TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

12 Nama Anak Artis yang Puitis dan Estetik, Terdengar Indah!

Sejumlah anak artis ini punya nama yang puitis menggunakan kosa kata bahasa Indonesia

Instagram.com/andienaisyah/ardinarasti6

Mencari nama yang cocok dan bagus untuk anak memang susah-susah gampang ya, Ma? Inspirasi penamaan bisa datang dari mana saja. Misalnya dari karakter film kesukaan, penyanyi idola, dan banyak lagi.

Menariknya, sejumlah anak artis ini mempunyai nama yang terdengar puitis terangkai dari kata-kata\ bahasa Indonesia. Selain itu, maknanya juga terkesan indah dan mendalam. 

Bisa jadi inspirasi, berikut Popmama.com telah rangkum sejumlah nama anak artis puitis dan estetik.

1. Dia Sekala Bumi, anak Ayudia Bing Slamet

Instagram.com/ayudiac

Bintang sinetron Ayudia Bing Slamet menikah dengan sahabatnya sendiri, Ditto Percussion, pada 13 September 2015. Dari pernikahan itu, keduanya telah dikaruniai seorang anak laki-laki pada 24 Mei 2016 yang diberi nama Dia Sekala Bumi.

Kini, usia Sekala sudah menginjak 6 tahun. Fakta menarik di balik namanya, Dia adalah singkatan dari nama Dito dan Ayu. Sedangkan Sekala Bumi, memiliki makna indah, yaitu yang selalu membumi.

2. Btari Embun dan Btara Langit, anak Ananda Omesh dan Dian Ayu

Instagram.com/dianayulestari

Presenter sekaligus komedian Ananda Omesh menikahi Dian Ayu pada 8 Juli 2012. Selama menikah 10 tahun, pasangan ini telah dikaruniai dua orang anak perempuan dan satu orang anak laki-laki.

Ketiganya adalah Btari Embun Anandayu, Btara Langit Anandayu, dan Btari Bulan Anandayu. Ternyata, Btari memiliki arti dewi bidadari cantik. Sedangkan Btara mempunyai makna pelindung.

3. Kale Mata Angin dan Eijaz Mata Air, anak Rachel Maryam

Instagram.com/rachelmaryams

Kemudian ada dua anak dari Rachel Maryam yang juga mempunyai nama terdengar puitis dan indie. Mereka adalah Muhammad Kale Mata Angin dan Muhammad Eijaz Mata Air. Aktris kelahiran 1980 ini sempat menjelaskan arti di balik nama kedua buah hatinya.

Menurutnya, Mata Air melengkapi Mata Angin, yang juga berfungsi sebagai penyejuk di keluarga. Mata Angin ibarat penunjuk arah menuju kebaikan di segala penujuru bumi.

Kemudian, Mata Air juga menyertainya, memberi harapan, menyejukkan banyak hati, seperti musim yang kian bersemi

4. Air Rumi Akbar 1453, anak Ammar Zoni dan Irish Bella

Instagram.com/_irishbella_

Usai kehilangan anak kembarnya, kelahiran Air Rumi Akbar 1453 sangat dinantikan oleh pasangan artis Ammar Zoni dan Irish Bella. Bahkan dari jauh-jauh hari, keduanya sudah lama menyiapkan nama untuk si Kecil.

Ammar Zoni dan Irish Bella menjelaskan nama Air diharapkan bisa menjadi sumber kehidupan dan berguna bagi banyak orang. Kemudian, nama Rumi dipakai karena Ammar Zoni sangat menyukai Zalaludin Rumi dan karya-karyanya.

5. Awan Biru Araya, anak Ardina Rasti dan Arie Andika

Instagram.com/ardinarasti6

Anak kedua Ardina Rasti dan Arie Dwi Andhika diberi nama Awan Biru Araya. Lahir pada Juni 2021, nama putranya ini sukses mencuri perhatian karena terdengar begitu indah dan puitis. Melalui postingan di Instagram pribadinya, Ardina menjelaskan arti dari nama anaknya.

Nama Awan diambil dari bahasa Indonesia yang merujuk pada tempat tinggi sekali. Lalu, Awan juga bisa dimaknai sebagai kesucian dan perlindungan untuk bumi.

Dari segi psikolog, Biru melambangkan kesetiaan, kepercayaan, kebijaksanaan, ketulusan, kecerdasan, stabilitas, iman serta surga. Terakhir ada Araya yang diambil dari bahasa Jawa yang artinya bangsawan.

Ketika tiga nama ini dipadukan, Awam Biru Araya artinya laki-laki bangsawan yang agung, luhur, bijaksana dan mengayomi orang sekitarnya.

6. Kinasih Menyusuri Bumi, anak Fiersa Besari

Instagram.com/fiersabesari

Selanjutnya ada nama anak dari pasangan Fiersa Besari dan Aqia Nurfadla. Lahir pada Februari 2021, lelaki yang berprofesi sebagai penulis lagu sekaligus penyanyi itu memberi nama anaknya yaitu Kinasih Menyusuri Bumi.

Nama anaknya langsung mencuri perhatian lantaran kental akan tema indie dan tersusun dari tiga kosa kata bahasa Indonesia. Uniknya, ketiga rangkaian nama anak Fiersa dan Aqia terdapat dari KBBI nih, Ma.

Jika dibedah dari KBBI, Kinasih merujuk pada arti sangat dikasihi, sedangkan dalam bahasa Jawa artinya tercinta. Kemudian, Menyusuri artinya menelusuri atau mengikuti. Yang terakhir, Bumi berarti tempat hidup manusia.

7. Anaku Askara Biru dan Anaku Tarisma Jingga, anak Andien Aisyah

Instagram.com/andienaisyah

Andien memberikan kedua nama anaknya menggunakan eleman yang selaras. Ada unsur warna serta diambil dari tiga bahasa sekaligus yang terdengar indah ketika diucapkan. Anaku berasal dari bahasa Jepang artinya kedamaian dari Selatan.

Askara diambil dari bahasa Sansekerta yang artinya cahaya. Sementara itu, Biru merupakan warna cerah yang dimaknai sebagai kebenaran, kejujuran, dan mudah dimengerti.

Kemudian untuk nama anak keduanya, Tarisma secara keseluruhan diartikan sebagai hadiah yang penuh kebahagiaan. Sedangkan Jingga merupakan warna yang diambil Andien disebut menyimbolkan warna sakral.

8. Satine Zaneta Putri Hujan, anak Abimana Aryasatya

Instagram.com/inong_ayu

Selain terdengar puitis dan sarat akan makna, putri kedua Abimana Aryasatya dan Inong Ayu juga memiliki nama yang terbilang panjang, yaitu Satine Zaneta Putri Hujan. Banyak warganet berkomentar jika nama tersebut terdengar kreatif dan unik.

9. Panutan Adhya Semesta dan Lembar Putih, anak Nycta Gina dan Rizky Kinos

Instagram.com/missnyctagina

Ingin mempunyai nama anak unik dan beda dari orang lain, pasangan Nycta Gina dan Rizky Kinos merangkai kosa kata bahasa Indonesia yang indah untuk disematkan sebagai nama kedua buah hati kesayangannya.

Anak pertamanya diberi nama Panutan Adhya Semesta Trinycta, sedangkan nama keduanya dinamai Lembar Putih Trincycta.

10. Jenaka Mahila Sudiro, anak Tora Sudiro dan Mieke Amalia

Instagram.com/mieke_amalia

Tora Sudiro dan Mieke Amalia sepakat memberikan nama yang unik dan terdengar puitis kepada putri kecilnya. Jenaka Mahalia Sudiro lahir pada tahun 2012.

Telah memasuki usia remaja, nama yang dimilikinya ini masih sering menjadi sorotan karena anti mainstream. Jenaka Mahila merujuk pada arti anak perempuan yang lucu.

11. Raden Matahari Terbit Wirasendjaja, anak Shareefa Danish

Instagram.com/shareefadaanish

Shareefa Danish merupakan aktris yang kerap membintangi film bergenre horor. Ia memilih untuk menikah dengan salah satu personel The Sigit bernama Farri Icksan Wibisana.

Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai seorang anak laki-laki yang diberi nama Raden Matahari Terbit Wirasendjaja. Selain terdengar puitis dan terkesan unik, nama putra semata wayangnya tersebut juga terbilang panjang.

12. Anakku Lelaki Hoed dan Pria Bernama Hoed, anak Melly Goeslaw

Instagram.com/melly_goeslaw

Last but not least, Penyanyi Melly Goeslaw juga menamai kedua buah hatinya dengan nama yang tersusun dari kosa kata bahasa Indonesia. Alhasil, namanya terdengar puitis dan beda dari yang lain.

Bersama suaminya, Anto Hoed, Melly Goeslaw memberikan nama Anakku Lelaki Hoed atau bisa dipanggil Ale pada anak pertama. Sedangkan anak bungsunya, memiliki nama Pria Bernama Hoed yang dipanggil Abe.

Jadi itulah beberapa nama anak artis puitis dan estetik. Mama paling suka namanya siapa, nih?

Baca juga:

The Latest