Popmama Arisan April 2024: Rayakan Hari Bumi dengan Mengolah Sampah
Ada workshop yang melatih keterampilan anak!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebagai wadah untuk diskusi dan edukasi orangtua dan anak, Popmama Arisan kembali diadakan di bulan April 2024. Pada Popmama Arisan edisi April 2024 ini diadakan pada Sabtu (27/04/2024) di Informa, Living World Alam Sutera.
Perlu diketahui, Popmama Arisan April 2024 diadakan berdekatan dengan hari bumi yang jatuh pada 22 April. Sehingga, Popmama Arisan April 2024 mengangkat tema “Planet vs Plastic: Encourage Children to become Responsible for Their Environment” yang dimana akan membekali Mama dengan tips dan edukasi untuk mengelola sampah.
Maka dari itu, kali ini Popmama.com telah merangkum keseruan Popmama Arisan April 2024!
1. Menaikkan awareness anak terhadap sampah di hari bumi
Seperti yang sudah dijelaskan di paragraf sebelumnya, Popmama Arisan April 2024 diadakan berdekatan dengan hari Bumi agar anak memiliki kesadaran untuk menjaga lingkungan itu menjadi hal yang penting.
Hal ini juga didukung oleh pernyataan Eghy Agrina, selaku Senior Editor Popmama.com yang juga menjadi MC dalam Popmama Arisan April 2024.
"Tema 'Planet vs. Plastic: Encourage Children to Become Responsible for Their Environment' sengaja dipilih agar kita bisa mengingat kembali Hari Bumi yang jatuh pada Senin, 22 April lalu," kata Eghy Agrina.
Selain itu, alasannya topik ini diangkat adalah karena masih banyak orang yang sudah buang sampah pada tempatnya, namun masih tidak sesuai jenisnya. Oleh karena itu, Popmama ingin menaikkan awareness Mama dan Anak mengenai hal ini.
2. Acara dibuka dengan sambutan Editor in Chief Popmama.com
Kegiatan Popmama Arisan April 2024 dibuka dengan kata sambutan dari Editor in Chief Popmama.com, Sandra Ratnasari. Melalui sambutannya, Sandra mengucapkan terima kasih kepada setiap Mama yang sudah hadir dan memeriahkan Popmama Arisan.
Selain itu, Sandra juga mengajak Mama dan Anak agar mau belajar memilah dan mengelola sampah.
"Tanpa kita sadari setiap hari juga kita menghasilkan sampah. Sampah makanan atau bahkan sampah kosmetik, seperti kapas yang dipakai untuk menghapus makeup. Maka itu penting untuk mengetahui cara memilah sampah di rumah. Nantinya kita juga bisa mengajarkan anak-anak bagaimana caranya agar bisa memilah dan mengurangi sampah dalam kehidupan sehari-hari," jelas Sandra dalam kata sambutannya.
3. Kegiatan dilanjutkan dengan talkshow tentang pengelolaan sampah
Setelah mendengar kata sambutan dari Sandra Ratnasari, kegiatan Popmama Arisan April 2024 dilanjutkan dengan talkshow yang dipandu oleh Eghy Agrina, sebagai host dan Nahdya Maulina, S.T., M.Sc., sebagai pembicara.
Dalam talkshow kali ini, Nahdya Maulina, S.T., M.Sc. memberi edukasi mengenai cara pengelolaan sampah yang benar. Selain itu, Nahdya mengajak agar anak-anak dapat melihat sampah sebagai sesuatu yang dapat dikaryakan.
“Sampah itu tanggung jawab masing-masing. Kita ingin orang melihat sampah sebagai bukan sesuatu yang menjijikan tetapi sebagai suatu barang yang memiliki nilai ekonomi dan estetik,” jelas Nahdya.
Setelah mendengar talkshow, beberapa Mama akan diberikan kesempatan bertanya secara langsung pada narasumber. 3 Penanya terbaik akan masing-masing mendapatkan hadiah berupa voucher ACE Hardware senilai Rp100.000 dan merchandise dari Pilah Sampah.
4. Mengolah kotak susu bekas menjadi paper bag
Berikutnya, kegiatan Popmama Arisan edisi April 2024 dilanjutkan dengan workshop membuat paper bag. Dalam workshop ini, setiap anak membawa 1 kotak susu bekas yang nantinya akan dikaryakan menjadi paper bag.
Dalam pengerjaan paper bag ini, tiap anak dibagi menjadi 5 kelompok, dimana setiap kelompok berisi 5 anak. Namun, dalam pengerjaannya, tiap anak bekerja sendiri-sendiri dengan dibantu Mama mereka.
Nantinya akan dipilih 1 kelompok yang akan menang beserta masing-masing hadiahnya untuk 5 anak.
5. Pengumuman pemenang paper bag terbaik
Setelah kegiatan membuat paper bag selesai dilaksanakan, munculah 1 kelompok berisi 5 anak yang terpilih sebagai pemenang. Kelompok terbaik workshop membuat paper bag mendapatkan hadiah berupa:
- Faber Castell 24 Erasable Crayons
- Faber Castell Connector Pen Faber Castell
- Buku Gambar A4
- Faber Castell Tripen Set 4 Pouch
- 1 Buku Erlangga
6. Pengumuman pemenang IG Story terbaik dan games Anak
Selain pengumuman pemenang paper bag terbaik, tak ketinggalan juga ada kegiatan lain yang tak kalah seru dan tentunya berhadiah.
Selama kegiatan berlangsung, setiap Mama diberi kesempatan untuk mengabadikan keseruan Popmama Arisan April 2024 dan di-upload ke instagram story dan feed.
Dari situ, akan dipilih 3 orang pemenang dalam 2 kategori, yaitu:
- 2 Best post IG story mendapat hadiah Bathbomb Maiimi (2 pcs)
- 1 Best post IG feed mendapat hadiah Bathbomb Maiimi (1 pcs)
Selain para Mama yang mendapat hadiah, si Anak juga akan berkesempatan mendapat hadiah melalui games tebak lagu anak.
Di games tebak lagu anak, akan dipilih 3 orang pemenang yang masing-masing mendapatkan hadiah berupa tas anak dari Popmama.com.
7. Kocok arisan Popmama Arisan April 2024
Setelah melalui berbagai giveaway, akhirnya kegiatan rutin yang dilaksanakan dalam Popmama Arisan dilaksanakan yaitu kocok arisan.
Dalam kocok arisan edisi April 2024 ini, Popmama Arisan menyediakan hadiah menarik bagi dua orang, yaitu:
- Skin Serum dan hair care senilai Rp. 1.000.000+ untuk sang Mama.
- Lego Classic 4+ 11035 senilai Rp. 1.000.000 untuk anak.
Sebelum meninggalkan tempat, masing-masing Mama dan anak akan mendapatkan goodie bag dari Informa yang berisi voucher potongan 100 ribu rupiah yang bisa dipakai di Informa Living World Alam Sutera, tumblr Appetite 500 Ml Darya, dan wadah makanan Appetite Set 3 Pcs Aria.
Selain itu, Mama dan Anak mendapat minuman dan snack dari Kopi Kenangan.
Jadi, itulah rangkuman keseruan dari kegiatan Popmama Arisan April 2024. Tentunya, Popmama.com juga ingin berterima kasih kepada partner yang telah mendukung acara ini yaitu Tim Pilah Sampah, Informa dan Kopi Kenangan.
Dari acara ini, tentunya Mama dan anak akan lebih paham mengenai cara memilah dan mengolah sampah. Terima kasih sudah datang ya, Ma, dan sampai jumpa dalam acara Popmama Arisan yang berikutnya!
Baca juga:
- Jadi Orangtua Bertanggung Jawab dan Bijak bersama Popmama Community
- Popmama Community Ungkap Rahasia Sukses dalam Mendidik Anak
- Popmama Community Berikan Edukasi Menjaga Kesehatan Mental Keluarga