Terlalu Dimanja, Anak Nycta Gina Jalani Terapi akibat Salah Pola Asuh
Perkembangan Uta mengalami keterlambatan yang membuatnya harus melakukan terapi
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Anak pertama Nycta Gina, Panutan Adhya Semesta Tryncta atau kerap disapa Uta, rupanya mengalami kondisi salah pola asuh. Hal tersebut mengakibatkan dirinya tidak melewati masa merangkak saat masih bayi.
Perkembangan Uta mengalami keterlambatan yang membuatnya harus melakukan terapi. Aisyah selaku sang terapis menduga kondisi Uta ini akibat sang anak kerap dimanja oleh orangtuanya saat dulu, sehingga tidak diperbolehkan untuk bergerak saat masih kecil.
Berikut Popmama.com siap membahas informasi terkait anak Nycta Gina jalani terapi akibat salah pola asuh.
1. Uta diduga mengalami gangguan pada bagian vestibular
Siapa sangka? Rupanya anak yang terlalu dimanja saat kecil bisa berdampak pada masa pertumbuhannya lho, Ma.
"Kalo kata Aisyah sih, mungkin waktu kecil terlalu dimanja. Masa sih gara-gara aku terlalu dimanja dan nggak boleh ini itu, anak aku jadi bisa terlambat gitu?" tanya Nicyta Gina kepada terapis putranya, mengutip video dari kanal YouTube KinosGina.
“Iya soalnya itu bakalan berpengaruh sama ke sensori sistem otaknya. Kalau Mbak Gina tau piramid of learning, nah di situ tahapan-tahapan perkembangan anak. Kalau saya lihat Uta itu ada gangguan, masalahnya di bagian vestibular,” jawab Aisyah.
Sebagai informasi, vestibular adalah sistem yang berkaitan dengan pengendalian keseimbangan tubuh dan pergerakan mata.
"Jadi dia itu berpengaruh sama posisi perubahan kepala," tambah Aisyah
2. Terapis menemukan adanya gangguan di hiposensitif milik Uta
Aisyah menjelaskan jika putra sulung Nycta Gina dan Rizky Kinos mengalami masalah pada bagian kepala yang memengaruhi organ keseimbangannya. Akibatnya, perkembangan Uta secara keseluruhan juga ikut bermasalah.
“Kenapa kepala? Karena kalau kita tahu kepala itu kan ada organ keseimbangan. Itu yang mendeteksi keseimbangan kita. Kalau misalkan di situ ada masalah, buat perkembangan si Anak juga ikut bermasalah,” jelas Aisyah.
Untuk kasus Uta ini, Aisyah menemukan adanya gangguan di hiposensitif, tepatnya pada bagian propriosepsitif. Propriosepsitif ada kaitannya dengan kontraksi otot dan pergerakan dalam persendian.
“Kalau saya temuin Uta itu ada gangguan di hiposensitif bagian propriosepsitif. Di bagian proprioseptif itu merupakan gerak tubuh. Gerak tubuh itu dalam arti kontraksi otot dan juga pergerakan dalam persendian,” terang Aisyah.
3. Alasan Uta harus lari-larian terlebih dahulu sebelum fokus makan
Itulah sebabnya Uta termasuk tipe anak yang tidak dapat diam. Contohnya saat makan, Uta harus aktif berlari-larian terlebih dahulu sebelum akhirnya fokus makan. Hal itu dilakukan untuk memberikan kontraksis dari ototnya.
“Saya lihat itu Uta kayak anak tipe yang pecicilan. Nggak bisa diem. Kenapa nggak bisa diem? Karena dia butuh mencari input masuk dari si progresiatifnya. Dia butuh kontraksi dari ototnya. Nah, kontrasi ototnya itu dalam bentuk misalkan mau makan harus ada lari-larian,” pungkas Aisyah.
Itu dia ulasan terkait anak Nycta Gina jalani terapi akibat salah pola asuh. Dari sini kita bisa belajar ada baiknya tidak memanjakan anak, apalagi sampai menghalanginya untuk belajar aktif bergerak ya, Ma.
Baca juga:
- Alasan Uta Anak Nycta Gina Selalu Memakai Sepatu Meski di Dalam Rumah
- 9 Potret Bahagia Nycta Gina dan Kinos dengan Kedua Anaknya
- Kocak & Romantis, Ini 10 Potret Outfit Pasangan Kinos dan Nycta Gina