen hidupnya yang ingin ia bagikan dan postingan gaya polaroid membatasinya untuk melakukannya.
"Melalui media sosial, saya memiliki banyak momen hidup saya yang ingin saya bagikan. Jadi untuk berbagi lebih banyak tentang hidup saya dengan kalian, saya berhenti memposting polaroid dan mulai memposting foto biasa." Kata J-Hope.
5. Lebih banyak foto dan video yang bisa J-Hope unggah
Semenjak beralih memposting seperti biasa, J-Hope dapat memamerkan foto yang lebih luwes. Foto-foto bersama member BTS lainnya, artis papan atas seperti Lady Gaga dan Silk Sonic, hingga para ARMY.
Sekian alasan J-Hope BTS berhenti mengunggah polaroid di Instagram. Dari seluruh postingan @urarmyhope kamu paling suka yang mana, nih?
Baca juga:
- Selain Seven, Ini 7 Lagu Solo Jungkook BTS yang Dinyanyikan Sendiri!
- 9 Fakta Keluarga Jungkook BTS, Wajahnya Mirip Papanya
- Sedang Belajar Psikologi, Ini Alasan Suga BTS Ingin Jadi Konselor