TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Gerakan Manipulatif, Lokomotor, dan Nonlokomotor dalam Permainan Kasti

Gerakan dalam permainan kasti harus cepat dan tangkas

Pexels/steshkawillems

Di Indonesia, ada berbagai macam permainan olahraga yang dapat dimainkan secara berkelompok. Tidak hanya sepak bola, futsal, dan basket, tetapi permainan kasti juga dilakukan secara berkelompok oleh dua kelompok/regu. Masing-masing kelompok terdiri dari terdiri dari 12 pemain utama dan 6 pemain cadangan.

Permainan ini termasuk ke dalam salah satu jenis olahraga permainan bola kecil yang membutuhkan kerja sama dengan kelompok dan kemampuan kompetisi yang baik. Tujuan permainan ini adalah untuk mendapatkan skor atau nilai sebanyak-banyaknya, di mana suatu kelompok atau regu akan dinyatakan menang apabila kelompok tersebut dapat mendapatkan nilai terbanyak.

Nah, untuk mendapatkan nilai sebanyak-banyaknya, tentunya kamu harus menguasai gerakan atau teknik dalam permainan kasti.

Berikut ini Popmama.com telah merangkum mengenai gerakan manipulatif, lokomotor, dan nonlokomotor dalam permainan kasti yang bisa kamu pelajari. Yuk, disimak sampai akhir!

1. Gerak Dasar Manipulatif dan Non Lokomotor dalam Melempar Bola Kasti

Pexels/Pixabay

Melempar bola dalam permainan kasti ialah gerak dasar manipulatif yang gerakannya dilakukan di tempat, sehingga tidak mengubah posisi (non lokomotor). Gerakan ini digunakan untuk melempar bola kasti kepada teman lainnya yang masih satu regu.

Dalam melempar bola, terdapat dua variasi lemparan yang bisa digunakan, yaitu melempar bola melambung, melempar bola mendatar, melempar bola menyusur tanah.

Gerakan dasar manipulatif melempar bola kasti ini membutuhkan keterampilan, penguasaan teknik, keseimbangan, dan pengaturan waktu yang baik. Selain itu, kekuatan otot dan lengan juga diperlukan memastikan lemparan agar tepat sasaran.

Cara melakukannya adalah sebagai berikut.

  1. Sikap awal, berdiri tegap dengan kedua kaki dibuka selebar bahu. Posisi salah satu kaki berada di depan, misalnya kaki kiri.
  2. Pegang bola kasti di tangan kanan melebihi bahu dengan posisi tangan kiri sejajar bahu. Kemudian, fokus pandangan ke arah sasaran.
  3. Setelah itu, lemparlah bola kasti dengan mengayunkan lengan ke depan. usahakan kaki di posisi tetap.
  4. Biarkan tubuh ikut maju ke depan hingga bungkuk untuk mengerahkan tenaga dan agar bola bisa terlempar jauh dan tepat sasaran.

2. Gerak Dasar Manipulatif dan Lokomotor dalam Memukul Bola Kasti

Pexels/Pixabay

Dalam memukul bola kasti pemain harus bisa mengatur waktu pukulan dan mengendalikan gerak koordinasi antara tangan dan mata agar ketika bola dipukul, tujuan pukulannya tepat sasaran.

Untuk melakukan gerak dasar manipulatif memukul bola kasti ini pemukul perlu berdiri seimbang di tempat/posisi yang sudah ditentukan. Pemukul tidak boleh berpindah tempat dari posisinya dan harus bisa memukul bola sekuat tenaga.

Cara melakukannya adalah sebagai berikut.

  1. Posisi awal, tubuh tegap. Pegang alat pemukul dengan satu tangan dan lebarkan kaki sebahu.
  2. Letakkan kaki kiri depan, dan kaki kanan di belakang.
  3. Pegang pemukul dengan kedua tangan, kemudian bawa pemukul ke belakang kepala.
  4. Luruskan pandangan hingga bola datang.
  5. Saat bola datang, pukul bola kasti dengan mengayunkan tongkat sampai mengenai bola. Keluarkan semua energi ke lengan agar bola dapat terlempar.

3. Gerak Dasar Manipulatif dan Lokomotor dalam Menangkap Bola Kasti

Pexels/Pixabay

Selain gerakan melempar dan memukul bola, dalam permainan kasti kamu juga harus harus menguasai gerakan menangkap bola.

Untuk menangkap bola kasti diperlukan ketangkasan, gerak koordinasi antara mata, tangan, dan kaki, serta pengaturan waktu. Ketika menangkap bola, seorang penangkap bola harus bergerak/berpindah, bahkan berlari dari tempatnya dengan cepat untuk dapat menangkap bola.

Berikut cara menangkap bola kasti yang bisa dipelajari.

  1. Sikap awal, berdiri tegap dan pandangan mengarah ke arah datangnya bola.
  2. Posisikan kaki kanan di depan kaki kiri dan persiapkan tangan untuk menangkap bola.
  3. Pastikan tangan dalam kondisi rileks agar bisa menangkap bola dengan tepat.
  4. Usahakan tetap fokus agar bola dapat tertangkap dengan kedua tangan.

Nah, itu dia informasi mengenai gerakan manipulatif, lokomotor, dan nonlokomotor dalam permainan kasti. Apabila kamu menguasainya dengan baik, permainan pun akan berjalan lancar. Selain itu, besar kemungkinan kelompok kamu bisa menjadi pemenangnya.

Baca juga:

The Latest