7 Rekomendasi Tempat Wisata yang Bisa Dikunjungi Bersama Balita
Semuanya tersedia di kawasan Jabodetabek!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Happy weekend! Mama sudah punya rencana kemana dengan si Kecil?
Pasti bosan ya, Ma kalau menghabiskan akhir pekan yang lumayan panjang ini dengan jalan-jalan ke mal lagi.
Jika belum tahu mau kemana weekend ini, Popmama.com berikan 7 rekomendasi tempat yang ada di sekitar Jabodetabek, yang bisa Mama datangi untuk melewatkan liburan bersama si Kecil.
Pastinya tempatnya seru, menyenangkan, juga edukatif!
1. Ragunan
Siapa sih yang tidak kenal dengan kebun binatang satu ini?
Kebun binatang yang terletak di tengah kota Jakarta ini memang mungkin tidak seluas kebun binatang Taman Safari yang ada di Puncak.
Tapi, selain lebih mudah dicapai karena terletak di area Jakarta, harga tiket masuknya murah, binatang yang dapat dilihat juga nggak kalah banyak lho, Ma!
Di sini si Kecil bisa melihat banyak binatang seperti macan, gajah, beruang, unta, berbagai jenis reptil, ikan, dan masih banyak lagi.
Bahkan ragunan memiliki tempat khusus pemeliharaan primata dimana Mama bisa melihat berbagai jenis kera, bahkan gorilla.
Ohiya, jangan lupa bawa stroller untuk mengantisipasi jika si Kecil lelah berjalan dari kandang yang satu ke tempat yang lain.
2. Jungleland Adventure Theme Park
Bagi yang bosan liburan ke mal, coba yuk weekend ini ajak si Kecil main ke theme park!
Ada wahana bermain yang menarik untuk anak-anak terletak di Sentul, Bogor, yaitu Jungleland Adventure Theme Park.
Tempat ini merupakan area bermain yang hampir mirip dengan Dufan. Perbedaannya, wahana yang terdapat di sini lebih banyak yang bisa dimainkan oleh anak-anak.
Areanya yang luas, dan wahana permainan yang cukup banyak, tentu dapat menjadi pilihan liburan menarik bagi si Kecil.
3. Kuntum Farmfield
Anak Mama penyuka binatang? Selain kebun binatang, Mama juga bisa mencoba ajak si Kecil untuk mengenal binatang-binatang, berinteraksi, atau memberi makan binatang di Kuntum Farmfield.
Masih di sekitaran Bogor, Kuntum Farmfield adalah kawasan agrowisata yang memadukan antara peternakan, perikanan, perkebunan, dan pertanian berbasis organik.
Yang menjadikan tempat ini menarik bagi anak-anak adalah anak-anak dapat berinteraksi langsung dengan hewan seperti sapi, kambing, ayam, bebek, ikan, dan mereka dapat memberikan makanan langsung pada hewan-hewan tersebut.
Selain itu, anak-anak juga dapat mengenal berbagai macam jenis tumbuhan, bahkan dapat mencoba menanam padi langsung di sawah. Menarik kan Ma?
4. Kidzania
Ya, meskipun tempat satu ini terletak di dalam mal, tapi area bermainnya tidak kalah menarik dengan kegiatan outdoor lainnya.
Kidzania, adalah tempat bermain dimana disini anak-anak bisa mencoba berbagai jenis macam role-play pekerjaan, mulai dari dokter, pemadam kebakaran, modelling, hair dresser, dan masih banyak yang lainnya.
Disini, anak jadi tahu apa saja yang dilakukan oleh profesi-profesi tersebut. Jika salah satunya adalah pekerjaan Mama atau Papa, kalian bisa sekalian bermain bersama si Kecil nih.
5. Jakarta Aquarium
Jika Seaworld mungkin sudah biasa, atau mungkin sebagian dari Mama sudah pernah berkunjung kesana, ada alternatif lain yang bisa Mama kunjungi dengan si Kecil untuk melihat hewan-hewan laut, yaitu Jakarta Aquarium.
Tempatnya berada di dalam Neo Soho Mal, Jakarta Barat.
Tempatnya cukup luas, banyak ikan dan binatang laut yang unik dan menarik yang bisa dilihat.
Selain itu, ada pertunjukan menarik yang bisa si Kecil tonton, dan tentunya ada area touch pool dimana anak-anak bisa menyentuh berbagai jenis hewan laut seperti bintang laut atau ikan-ikan kecil.
Selain itu ada restauran, dimana Mama dan si Kecil juga bisa makan sambil ditemani pinguin lho! Asik ya!
6. Allianz Ecopark Ancol
Satu lagi tempat wisata yang ramah lingkungan, yaitu Allianz Ecopark. Tempat wisata yang terletak di Ancol ini, dapat menjadi wisata edukasi buat Si Kecil.
Di dalamnya Mama dan si Kecil bisa melakukan berbagai kegiatan menarik. Ada zona eco-nature dimana banyak satwa-satwa seperti bebek, burung pelikan, burung kasuari, hingga rusa dapat dijumpai di sana.
Mama juga dapat menyewa fun boat cruiser untuk berkeliling danau di area ini, atau mengajak si Kecil untuk mencoba berbagai permainan seru di area outbond.
Selain itu disini Mama dan si Kecil juga bisa berjalan-jalan dengan sepeda atau buggy car untuk mengitari daerah yang sangat luas ini.
7. Scientia Square Park
Scientia Square Park adalah taman seluas 1,2 hektar yang berada di daerah Gading Serpong, Tangerang.
Di taman ini, Mama dapat mengajak si Kecil mencoba berbagai jenis kegiatan yang seru dan menarik, salah satunya bermain di sawah, memberi makan ikan koi, bermain sepeda, wall climbing, inline skate, bahkan mengenal berbagai jenis kupu-kupu di taman kupu-kupu.
Tempat ini buka dari jam 5 pagi hingga 9 malam, dan di dekat taman ini ada foodcourt dan mal sehingga Mama tidak perlu takut kelaparan atau sulit mencari makanan.
Jangan lupa membawa kaos kaki sendiri dari rumah jika si Kecil tertarik mencoba inline skate, atau menggunakan baju cerah supaya kupu-kupu mau hinggap dan mendekati ya, Ma!
Baca juga: 7 Daftar Perlengkapan Bayi Yang Wajib Mama Bawa Saat Pergi Liburan