TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

15 Lagu Anak Paling Populer Dari Dulu Hingga Sekarang

Lagu-lagu anak ini populer sepanjang masa lho!

Pexels/Miggy Rivera

Mama tentu sudah jarang menemukan lagu anak-anak yang pas didengar di masa sekarang ya. Agak susah sepertinya memperdengarkan lagu anak untuk si Kecil di rumah.

Tapi jangan khawatir, meaki bukan lagu baru ternyata banyak lagu-lagu anak yang bisa dibilang populer sepanjang masa lho, Ma.

Lagu-lagu anak pada tahun 90an bisa dibilang sangat terkenal dan pantas mendapat istilah 'tidak ada matinya' Ma.

Lagu-lagu anak ini dikemas dengan lirik yang mudah diingiat.

Lagu-lagu ini juga mengenalkan banyak hal pada anak.

Misal memperkenalkan aneka macam makhluk di bumi, mengingatkan tentang rasa syukur, hingga kegiatan sehari-hari yang membahagiakan.

Daripada terbawa  arus dengan lagu cinta-cintaan yang sekarang menjadi pouler dikalangan anak-anak, alangkah  baiknya kalau Mama mengenalkan lagu anak era 90an ini kepada si Kecil.

Selain memiliki lirik yang ringan dan mudah dihafal serta enak di dengar, lagu-lagu anak ini juga mengajarkan kita kalau bahagia itu sebenarnya benar-benar sederhana. Gak percaya?

Yuk, kita simak 15 lagu anak paling populer yang sudah dirangkum oleh Popmama.com berikut ini.

1. Bintang Kecil

Youtube.com/GNP Music

Siapa yang tidak kenal dengan lagu yang satu ini? Di tengah maraknya musik-musik modern dari dalam dan luar negeri, lagu Bintang Kecil tetap bertahan menjadi salah satu lagu anak anak terpopuler. 

Mama mungkin juga sudah sering menyanyikan lagu ini di hadapan si Kecil.

Tingginya popularitas lagu Bintang Kecil mungkin tak lepas dari nadanya yang ceria.

Liriknya pun mudah diingat dan hanya terdiri dari 4 baris. Sangat cocok diperkenalkan pada bayi dan balita lho,Ma.

Mama juga bisa menambahkan gerakan-gerakan sederhana agar si kecil makin tertarik dengan lagu ciptaan Daljono ini.

Jangan lupa juga menyertakan iringan musik untuk menambah kesan ceria pada lagu ini ya!

2. Sayang Semuanya

Youtube.com/GNP Music

Musik yang dikenalkan pada anak biasanya memiliki lirik yang mudah diingat dan berhubungan dengan kehidupan sehari-hari.

Kedua hal itu dapat Mama temukan pada lagu Sayang Semuanya ciptaan Pak Kasur ini lho.

Mama bisa mengajak anak untuk menyayangi anggota keluarga lewat lirik lagunya yang terdiri dari empat baris ini.

Mama juga bisa sekaligus mengenalkan bilangan dasar pada si Anak.

Agar lagu ini semakin seru dan menarik didengar, ajak untuk menggerakkan jarinya mengikuti bilangan yang disebutkan dalam lirik.

Meskipun sederhana, gerakan semacam ini dapat membantu meningkatkan keseimbangan antara motorik dan pikiran lho, Ma!

3. Cicak di Dinding

Youtube.com/GNP Music

Lagu anak Indonesia juga banyak  yang memiliki tema tentang hewan. Salah satu yang paling terkenal adalah Cicak di Dinding ciptaan A.T. Mahmud.

Mama tentunya sudah akrab dong dengan lirik awal lagu anak anak yang berbunyi “Cicak cicak di dinding, diam-diam merayap.”

Lagunya memang menceritakan tentang cicak yang sedang merayap di dinding untuk mencari mangsanya, yaitu si Nyamuk.

Selain mengenalkan anak tentang kehidupan hewan di sekitarnya, Mama dapat membuat permainan sederhana dengan lagu ini lho.

Pura-puralah menangkap tangan si kecil di lirik “Hap,” dan minta si Anak untuk menghindar. Permainan ini bisa membantu merangsang reflek dan gerak motoriknya lho, Ma!

4. Balonku

Youtube.com/Lagu Anak Indonesia Balita

Siapa yang tidak tahu lagu yang sangat akrab di telinga kita ini? 

Lagu Balonku termasuk salah satu lagu anak terpopuler yang banyak di-download dan didengarkan di Indonesia.

Seperti Cicak di Dinding, lagu ini juga diciptakan oleh penulis lagu terkenal yaitu A.T. Mahmud.

Lagu ini bisa membantu Mama untuk memperkenalkan macam-macam warna juga lho kepada anak! Selain untuk mengenalkan warna, lagu ini juga bisa melatih anak berhitung!

Misalnya pada lirik "Meletus balon hijau, dor" Mama bisa menanyakan kepada anak "balon hijau meletus, berarti tinggal berapa ya balonnya?"  Walaupun pada lirik selanjutnya dijelaskan berapa balon yang tersisa, pasti anak akan tetap berpikir lho Ma apabila ditanya seperti itu!

5. Dua Mata saya

Youtube.com/GNP Music

Mama tentu tau lagu yang satu ini dong? Lagu dua mata saya ini diciptakan oleh Pak Kasur. Lagu anak yang memiliki lirik sebanyak 4 baris ini sangat ringan didengar dan menarik untuk diajarkan pada anak lho, Ma!

Lirik dari lagu ini juga bisa membantu Mama mengajarkan serta mengenalkan bagian-bagian pada tubuh kita dan berapa jumlahnya lho! Saat mendengarkan lagu ini, jangan lupa sambil menunjuk bagian yang ada pada lirik lagu ya, Ma!

6. Potong Bebek Angsa

Youtube.com/GNP Music

Kalau Mama sedang mencari lagu ceria yang bisa membuat anak aktif bergerak, coba gunakan lagu Potong Bebek Angsa. Lagu anak ini juga termasuk sebagai salah satu lagu daerah asal Nusa Tenggara Timur lho!

Lagu ini memang menceritakan tentang ajakan untuk menari. Mama pun bisa sekalian mengenalkan soal arah lewat liriknya yang berbunyi, “Serong ke kiri, serong ke kanan.” 

Biasanya, anak akan lebih mudah mengingat sesuatu jika disertai gerakan lho,Ma! 

7. Twinkle, Twinkle, Little Star

Youtube.com/Super Simple Songs

Twinkle, Twinkle, Little Star bisa dibilang salah satu lagu anak anak terpopuler di seluruh dunia. Lagu ini bukan hanya terkenal di negara asalnya saja, Inggris. Mama pun pasti sudah pernah mendengar atau menyanyikan lagu ini dong?

Tahukah Mama kalau lagu ini pertama kali dipublikasikan tahun 1806? Pencipta liriknya adalah Jane Taylor. Ia menulis 5 bait berbeda sebagai lirik, namun yang terkenal dan sering dinyanyikan hanya 1 bait pertamanya saja.

Twinkle, Twinkle Little Star biasa dinyanyikan sebagai pengantar tidur. Lagu ini juga  telah diadaptasi ke dalam berbagai bahasa termasuk Mandarin, Tagalok, sampai Arab lho!

8. Alphabet Song

Youtube.com/KidsTV123

Alphabet Song merupakan salahmsalah satu lagu anak yang memiliki banyak versi. Termasuk dalam berbagai bahasa. 

Di Indonesia, mungkin kita mengenalnya sebagai Lagu ABC.

Seperti judulnya, lirik lagu ini menyebutkan alfabet lengkap dari A sampai Z.

Sangat cocok untuk mengenalkan huruf pada anak kita lho!

Nada lagu ini mirip dengan Twinkle, Twinkle, Little Star. Namun, ada beberapa versi berbeda untuk melantunkan bagian “K – L – M – N – O – P.” Mama bebas untuk  memilih versi mana yang lebih menarik untuk dinyanyikan.

9. Bangun Tidur

Youtube.com/GNP Music

Lagu bangun tidur merupakan lagu yang populer dan paling sering dikenalkan kepada anak. Lagu ciptaan Pak Kasur ini memiliki pesan yang sangat bagus untuk diajarkan kepada anak lho!

Lagu dengan empat baris lirik ini mengajarkan kepada kita apa saja hal-hal yang harus kita lakukan setelah bangun tidur.

Mama bisa mulai mengenalkan dan mengajarkan kepada anak melalui lagu ini lho!

10. Pelangi

Youtube.com/GNP Music

Semasa hidupnya, A.T. Mahmud telah menciptakan puluhan lagu anak anak terpopuler.

Selain Cicak di Dinding dan Balonku yang disebut di atas, masih ada Pelangi yang tidak kalah populer.

Inspirasi lagu ini ternyata datang saat putrinya, Rika, yang dulu masih berusia 5 tahun tiba-tiba berteriak, “Pelangi!” sambil menunjuk ke arah langit. A.T. Mahmud langsung mendapat ide, dan mencoba mencari lirik yang bisa menggambarkan pelangi sesuai pikiran anak-anak.

Setibanya di rumah,diketahui ia membuat aransemen sederhana dengan gitar. 

Lahirlah lagu Pelangi yang masih kita kenal hingga sekarang.

Biarpun sederhana, tapi kreatif sekali, kan?

Mama juga bisa merangkai nada-nada sederhana dan mudah ditiru oleh anak.

11. Baby Shark

Youtube.com/ Pinkfong! Kids' Songs & Stories

"Baby shark do do do do do do"

Pasti Mama sudah tidak asing lagi sama kalimat itu.

Ya, itu adalah lirik pembuka lagu anak- anak yang sangat terkenal di Indonesia akhir-akhir, Lagu ini  berjudul "Baby Shark".

Dengan lirik lagu sederhana dan gerakan yang gampang ditiru pasti membuat kita mudah mengingatnya.

Selain liriknya yak asik, video clip dari lagu ini juga sangat menarik untuk dilihat lho,Ma!

Video clip pada lagu ini bisa membantu untuk melatih gerak motorik anak.

12. Topi Saya Bundar

Youtube.com/GNP Music

Mama pasti tahu juga lagu yang satu ini. Topi Saya Bundar adalah lagu yang juga diciptakan oleh Pak Kasur. Meskipun telah menciptakan banyak sekali lagu anak lainnya, Topi Saya Bundar adalah salah satu lagu terpopuler Pak Kasur.

Lagu ini banyak digemari dan gampang diingat karena liriknya yang sederhana tapi tetap menyenangkan untuk dinyanyikan. Mama bisa menyanyikan lagu ini dengan memperagakan apa yang terdapat pada lirik dan mengajak anak untuk mengikutinya lho!
 

13. Burung Kakak Tua

Youtube.com/GNP Music

Lagu Burung Kakak Tua tentunya akrab sekali kita dengar ya. Lagu ini ternyata berasal dari Portugis lho, dan diperkenalkan oleh pelaut-pelaut Portugis pada saat menjajah tanah air kita dulu!

Lagu yang memiliki nada yang sama dengan lagu Topi Saya Bundar ini sangat mudah dihafal dan diingat. Kalau diperhatikan lagu ini memiliki huruf akhiran yang sama lho,Ma yaitu huruf "A".

14. Naik Kereta Api

Youtube.com/Lagu Anak Indonesia Balita

Lagu ini pada awalnya diciptakan oleh Saridjah Niung Bintang Soedibio atau yang lebih kita kenal dengan sebutan ibu Sud, dan diberi judul “Kereta Apiku” (Naik Kereta Api). Lagu ini mulai sering diperdengarkan di Radio Republik Indonesia (RRI) pada awal dekade 1960-an.

Penciptaan lagu ini terinspirasi oleh pengalaman Ibu Sud yang pernah menempuh perjalanan dari kota kelahirannya menuju ke surabaya Itulah mengapa dalam liriknya disebutkan ‘ke Bandung.. Surabaya'.

Lagu ini juga bisa mengajarkan anak untuk mengetahui bahwa kereta itu tidak bisa berhenti lama untuk menunggu penumpangnya lho!

15. Nama-nama Hari

Youtube.com/Tata Record

Siapa yang tidak tahu lagu ini? Pasti Mama pada tau ya. Lagu ciptaan Bu Kasur ini menyajikan lirik tentang nama-nama hari seperti judulnya.

Mama bisa mengenalkan hari kepada anak melalui lagu ini lho! Selain itu liriknya yang ringan membuat lagu ini mudah dihafal!

Bagaimana Ma?

Pasti lagu-lagu di atas sudah Mama ketahui ya? Masih banyak lagi lagu anak populer lainnya. Semoga kita bisa terus melestarikan dan mengenalkannya pada anak-anak kita ya!

Baca juga:

The Latest