Mengenal 7 Karakter Anak yang Suka Warna Biru, Berhati Tulus dan Setia
Apa saja dampak menyukai warna biru bagi kepribadian anak?
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pernahkah Mama bertanya kepada anak mama, "Warna apa yang paling kamu sukai?" Jika anak mama menjawab warna biru, tidak usah heran lagi karena kebanyakan orang terutama anak-anak pasti pernah menyukai warna ini.
Beberapa studi mengungkapkan bahwa warna paling populer di dunia ialah warna biru. Biru memang sering dikaitkan dengan warna 'khusus laki-laki'. Akan tetapi, pandangan tersebut sudah mulai luntur karena nyatanya banyak dari perempuan juga menyukai warna ini.
Biru begitu melekat pada hal-hal positif. Semua orang pasti pernah melihat pemandangan langit di atas kepalanya, pernah memandang hamparan lautan dari pinggir pantai, dan ketika melihatnya yang terpikirkan pasti betapa menenangkannya warna biru.
Biru juga melambangkan ketenangan, kepercayaan, loyalitas, dan keamanan.
Tak hanya itu, ada 7 karakter anak yang suka warna biru serta makna lain yang menggambarkan warna ini bagi anak. Popmama.com akan rangkum secara khusus untuk Mama, agar Mama bisa lebih mengenal berbagai personality anak mama lewat warna biru kesukaannya berikut ini!
Makna Warna Biru Bagi Anak
Warna biru sering dikaitkan dengan ketenangan dan kedamaian. Bagi si Kecil yang menyukai warna biru, mereka mungkin memiliki sifat yang santai dan tenang, seperti warna laut dan langit yang sejuk.
Menurut para ahli, anak-anak yang tertarik pada warna biru cenderung lebih chill, atau lebih mudah merasa tenang.
Warna biru juga bisa membantu si Kecil merasa lebih nyaman dan aman. Ini adalah warna yang sering dipilih oleh anak-anak yang merasa damai saat melihat warna-warna sejuk.
Jadi, jika anak Mama atau Papa sangat suka warna biru, mungkin itu adalah cara mereka untuk merasa lebih tenang dan rileks.
Dampak Warna Kesukaan Pada Mental Anak
Mama, ketika seorang anak menyukai sesuatu, terkadang apa yang ia sukai sering kali berganti-ganti sesuai dengan mood si Anak. Begitupun ketika mereka memilih warna favoritnya.
Hal ini dikutip oleh seorang professor bidang desain dan ilmu lingkungan hidup di Univesitas Oregon State, yakni Marilyn Read. Ia berkata bahwa si Kecil menggunakan warna dan bentuk sebagai alat sensor untuk mengidentifikasi benda-benda, baru setelah usia 5 tahun, mereka mulai mendeksripsikan sesuatu berdasarkan tekstur dan garis.
Dalam penelitian terbarunya, Marilyn Read mempelajari bagaimana warna memengaruhi anak-anak di bangunan prasekolah (seperti PAUD). Ia menemukan bahwa anak-anak menjadi lebih mudah bekerja sama di ruangan dengan satu dinding merah, dibandingkan dengan ruangan yang semua dindingnya berwarna putih. Namun, jika ruangan tersebut penuh dengan banyak warna seperti di kebanyakan prasekolah, anak-anak cenderung menjadi terlalu bersemangat, bahkan merasa cemas.
Bisa dikatakan hubungan serta dampak adanya warna dalam hidup si Anak sangatlah penting bagi tumbuh kembangnya.
7 Karakter Anak yang Suka Warna Biru
1. Anak dapat melihat sisi baik dari orang lain
Anak mama yang menyukai warna biru ternyata dapat melihat hal-hal positif dari orang lain! Si Kecil dapat melihat kelebihan serta kekurangan dari seseorang. Karena sikap inilah, orang-orang di sekitar anak mama merasa senang karena si Anak sangat menghargai mereka. Si Anak juga memberikan rasa nyaman pada orang yang dikenalnya.
Biarpun begitu Mama dan Papa sebagai orangtua harus tetap menuntun si Anak agar dapat memanfaatkan kelebihannya dengan lebih baik lagi. Tuntun anak agar dapat menyimpan tiap opini yang sekiranya buruk untuk dilontarkan pada orang lain walaupun anak memahami tiap sisi buruk orang lain. Selalu ingatkan dirinyaa untuk terus menghormati orang lain baik yang dikenal maupun yang tidak sampai ia dewasa nanti.
2. Memiliki hati yang tulus dan setia
Anak yang menyukai warna biru cenderung sangat loyal serta tulus ketika berteman.
Mereka sangat senang dikelilingi oleh orang lain dan ingin menjadi seseorang yang dapat diandalkan oleh orang lain terutama teman-temannya.
Namun, terkadang hal ini membuat si Anak melupakan apa yang ia inginkan sendiri.
Mama bisa coba untuk sellau mengingatkan si Kecil mengenai hal-hal yang ia inginkan, buat dirinya self-aware dengan apa yang menjadi kebutuhannya sebelum ia memenuhi ekspektasi orang lain.
3. Anak hebat yang suka membantu!
Anak mama super keren karena sangat suka membantu!
Ia merasa bahagia jika dapat menolong siapapun yang kesusahan. Dapat dipastikan ketika tumbuh besar nanti, ia akan aktif pada kegiatan-kegiatan sosial.
Selain itu, si Kecil juga memiliki rasa peduli yang tinggi, ia ingin berkontribusi agar dapat menciptakan solusi pada tiap masalah, tak perduli seberapa besar pekerjaannya.
Tipe anak seperti ini memiliki kecintaan pada tanggung jawab dan akan sebisa mungkin menyelesaikan tiap hal yang ia cintai sampai tuntas!
4. Pecinta ketenangan
Walaupun ia suka berteman dan suka bersosialisasi, ada kalanya anak mama memilih tempat-tempat tenang saat ia bermain maupun sekedar beristirahat dari dunia sosial. Biasanya ia butuh mengisi energi dengan cara menyendiri, ini disebut recharge-energy.
Recharge-energy inilah yang membuat anak butuh saat-saat tertentu untuk sendirian. Warna biru juga dikaitkan dengan kedamaian. Anak suka menatap langit yang cerah atau laut yang menenangkan, semua hal itu menyenangkan bagi si Kecil karena inderanya bisa relaks sejenak dari hiruk pikuk dunia.
5. Respectful!
Hubungan dengan orang lain sangat penting bagi anak terutama hubungan dengan teman-teman kecilnya. Ia bisa menghabiskan banyak energi untuk menjaga dan merawat hubungan tersebut tanpa ia sadari. Kadang-kadang, si Kecil merasa seperti yang paling banyak berusaha ketika berkumpul Bersama teman.
Dia berusaha keras agar teman-temannya merasa dicintai dan dihargai. Tetapi, ketika ada orang lain yang tidak mempunyai sentiment yang sama untuk menghargai dirinya seperti dia menghargai orang itu, hal ini dapat membuat anak mama merasa kurang dihargai.
Jangan sampai membuat mentalnya hancur karena hal ini! Mama harus peka dengan kondisi si Kecil. Rutinlah untuk selalu bertanya hari-harinya, ada masalah yang sedang mengganggunya, jika ada coba konsultasikan Bersama untuk mencari jalan keluar terbaik.
6. Seorang peacemaker
Si Kecil yang suka warna biru cenderung tenang saat ada masalah.
Mereka bisa mendengarkan cerita dari kedua sisi dan membantu menyelesaikan konflik dengan baik.
Teman-temannya sering melihat si Kecil sebagai penengah yang bijak. Namun, karena si Kecil suka membantu, mereka perlu diingatkan untuk juga menjaga diri sendiri.
7. Si kecil suka jadi contoh yang baik
Memiliki hati yang besar membuat anak lebih suka menunjukkan cara yang baik daripada memberikan aturan. Mereka tidak suka mengkritik atau mengoreksi teman-temannya. Sebaliknya, si Kecil lebih memilih untuk memperlihatkan bagaimana seharusnya bersikap dalam situasi tertentu. Dan meskipun ada teman yang melakukan hal yang berbeda, ia tetap menerima mereka apa adanya. What a good kid!
Itulah dia 7 karakteristik anak yang suka warna biru. Setiap memiliki karakter masing-masing, jadikanlah informasi di atas sebagai bahan awal untuk memahami pribadi anak mama. Sampai jumpa pada pembahasan insightful lainnya!
Baca juga:
13 Karakteristik Anak Usia Dini, Ketahui untuk Dukung Tumbuh Kembang!
Kenali 10 Karakteristik Gifted Child atau Anak yang Berbakat