LEGO NINJAGO Luncurkan Mainan Terbaru serta Wahana Bermain yang Seru
Ada empat karakter terbaru LEGO usai 12 tahun sukses jadi mainan favorit si Kecil. Mereka adalah
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menyusul peluncuran acara TV LEGO NINJAGO pada 1 Juni 2023 turut hadir pula berbagai karakter terbaru. Langkah ini menandakan LEGO NINJAGO kini siap melangkah ke level selanjutnya guna memanjakan para penggemar setia dengan meluncurkan karakter-karakter baru.
Kong selaku Kepala Produk LEGO Ninjago mengatakan, “Dunia LEGO NINJAGO hadir dengan karakter dan elemen menarik tanpa menghilangkan ciri khas ikoniknya. Salah satunya adalah karakter baru ninja dan naga yang fantastik.”
Tokoh teranyar tersebut adalah Arin, Sora, dan Baby Dragon. Keempat karakter paling anyar tersebut merupakan hasil penelitian yang telah dilakukan LEGO terhadap anak-anak di Indonesia per tahun 2021.
"Kami sangat senang dapat memperkenalkan era baru LEGO NINJAGO yang menghadirkan misteri dan petualangan baru bagi anak-anak untuk membenamkan diri. The LEGO Group berharap dapat menyatukan para pahlawan kecil untuk mengeluarkan potensi penuh mereka di dunia LEGO NINJAGO terbaru bersama dengan set dan karakternya,” jelas Rohan Mathur selaku Marketing Director dari LEGO Asia Tenggara.
Inilah ulasan Popmama.com tentang LEGO NINJAGO luncurkan set mainan terbaru. Yuk lengkapi koleksi mainan LEGO mu!
Daftar Set Produk LEGO NINJAGO yang Tampilkan Karakter Paling Anyar
Lego merupakan mainan berbentuk balok yang terbuat dari plastik. LEGO NINJAGO sudah mempunyai banyak kategori dengan berbagai latar belakang ceritanya. Nah, berikut daftar LEGO NINJAGO terbaru yang memperlihatkan karakter terbaru biar kamu tidak salah beli.
1. 71796 Elemental Dragon vs. The Empress Mech. Perangkat Lego ini berkisah tentang Baby Dragon Riyu, Sora, Zane, dan Jay untuk bertarung melawan Lord Ras, Empress Beatrix, dan Imperium Guard.
2. 71794 Lloyd and Arin's Ninja Team Mechs. Rangkaian LEGO NINJAGO ini menggambarkan Master Lloyd dan Arin melompat ke dalam sepasang mekanisme suit yang mengagumkan dimana mekanisme suit untuk membuat mech suit tempur yang besar.
3. 71791 Zane's Dragon Power Spinjitzu Race Car. Kamu akan merasakankeseruan menekan spoiler mobil untuk mengaktifkan kekuatan naga dan meluncurkan serangan berputar secara diam-diam.
4. 71792 Sora's Transforming Mech Bike Racer. Kamu akan diajak melompatlah ke dalam kokpit mech sebelum mengubahnya menjadi sepeda berkecepatan tinggi untuk mengejar Rapton dan pesawat luncurnya
5. 71799 LEGO® NINJAGO® City Markets. Tipe ini jadi set besar dan rumit. Terdiri dari empat lantai yang meliputi kereta gantung, toko roti, perahu, apartemen, lift, food court di puncak gedung, dan masih banyak lagi. Mempunyai tinggi bangunan sekitar 50 cm yang diramaikan dengan 21 minifigures. Mulai dari Blacksmith Kai, Urban Sora, Urban Arin, Detective Zane, Hounddog McBrag, Gayle Gossip, Chamille, Miss Demeanor, dan Dareth.
LEGO NINJAGO Turut Luncurkan Spinjitzu dengan Figur Baru
Tak hanya merilis set mainan terbaru yang ciamik, LEGO juga menghadirkan spinjitzu dengan keempat karakter terbarunya lho. Mainan anak ini didesain fun playful untuk usia tujuh tahun ke atas. Bermain spinjitzu dipercaya dapat mengembangkan motorik serta melatih untuk berpikir dan mengasah otak si Kecil.
Para pemain juga dapat menguasai keterampilan Spinjitzu dengan mainan interaktif yang dapat dibalik dan diputar. Produk spinjitzu dari koleksi teranyar LEGO NINJAGO antara lain:
- 71777 Kai's Dragon Power Spinjitzu Flip
- 71778 Nya's Dragon Power Spinjitzu Drift
- 71779 Lloyd's Dragon Power Spinjitzu Spin.
Yuk Seru-Seruan di LEGO NINJAGO Academy
Masih dalam rangkaian karakter-karakter baru, LEGO NINJAGO Academy hadir sebagai wahana bermain untuk si Kecil. Berlokasi di beberapa mal yang tersebar di Jabodetabek. Mulai dari Bintaro Exchange Mall (9 Juni-9 Juli 2023), DeliPark Mall Medan (10 Juni -16 Juli 2023), AEON Sentul (19 Juni-9 Juli 2023), AEON Jakarta Garden City (26 Juni-16 Juli 2023), dan AEON Tanjung Barat (26 Juni-16 Juli 2023).
Di sini kamu akan menjalani “pelatihan ninja” berupa halang rintang dan aktivitas lainnya, antara lain:
1. Agility Power Station
Melatih ketangkasan dengan mengatasi rintangan sembari mengumpulkan Dragon NRG Core. Yang tersembunyi di berbagai tempat. Setiap berhasil mengumpulkan Dragon NRG Cores sesuai target maka kamu akan naik level. Kamu dapat memilih karakter ninja favorit lalu kumpulkan minimal 10 NRG Core selama waktu 30 detik.
2. The Armoury Station
Level selanjutnya adalah pelatihan LEGO Ninjago dan membangun senjatanya. Pilih senjata pilihan, dan pengunjung akan dichallenge untuk membuat ulang senjata tersebut.
3. Power-up Spinjitzu Station
Bersama dengan senjata pilihan, si Kecil akan mempelajari aksi Power-up Spinjitzu. Spinjitzu adalah keterampilan penting yang harus dikuasai semua Ninja sebelum mereka memulai perjalanan melawan penjahat.
Untuk memperoleh kekuatan, anak akan ditantang melakukan aksi spinjitzu ini, yaitu berputar, melayang, atau membalik. Setelah itu, si Kecil harus melewati rintangan dari set yang dipilihnya.
4. Endurance Station
Endurance Challenge adalah station terakhir di mana menjaga momentum adalah kuncinya! Ketuk tombol secepat mungkin untuk mendapatkan nilai tertinggi.
Semakin sering mengetuk, semakin tinggi nilainya dan itu menunjukkan kamu mempunyai tenaga super layaknya naga. Dengan tenaga yang lebih kuat, kamu akan menjadi ninja yang lebih kuat dengan kekuatan elemen untuk melawan kekuatan jahat.
Itulah ulasan tentang LEGO NINJAGO luncurkan set mainan terbaru yang disertai wahana bermain berkonsep ninja yang selaras dengan produk teranyarnya. Selain melatih kemampuan otak melalui mainan balok itu, aktivitas di LEGO NINJAGO Academy dapat melatih ketangkasan si Kecil supaya fisiknya semakin kuat.
Baca Juga:
- 12 Tahun Rilis, LEGO NINJAGO Hadir Kembali dengan Karakter Baru
- 7 Manfaat Bermain Lego untuk Anak Usia Dini
- 10 Jenis Lego dengan Berbagai Tema Unik untuk Keterampilan Anak