TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Sumber Bakteri, Ini 5 Langkah Tepat untuk Mencuci Baju Si Kecil

Jadi lebih tenang 'kan Ma?

Shutterstock/Evgeny Atamanenko

Sama seperti memilih bahan pakaian untuk si Kecil, mencuci baju dan pakaiannya juga tidak boleh sembarangan loh, Ma. Ada lima hal penting yang harus diperhatikan agar Si Kecil dapat merasa nyaman dengan pakaian yang digunakan. Apa saja hal-hal tersebut? Yuk simak di bawah ini!

1. Cermati bahan baju

Shutterstock/HQuality

Mencuci baju dengan mesin cuci tentunya sangat membantu meringankan pekerjaan Mama. Namun, Mama perlu mencermati lagi nih bahan-bahan baju tersebut. Beberapa jenis bahan tidak dapat dicuci dengan mesin dan sebaiknya menggunakan tangan. Hal ini perlu diperhatikan untuk menjaga kualitas bahan pada baju si Kecil dan tidak membuatnya cepat longgar. 

2. Pisahkan popok kain

Shutterstock/Africa Studio

Selain baju, popok kain juga memerlukan perhatian khusus. Mama sebaiknya memisahkan popok kain dengan tumpukan baju lain. Pemisahan dilakukan agar kotoran pada popok kain tidak mengotori baju dan benar-benar hilang saat proses mencuci. Selain itu, Mama juga perlu nih membilas popok kain minimal dua kali agar sisa sabun benar-benar hilang.

3. Cek suhu air

Shutterstock/White bear studio

Umumnya, baju dan pakaian Si Kecil dapat dicuci dengan air hangat hingga panas, dengan suhu di antara 30 sampai 40 derajat Celcius. Tapi jika tidak memungkinkan, Mama tetap dapat menggunakan air dengan suhu normal.

4. Pilih deterjen aman berbahan alami

Popmama/Sleek

Selain cara mencuci, memilih deterjen juga merupakan hal penting untuk diperhatikan. Kulit Si Kecil yang masih cenderung sensitif, sangat rentan terkena masalah bila terpapar dengan bahan kimia keras yang biasanya terdapat pada deterjen biasa. Oleh karena itu, sebaiknya Mama memilih deterjen khusus berbahan alami yang aman bagi kulit si Kecil. 

Salah satunya adalah Sleek Baby Laundry Detergent dengan kandungan Natural Plant Extract. Bahan alami yang terdapat pada Sleek Baby Laundry Detergent terbukti aman lho untuk kulit Si Kecil. Tidak hanya efektif menghilangkan noda dan menjaga pakaian tetap lembut, deterjen ini juga tidak mengandung paraben dan tentunya lembut di tangan Mama. Baju Si Kecil bersih, kulitnya pun aman karena #SleekBabyAlamiMelindungi. 

5. Merendam baju

Shutterstock/Evgeny Atamanenko

Baju Si Kecil tentunya tidak terlepas dari noda. Mulai dari noda air susu, muntahan, ataupun urin dan kotoran si Kecil. Cara paling mudah menghilangkan noda tersebut adalah dengan segera mencucinya. Namun, jika noda sudah telanjur menempel, Mama dapat mencoba menghilangkannya dengan merendam baju tersebut. 

Rendam lah baju di dalam air hangat dengan sedikit campuran deterjen khusus selama beberapa menit. Selanjutnya, Mama bisa menggosok bagian yang kotor dengan tangan atau dilanjutkan dengan menaruhnya ke mesin cuci. Jangan lupa, pastikan noda tersebut sudah betul-betul hilang ketika Mama membilasnya.

Itulah kelima hal yang perlu Mama perhatikan saat mencuci baju dan pakaian Si Kecil. Kira-kira Mama punya jurus jitu lainnya? Yuk komen di kolom komentar di bawah ini!

The Latest