Jadwal Program Makan Bergizi Gratis Mulai Januari 2025
Berikut adalah jadwal lengkap program makan gratis yang akan dimulai pada Januari 2025
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Program makan bergizi gratis diusung oleh Presiden dan Wakil Presiden Indonesia Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming saat Pilpres 2024 lalu, tak terasa program unggulan yang diusung tersebut kini sebentar lagi akan berjalan. Pemerintah sudah menyiapkan skema pembagian makanan bergizi gratis dalam tiga waktu.
Seperti apa informasi selengkapnya? Berikut Popmama.com telah merangkumnya lebih lanjut.
1. Kapan program makan bergizi gratis akan di mulai?
Program makan bergizi gratis akan di mulai pada 2 Januari 2025 Mendatang. Kantor Komunikasi Kepresidenan (Presidential Communication Office/PCO) telah membagikan informasi skema Makan Bergizi Gratis, dalam infografis yang dibagikan lewat Instagram resmi @pco.ri. Program Makan Bergizi Gratis akan dibagikan satu kali sehari untuk setiap anak dengan total anggaran Rp 71 triliun.
2. Jadwal lengkap program makan bergizi
Berikut adalah jadwal program makan bergizi yang akan dimulai pada 2 Januari 2025 mendatang:
1. Sekitar pukul 08.00, makanan akan dibagikan bagi anak PAUD, TK, hingga kelas 2 SD
2. Sekitar pukul 09.30, makanan akan dibagikan bagi anak kelas 3-6 SD
3. Sekitar pukul 12.00, makanan akan dibagikan bagi anak SMP hingga SMA
PCO menjelaskan jadwal pemberian Makan Bergizi Gratis ini dibuat sesuai dengan jadwal belajar mengajar di sekolah-sekolah Indonesia.
"Pemberian Makan Bergizi Gratis disesuaikan dengan jadwal belajar mengajar di setiap jenjang pendidikan, sehingga semua anak mendapatkan asupan bergizi saat bersekolah," tulis PCO dalam unggahannya.
3. Sasaran program makan bergizi gratis
Mengutip data Badan Gizi Nasional (BGN), program Makan Bergizi Gratis telah memasuki masa uji coba yang dilaksanakan lebih di 80 titik di seluruh Indonesia. Jumlah ini akan terus bertambah sampai nantinya program ini resmi dijalankan pemerintah mulai 2 Januari 2025.
Pada tahap awal, program ini akan menyasar sekitar 15 hingga 20 juta anak di seluruh Indonesia, sesuai dengan alokasi anggaran sebesar Rp71 triliun dari RAPBN 2025. Selain itu, nantinya program ini juga akan menyasar ibu hamil serta menyusui di seluruh Indonesia.
4. Hasil uji coba Badan GIzi Nasional
Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana sebelumnya mengungkapkan uji coba atau pilot project makan bergizi gratis bakal dilakukan di 100 titik pada akhir 2024. Uji coba dengan skala besar itu akan dilakukan setelah Kementerian Keuangan (Kemenkeu) merestui pendanaannya.
"Alhamdulillah sudah mendapatkan komitmen untuk mendapatkan dana operasional serta dana piloting yang akan diberikan oleh Dirjen Anggaran (Kemenkeu). Kami sedang bahas secara detail untuk melaksanakan piloting di 100 wilayah di seluruh Indonesia di akhir tahun ini," kata Dadan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi IX DPR RI, Kamis (31/10/2024).
Dadan menyebut uji coba di akhir 2024 ini bakal mencontoh uji coba yang sudah dilaksanakan sebelumnya. Ini meliputi proyek percontohan makan gratis di Warung Kiara, Sukabumi serta Bojong Koneng, Bogor. Ia juga menjelaskan uji coba kali ini akan berfokus di Pulau Jawa terlebih dahulu.
Itulah informasi tentang jadwal program makan bergizi gratis mulai Januari 2025. Semoga program tersebut bisa berjalan dengan lancar serta dapat tercapai tujuannya ya!
Baca juga:
- Susu Ikan Jadi Alternatif di Program Makan Gratis Prabowo-Gibran
- Macam-macam Penyakit Infeksi yang Mengancam Kesehatan Anak di Sekolah
- Siapkan dari Sekarang, Ini Biaya Masuk SD Jakarta 2025/2026