Pentingnya Metode Sleep Training untuk Anak Menurut Elvina Yahya
Anak perlu diajarkan sleep training agar tidur berkualitas, namun perhatikan keselamatannya ya Ma


Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah Mama pernah berpikir bahwa anak tidak boleh dibiarkan tidur sendiri? Ternyata, itu adalah pemikiran yang salah ya, Ma. Tidur sendiri itu justru memberikan banyak manfaat untuk anak.
Dilansir dari akun Youtube Nikita Willy, seorang Sleep Trainer dari Happy Little Sleeper, Elvina Yahya, menyebutkan bahwa orangtua dapat melakukan metode sleep training untuk anak. Sleep training adalah cara mengajarkan anak kemampuan untuk tidur sendiri agar mendapatkan tidur yang berkualitas. Metode ini bisa mulai diterapkan kepada anak sejak berusia 4 bulan ke atas.
Lalu, bagaimana cara menerapkan metode ini? Berikut Popmama.com sudah merangkum penjelasan Elvina Yahya mengenai beberapa langkah dan pentingnya metode sleep training untuk anak.
Nap Training
Nap training adalah melatih anak untuk tidur siang. Elvina Yahya menyebutkan bahwa ini adalah metode yang cukup sulit karena kita tidak memproduksi melotonin pada siang hari. Lingkungan anak dapat mempengaruhi seberapa cepat anak bisa menerapkan ini, biasanya sekitar 5 hari, 7 hari, bahkan 2 minggu.
Stay in room
Jika Mama menerapkan metode ini, Mama bisa berada di samping tempat tidur anak selama 3 hari, kemudian mulai keluar dari kamar secara perlahan dalam waktu 1 minggu. Nantinya anak Mama akan terbiasa tidak bersama Mama selama 3 hari tersebut. Mama juga sebisa mungkin tidak pergi ke luar rumah dalam 2 minggu.
Memasang tirai gelap
Mama perlu menyiapkan tirai gelap agar bisa membuat kondisi pada siang hari gelap seperti pada malam hari agar anak lebih mudah tertidur.
Menyiapkan white noise
White noise adalah sekumpulan suara dengan frekuensi yang bisa didengar oleh telinga manusia. Menurut Elvina Yahya, anak cenderung lebih mudah terbangun dengan suara atau cahaya, sehingga memerlukan white noise. Contoh suara white noise adalah hujan, kipas angin, atau AC yang berdengung.
Menggunakan kantong tidur
Elvina Yahya mengatakan bahwa anak-anak sangat sensitif terhadap suhu. Menggunakan kantong tidur dapat menjaga suhu anak sepanjang malam agar tidurnya nyenyak sampai pagi hari.
Itu dia beberapa hal terkait pentingnya metode sleep training untuk anak menurut Elvina Yahya. Sleep training ini berguna untuk mengeliminasi segala macam hal yang membuat anak bergantung, seperti menyusu dan meminta gendong. Jadi, Mama bisa mulai menggunakan metode ini agar anak mendapatkan tidur yang berkualitas.
Baca juga:
- Inilah Pola Tidur Ideal Anak Usia 1-2 Tahun yang Perlu Mama Ketahui!
- Kenapa Anak Tidak Bisa Tidur Jika Tidak di Dekat Mama?
- 7 Tanda Balita Kurang Waktu Tidurnya