TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Gala Jadi Rebutan, Kak Seto Siap Bantu Mediasi Keluarga Vanessa & Bibi

Tidak ingin perebutan hak asuh mengganggu psikologis Gala

Instagram.com/Galaasky dan Instagram.com/Kaksetosahabatanak

Hak asuh Gala kini menjadi rebutan keluarga Vanessa Angel dan juga Bibi Andriansyah. Di tengah situasi rebutan Gala, kak Seto selaku Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) berencana mempertemukan kedua keluarga minggu depan untuk mediasi membicarakan masa depan Gala. 

Keadaan Gala yang sudah ditinggal orangtuanya tentu memberikan dampak psikologisnya, sehingga kak Seto tidak ingin adanya kisruh perebutan hak asuh yang membuat keadaan Gala semakin memburuk. 

Selengkapnya akan Popmama.com bahas di bawah ini mengenai rencana kak Seto untuk mediasi keluarga Vanessa dan Bibi. 
 

1. Awal mula kisruh perebutan hak asuh Gala bermula

Instagram.com/Galaasky

Sebelum adanya rencana dari kak Seto untuk mediasi kedua keluarga terkait hak asuh Gala, mari menilik kembali awal mula bagaimana kisruh ini terjadi.

Perebutan hak asuh Gala diduga bermula dari Faisal, Papa dari Bibi Ardiansyah yang saat itu mengajukan hak perwalian sekaligus hak waris terhadap Gala Sky ke Pengadilan Agama Jakarta Barat. 

Sementara Papa dari Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dalam pengakuannya tidak ingin mempersulit keadaan karena masih dalam keadaan berduka. 

Menurutnya perebutan hak asuh yang sudah melibatkan pengadilan tidak etis untuk diajukan karena makam anaknya saja masih basah. 

2. Hak Asuh Gala jatuh ke tangan keluarga Bibi

Instagram.com/Fuji_an

Sempat menjadi berita hangat di TV terkait perebutan hak asuh Gala, berdasarkan putusan Pengadilan Agama Jakarta Barat, hak asuh Gala jatuh kepada keluarga Bibi. Pihak pengadilan telah menetapkan hak asuh pada pihak yang mengajukan permohonan yaitu Faisal. 

Sedangkan dari pihak keluarga Vanessa ingin membuat perjanjian legal secara hukum terkait hak asuh Gala agar ia juga memiliki kejelasan dalam mengurus Gala nantinya. 

3. Kak Seto khawatir kisruh perebutan hak asuh mengganggu psikologis Gala

Instagram.com/Galaasky

Meskipun hak asuh Gala sudah jatuh ke tangan keluarga Bibi, namun kisruh masih tetap ada karena Doddy meminta adanya kejelasan dalam mengurus Gala secara bersama. 

Kisruh perebutan hak asuh Gala yang kini belum juga selesai dikhawatirkan akan mengganggu psikologis Gala yang masih kecil.

Setelah ditinggal orangtuanya, Kak Seto berharap adanya ketenangan bagi Gala. 

"Karena ananda Gala sudah terpuruk, jangan sampai menimbulkan suasana perebutan," ucap kak Seto. 

4. Kak Seto rencanakan mediasi kedua keluarga minggu depan

Instagram.com/Kaksetosahabatanak

Kak Seto meminta agar kedua keluarga bisa menurunkan egonya masing-masing demi mendinginkan suasana dan kebaikan bersama dan supaya ada jalan terbaik yang bisa diambil. 

"Iya menahan diri, tujuannya adalah untuk meredam suasana, membuat lebih sejuk dan mencari jalan terbaik," ucapnya. 

Demi bisa menemukan jalan terbaik untuk pengasuhan Gala, kak Seto yang menjunjung tinggi hak asuh anak, mengedepankan kepentingan terbaik untuk anak termasuk Gala berniat mempertemukan kedua keluarga minggu depan untuk dilakukan mediasi. 

"Jadi insyaAllah minggu depan, kami atur waktu terbaik, sehingga betul-betul suasanya lebih sejuk dan membuat suasana kedua keluarga juga lebih tenang," tuturnya. 

Itulah tadi informasi mengenai kisruh hak asuh Gala yang akan dibantu oleh kak Seto untuk melakukan mediasi kedua keluarga minggu depan.

Semoga permasalahan ini mendapat jalan terbaik untuk Gala

Baca juga: 

The Latest