Cipung Menang Peringkat 1 Wajah Terpopuler se-Asia
Ketenaran Cipung dalam ajang ini mengalahkan Taehyung BTS dan Jennie Blackpink lho!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapa yang tidak kenal dengan Rayyanza atau yang juga dikenal dengan sapaan Cipung? Ya, putra kedua pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini memang selalu mencuri hati netizen karena tingkah lakunya yang lucu, menggemaskan, dan pintar.
Tak heran jika di usianya yang masih 1 tahun ini, Cipung punya banyak sekali penggemar. Hal ini dibuktikan dengan kemenangannya dalam sebuah ajang nominasi di media sosial Instagram baru-baru ini.
Berikut ini Popmama.com merangkum informasinya:
1. Jadi satu-satunya nominasi balita
Tahukah mama, ternyata Cipung menjadi satu-satunya nominasi yang masih balita dalam akun @100thebestface. Ia dijajarkan dengan 99 orang lainnya yang rata-rata adalah tokoh-tokoh ternama dunia yang terkenal di wilayah Asia. Pesaing-pesaing Cipung rata-rata adalah orang dewasa dan juga remaja.
2. Peringkat 10 voting tertinggi
Melalui sistem voting, @100thebestface memilih 100 wajah orang-orang terpopuler di Asia. Voting dilakukan melalui Instagram selama kurang lebih 1 bulan lamanya dan berakhir di tanggal 23 April 2023 yang lalu.
Setelah periode voting ditutup, penyelenggara memutuskan 10 sosok yang menjadi nominasi peringkat tertinggi, yaitu:
- Cipung
- Basmalah
- Raden Rakha
- Taehyung
- Jennie Blackpink
- Lalisa Blackpink
- Alwi A
- Syifa Hadju
- Refal Hady
- Cut Syifa
3. Menduduki peringkat pertama voting terbanyak
Dari 10 nominasi peringkat tertinggi di atas, ternyata Cipung lah yang memenangkan penghargaan ini dengan perolehan voting sebanyak 901.366 likes atau 35,60%. Sementara itu peringkat kedua ditempati oleh Basmalah. Disusul oleh Raden Rakha, Taehyung, dan Jennie.
Wah, ternyata popularitas adik Rafathar ini tidak kalah dengan pesohor-pesohor lainnya yang punya nama besar di dunia entertainment ya!
4. Cipung lebih terkenal daripada orangtuanya
Kecil-kecil cabe rawit, tingkah Cipung yang ekspresif dan lucu membuatnya dicintai banyak orang. Bahkan, netizen kini banyak yang mengaku lebih ngefans dengan Cipung ketimbang orangtua, Gigi dan Raffi. Hal ini jga terlihat saat Raffi bertanding badminton dalam acara Vindes Sport beberapa waktu silam, di mana saat Raffi masuk ke lapangan tenis sambil menggendong Cipung, para penonton justru bersorak-sorak dan memanggil-manggil nama Cipung.
5. Pernah menjadi tokoh paling populer versi Google
Popularitas Cipung bukan hanya meningkat baru-baru ini saja. Di akhir tahun 2022 yang lalu, Cipung sempat mencuri perhatian publik karena menjadi salah satu tokoh terpopuler di tahun 2022 versi Google. Hal ini dibuktikan dari jumlah terbanyak daftar pencarian di Google. Cipung menduduki peringkat ketiga pencarian di Google, selain Bunda Corla, Jesse Choi, Kak Jil, dan Farel Prayoga.
Semoga dengan popularitasnya yang semakin meningkat, Cipung tumbuh menjadi anak yang pintar, cerdas, dan bahagia ya, Ma.
Baca juga:
- Cipung Masuk Daftar Tokoh Terpopuler Google Tahun 2022
- Jadwal Kegiatan Harian Cipung dan Issa, Sibuk Banget
- Pengalaman Sus Rini saat Interview Jadi Pengasuh Cipung