Resep Chicken Seaweed, Cocok Untuk Camilan Anak
Jangan lupa recook camilan satu ini ya, Ma!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Chicken Seaweed adalah camilan yang lezat dan sehat, sangat cocok untuk anak-anak. Resep ini menggabungkan kelezatan ayam dengan manfaat sehat dari rumput laut.
Ayam mengandung protein serta berbagai vitamin dan mineral penting seperti vitamin B6, B12, niacin, fosfor, dan selenium. Vitamin B6 dan B12 berperan dalam metabolisme energi dan fungsi otak, sementara fosfor penting untuk kesehatan tulang dan gigi. Nori, jenis rumput laut yang digunakan dalam Chicken Seaweed, kaya akan serat, yodium, kalsium, dan zat besi. Serat membantu pencernaan dan mencegah sembelit, sementara yodium penting untuk fungsi tiroid yang sehat.
Dari manfaat tersebut camilan ini nggak hanya kaya akan protein, tapi juga mengandung manfaat lain yang baik untuk anak. Nah, buat Mama yang penasaran dengan resep chicken seaweed, berikut selengkapnya di Popmama.com.
1. Bahan Chicken Seaweed
1. Adonan bahan:
- 250 gr ayam paha fillet
- 3 siung bw putih
- 1 butir telur
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdm saus tiram
- 3 sdm bawang merah goreng
- 3 sdm tapioka
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt lada
- Parutan wortel
- 1 batang daun bawang
- Rumput laut
2. Tepung basah :
- 2 sdm terigu
- 2 sdm tapioka
- 200ml air
2. Cara membuat chicken seaweed
- Masukan ayam, bawang putih, telur, garam, tepung terigu, minyak wijen, lada, kaldu bubuk, saus tiram, dan bawang merah goreng kedalam blender
- Haluskan dan campurkan bahan-bahan menggunakan blender
- Potong-potong wortel serta daun bawang
- Tuang bahan yang sudah dihaluskan bersama dengan wortel dan daun bawang ke dalam mangkok
- Aduk dan campurkan wortel dan daun bawang dengan bahan yang sudah halus
- Masukan semua bahan yang sudah dicampurkan ke dalam piping bag
- Siapkan nori
- Tuang bahan diatas nori, dan gulung memanjang
- Setelah dibentuk, potong menjadi kecil-kecil
Nah, itu tadi resep chicken seaweed yang cocok untuk camilan anak. Jangan lupa recook ya, Ma!
Baca juga:
- Baca Juga: Resep Bubur Kuah Soto Hati Ayam untuk MPASI ala Denise Chariesta
- Baca Juga: Resep Tofu Udang Kukus, Comfort Food Wajib Recook!
- Baca Juga: 10 Resep Makanan Bayi 6 Bulan untuk Kecerdasan Otak