TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

15 Game Online PC Gratis, Ayo Main Bersama!

Game online di PC tidak semuanya berbayar loh

vcgamers.com

Dalam era digital yang terus berkembang, game di PC telah menjadi hiburan yang tak terelakkan bagi jutaan gamers di seluruh dunia. Dengan teknologi yang terus maju, pengalaman bermain game di komputer pribadi semakin menggairahkan, Game-game di PC menawarkan dunia virtual yang begitu luas dan menarik.

Beberapa gamers lebih memilih untuk bermain game di PC karena berbagai alasan. Seperti grafis yang ditawarkan lebih memukau, beragam genre game yang tersedia, komunitas yang kuat dan aktif, serta fleksibilitas menyesuaikan perangkat demi kenyamanan bermain.

Game-game pc juga sudah banyak sekali ragam dan jenisnya. Salah satunya adalah game online, dimana para gamers dapat bermain bersama dalam waktu yang bersamaan.

Game online di PC terus menarik jutaan pemain ke dalam petualangan digital yang tak terlupakan. Banyak studio saling berlomba-lomba untuk menciptakan game online yang dapat memikat hati para gamers untuk memainkannya. Game-game yang dibuat juga dapat para gamers mainkan baik dengan membelinya ataupun secara gratis.

Kali ini Popmama.comakan memberikan rekomendasi 15 game online PC gratis yang dapat kamu mainkan. Dan tentunya akan memberikan pengalaman yang seru dan menyenangkan. Simak informasinya berikut.

Kumpulan Game Online PC Gratis

1. Dota 2

dota2.com

Dota 2 adalah game MOBA sekuel dari game DotA, sebuah mod dari Warcraft 3, di mana kamu dan empat orang lainnya harus menghancurkan markas musuh dan juga mempertahankan markas sendiri di saat yang bersamaan. Secara gameplay, Dota 2 tidak berbeda dari DotA yang asli, dan tetap menjadi salah satu game dengan kompleksitas dan learning curve yang menantang dan sulit daripada game lain dengan genre sama.

Jika kamu sedang mencari sesuatu yang berbeda, Dota 2 Reborn kini memiliki fitur Arcade yang memungkinkan kamu untuk bermain dalam peta buatan komunitas. Bayangkan, kamu bisa bermain Dota 2 bersama dua puluh orang sekaligus dalam Dota 10v10, tarik-menarik menggunakan Pudge dalam Pudge Wars.

2. League of Legends

store.epicgames.com

League of Legends atau LoL juga merupakan game MOBA dan menjadi game kompetitor dari Dota 2. Cara bermainnya pun mirip, di mana satu tim yang beranggotakan  lima orang akan mengendalikan karakter (dalam LoL disebut Champion) dengan kemampuan unik untuk menghancurkan atau mengambil alih markas (Nexus) lawan.

Hal yang membuat LoL unik adalah mekanisme waktu permainan yang lebih singkat dari Dota 2, yaitu sekitar dua puluh menit setiap pertandingannya. Walaupun mekanisme waktunya cepat, pertarungan di LoL tidak serusuh Dota 2, jadi jangan heran kalau satu lawan baru gugur setelah sepuluh menit permainan. LoL cocok untuk kamu yang ingin bermain game MOBA penuh strategi dalam tempo yang cepat.

3. Valorant

playvalorant.com

Valorant merupakan game First Person Shooter atau FPS yang dikembangkan oleh Riot Games untuk Microsoft Windows. Sejak kemunculannya, game ini menarik perhatian karena permainannya yang nyata serta sangat menarik.

Valorant adalah game FPS competitive dengan mode utama pertarungan 5 lawan 5, Di mana kedua tim secara bergantian menjadi attackers yang bertugas untuk menanam serta meledakkan spike atau sebuah bom, dan menjadi defenders yang bertugas untuk menjaga dan menggagalkan ledakan dari spike tersebut. Masing-masing karakter juga dilengkapi skill khususnya untuk membantu menyelesaikan pertempuran.

Valorant menjadi salah satu game FPS competitive yang banyak dimainkan oleh para gamers di seluruh dunia.

4. Apex Legends

store.steampowered.com

Apex Legends adalah permainan battle royale yang dikembangkan oleh Respawn Entertainment dan diterbitkan oleh Electronic Arts.

Apex Legends mengusung tema battle royale dengan pengambilan sudut pandang First Person Shooter atau FPS. Pemain akan memilih karakter atau disebut dengan Legend yang juga dilengkapi dengan skill-skill khusus untuk mereka gunakan dalam pertempuran. Pemain akan dikelompokan dalam sebuah tim berisi 3 orang.

Dalam satu kali permainan akan terdapat 20 tim yang akan memulai permainan dari atas dropship. Lalu tiap tim akan diturunkan tanpa diberikan peralatan dan senjata sedikitpun, sehingga mereka juga harus mencari senjata, peralatan, dan amunisi sambil berusaha bertahan menjadi tim terakhir yang tersisa dan keluar sebagai pemenang.

5. Fortnite

store.epicgames.com

Fotnite merupakan game yang dikembangkan oleh Epic Games. Fortnite adalah game battle royale yang memiliki gameplay sejenis dengan Apex Legends, di mana para pemain akan diturunkan melalui sebuah dropship dan diharuskan mencari peralatan dan senjatanya sendiri sambil bertahan hingga menjadi tim terakhir dan keluar sebagai pemenang.

Meski begitu, Fortnite juga memiliki keunikan yang membedakan dengan game lain. Ada pun hal yang membedakan yaitu masing-masing karakter di game Fortnite dapat membuat sebuah bangunan sebagai alat perlindungan diri. Hal ini tentunya akan membuat permainan menjadi lebih menarik karena sulit tantangan untuk mengalahkan lawan menjadi bertambah.

6. Rocket League

rocketleague.com

Siapa yang tak suka dengan sepakbola. Banyak gamers di seluruh dunia yang pasti suka memainkan game sepakbola seperti EA FC, ataupun eFootball.

Tapi, bagaimana jadinya jika permainan sepakbola yang menggunakan mobil sebagai pemainnya? Rocket League adalah sebuah game yang mengharuskan kita mengendalikan sebuah mobil dan bertujuan untuk memasukan bola ke gawang lawan. Permainan akan dilakukan dengan 2 lawan 2.

Rocket League menawarkan berbagai macam mobil yang bisa digunakan. Meskipun begitu, mobil yang dipilih tidak akan mempengaruhi performa apapun dalam gameplay, semuanya bergantung pada seberapa efektif kita bergerak, mengambil posisi, dan memperlihatkan aksi yang fenomenal.

7. Star Trek Online

mmoculture.com

Game-game yang memiliki lisensi dari film biasanya tidak bertahan lama. Sebut saja The Matrix Online hingga Star Wars Galaxies. Tapi hal tersebut tidak berlaku bagi Star Trek Online.

Ada microtransaksi yang tersedia jika kamu ingin mempercepat proses perataan dan pengumpulan sumber daya. Tetapi Star Trek Online secara konsisten bermurah hati dengan konten gratisnya, terutama untuk pemain baru yang ingin melihat batas maksimal para playernya. Latar game ini juga diatur dalam timeline yang sesuai dengan film Star Trek yang berlangsung, tepatnya sekitar tiga dekade setelah peristiwa Star Trek Nemesis.

8. Genshin Impact

store.epicgames.com

Genshin Impact adalah game RPG besutan studio MiHoYo dan tergabung dalam HoYoVerse. Pada game ini, pemain akan mengendalikan salah satu karakter yang dapat digantikan di dalam sebuah party yang berisi 4 karakter.

Genshin Impact menawarkan beberapa negara dengan nuansa dan alur cerita yang berbeda-beda. Sehingga, dapat memberikan kebebasan berpetualang dengan grafis yang memanjakan mata.

Game ini dapat dimainkan bersama dengan pemain-pemain lain untuk menyesaikan quest atau dungeon tertentu. Seorang pemain dapat mengundang maksimal 3 pemain lainnya untuk bergabung kedalam dunia miliknya. Jumlah karakter yang akan dimainkan juga tergantung dari pemain yang akan bergabung nantinya.

9. Atlas Reactor

rockpapershotgun.com

Atlas Reactor adalah game berbasis turn based 4 vs 4. Pemain dapat mati dan respawn tanpa batas, tetapi tim yang menang adalah dengan menjadi yang pertama mendapatkan 5 kill atau dengan memiliki kill terbanyak setelah 20 putaran (atau lebih untuk sudden death time).

Dalam setiap fase, semua tindakan pemain dihitung secara bersamaan tetapi akan diberikan giliran secara berurutan untuk pemain. Oleh karena itu, karakter yang terlihat sekarat sebelum aksi mereka akan tetap berdiri sampai selesai.

10. Team Fortress 2

dexerto.com

Team Fortress 2 adalah game FPS gratis yang tidak pernah keluar dari jajaran lima game yang paling banyak dimainkan di Steam. Team Fortress 2menawarkan sistem kelas yang unik dan seru, ditambah variasi senjata dan kostum yang cukup banyak.

Tidak seperti FPS lainnya, Team Fortress 2 memilki grafis kartun yang konyol dan “lebay“. Kamu bisa membuat karaktermu terbang tinggi menggunakan pantulan roket, menggunakan senapan air untuk membunuh lawan, atau menembakkan laser ke teman untuk membuatnya tidak bisa mati selama beberapa waktu.

11. Planetside 2

planet2side.com

Suka mendengar riuhnya desing peluru di medan perang? Jika perang berskala besar adalah hal yang kamu inginkan, maka tak ada salahnya untuk terjun ke dalam liarnya medan pertempuran di Planetside 2. Sebagai salah satu anggota dari tiga faksi yang bertikai di Planet Auraxis, kamu akan hanyut dalam serunya memperebutkan peta pertempuran Planetside 2 yang luas.

Dengan ratusan jumlah pemain yang membentuk batalion perang dan bersaing merebutkan lokasi yang berubah-ubah, Planetside 2 menghadirkan sebuah pengalaman bermain FPS berskala besar yang sangat dinamis dan bervariasi di setiap sesi permainan.

12. Yu-Gi-Oh: Duel Links

konami.com

Yu-Gi-Oh! Duel Links adalah gim duel kartu yang didasarkan pada serial anime dengan nama yang sama, dikembangkan oleh Konami dengan lisensi resmi Yu-Gi-Oh. Yu-Gi-Oh! Duel Links menyediakan ratusan kartu yang dapat dibuka dengan bermain dan mengalahkan lawan. Kebanyakan kartu tersebut sudah diketahui dari serial TV, sementara yang lain adalah kartu baru. Jadi, kamu akan menemukan kartu lama seperti Dark Magician.

Yu-Gi-Oh! Duel Links adalah game duel kartu yang sangat seru dengan banyak polesan yang akan membuat penggemar serial anime ini terpesona. Meskipun kamu belum pernah menonton Yu-Gi-Oh. Kamu tetap dapat menikmati game ini berkat aspek gimnya yang sangat seru.

13. World of Tanks

worldoftanks.asia

World of Tanks adalah sebuah game yang menawarkan permainan perang dengan mengendarai sebuah tank. WoT menawarkan tank dari negara-negara seperti German, USSR, Amerika, China, Perancis, Inggris, Jepang, Cekoslavakia, Swedia, Polandia, dan Itali.

Ada 200 lebih tank yang dapat dimainkan oleh pemain. Tank-tank tersebut kemudian dibagi lagi menjadi 5 kelas yaitu: Light, Medium, Heavy, Destroyer, dan SPG. WoT juga menghadirkan 9 mode pertempuran yang berbeda.

14. Warframe

warframe.com

Warframe adalah game di mana kamu akan bermain sebagai salah satu prajurit klan Tenno, sebuah klan kuno yang tertidur selama berabad-abad dan akhirnya terbangun kembali untuk berperang. Lawan kamu adalah Grineer, ras humanoid yang di kloning dan memiliki kemampuan militer yang kuat.

Seperti pada game Third Person Shooter atau TPS pada umumnya, kamu akan menghabisi para musuh dengan menggunakan senjata seperti assault rifle atau pistol dan sejenisnya.

Namun yang membedakan Warframe dengan game TPS pada umumnya adalah, kamu akan dibekali sebilah pedang sebagai salah satu senjata utama untuk menebas musuh-musuh ataupun melakukan stealth attack.

15. Fishing Planet

microsoft.com

Fishing Planet adalah game memancing online yang saat ini sedang viral dan banyak dibicarakan di sosial media khususnya TikTok. Game ini sering dikaitkan dengan para mahasiswa akhir yang sedang pusing karena mengerjakan skripsi dan tugas akhir kuliah, karena banyak dari mereka yang memainkan game ini untuk bersantai sejenak dan menghilangkan stress. 

Fishing Planet dikembangkan secara langsung oleh para ahli memancing sehingga menghadirkan pengalaman memancing yang sangat realistis, Mulai dari berbagai spesies ikan hingga perilaku mereka yang kompleks. Perilaku ikan ini bergantung atas berbagai faktor seperti musim, iklim, waktu, arus air, jenis dasar air, suhu air/udara, angin, dan bahkan waktu makan mereka.

Itulah rekomendasi 15 game online PC gratis yang bisa kamu mainkan. Game online di PC tidak hanya tentang hiburan digital, tetapi juga tentang menciptakan pengalaman yang mendalam dan bermakna saat sedang memainkannya.

Baca juga:

The Latest