TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Profil dan Biodata Sarah Viloid

Sarah Olivia Santoso atau kerap disebut Sarah Viloid mengawali karirnya di dunia eSport sejak belia

https://www.instagram.com/p/ChMzJ6ahFtI/

Adakah anak mama yang hobi bermain game? Atau penggemar anime? Mungkin anak mama kenal sosok Sarah Viloid. Akhir-akhir ini namanya sering diperbincangkan oleh masyarakat Indonesia, khususnya para gamers dan penggemar anime.

Meski belum lama berkecimpung di dunia game, tetapi kemampuan bermain game online-nya patut diacungi jempol. Tidak hanya itu, wajahnya yang imut dan penampilannya yang dinilai seksi membuat para laki-laki berdecak kagum.

Untuk mengenal Sarah Viloid lebih dekat, Popmama.com telah merangkumkan informasi mengenai profil dan biodata Sarah Viloid. Yuk, disimak!

1. Profil dan biodata Sarah Viloid

Instagram/sarahvilo.id

Berikut adalah profil dan biodata Sarah Viloid atau Sarah Olivia Santoso.

  • Nama lengkap: Sarah Olivia Santoso
  • Nama panggilan: Sarah
  • Nama panggung: Sarah Viloid
  • Tempat tanggal lahir: Bekasi, Jawa Barat, 16 September 2000
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Agama: Kristen
  • Profesi: Gamer, Youtuber, Cosplayer
  • Hobi: bermain game, nonton, menggambar
  • Facebook: Sarah Viloid
  • Instagram: @sarahvilo.id
  • TikTok: @sapiloid
  • YouTube: Sarah Viloid Official

2. Perjalanan karir Sarah Viloid sebagai gamers

Instagram/sarahvilo.id

Sarah Olivia Santoso atau yang lebih dikenal Sarah Viloid (Oliv) sudah bermain game online sejak kecil. Meski demikian, Sarah mengaku mulai aktif menggeluti dunia Esport sejak SMA. 

Dari sekian banyak game yang ia mainkan, Sarah memilih Dota 2. Menurutnya, game seperti Dota 2 sangat seru untuk dimainkan.

Karena kecintaannya terhadap game itulah, akhirnya Sarah mendapatkan kesempatan sebagai manajer tim Dota 2 Revival pada tahun 2015, menjadi Pro Ladies sebagai role support untuk menggantikan salah satu anggota yang berpindah ke tim lain, mengikuti turnamen seperti Mobile Legends Southeast Asian Cup, hingga Piala Presiden E-Sport 2019.

3. Pernah aktif sebagai cosplayer

Instagram/sarahvilo.id

Selain gemar bermain game online, Sarah Viloid juga aktif sebagai seorang cosplayer.

Sarah pernah mengikuti beberapa eventcosplay yang di adakan di Indonesia. Sebagai cosplayer profesional, Sarah pernah menyandang posisi sebagai duta Japanese Station Navigator.

4. Meski baru berusia 20 tahun, Sarah telah sukses menjadi brand ambassador

Instagram/sarahvilo.id

Sarah merupakan salah satu Wanita paling populer yang pernah terpilih untuk mengikuti ajang Mobile Legends berdasarkan mobileague.id. Berkat ketenaran dan keahliannya dalam bermain game, Sarah sering kali mendapatkan tawaran endorse dari beragam merek brand yang berkaitan dengan kegiatan gaming.

Sarah Viloid bahkan ditunjuk sebagai BA dari laptop gaming ROG dan game Arena of Valor (AOV). Hal tersebut telah dibuktikan dengan posting an di Instagram-nya yang kerap mengiklankan produk-produk ROG.

5. Youtuber dengan subscriber terbanyak dan memiliki 5,5 juta followers IG

Instagram/sarahvilo.id

Sarah Viloid memulai karirnya sebagai Youtuber pada tahun 2013. Dalam akun Youtube-nya tersebut, Sarah sering kali menyiarkan berbagai permainan online, khususnya game pertarungan multipemain atau MOBA dan Battle Royale.

Dengan keaktibannya dalam membagikan berbagai macam konten seputar gaming dan kesehariannya di YouTube, tidak heran jika Sarah masuk ke dalam jajaran youtuber Indonesia dengan subscriber terbanyak, yakni 4.82 juta subscriber.

Selain YouTube, akun Instagram milik Sarah juga memiliki jumlah followers yang tidak sedikit. Jumlah followers di akun Instagram miliknya sudah mencapai 5.5 juta followers. Meski demikian, mayoritas followers-nya adalah laki-laki. 

6. Membuka usaha clothing

Instagram/sarahvilo.id

Meski telah cukup sukses dengan game dan sebagai Youtuber, Sarah Viloid tidak pernah puas denga napa yang telah dicapai. Sebab, perempuan berusia 22 tahun ini kini mulai merambah ke dunia bisnis.

Sarah telah meluncurkan clothing line bernama Viloid Apparel. Ada beragam clothing yang dijual, mulai dari kaos, sweater, hingga topi dengan bertemakan game. Clothing Viloid Apparel bisa Mama temukan di toko online.

7. Di usia muda, Sarah berhasil membeli rumah mewah

Instagram/sarahvilo.id

Karena kerja kerasnya yang tidak pernah luntur, Sarah pun berhasil membeli sebuah rumah. Padahal, saat itu usianya masih menginjak 17 tahun.

Sebelum menjadi seorang gamer sekaligus Youtuber, Sarah mengaku bahwa semasa kecil hidupnya penuh kesederhanaan. Ia pun menjelaskan bahwa dirinya pernah berjualan es mambo dan kue sekolah.

Kehidupannya mulai berubah semakin membaik setelah ia bergabung di eSport. Sampai saat ini, Sarah Viloid masih aktif mengikut berbagai turnamen eSport.

Baca juga:

The Latest