Orangtua Harus Tahu, 5 Tanda Anak Berbakat Sejak Dini
Anak berbakat perlu diarahkan agar bakatnya dapat berkembang dengan optimal
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebenarnya anak berbakat akan mampu mengoptimalkan potensinya dari cara orangtua membimbingnya.
Seorang anak akan menunjukkan ciri-ciri kecerdasan di luar dari biasanya. Pada umumnya anak berbakat memiliki IQ tinggi di atas rata-rata dan sudah dibawanya sejak lahir.
Dengan demikian, orangtua perlu memberikan pendidikan khusus agar ia bisa mengembangkan potensinya secara optimal.
Berikut ini Popmama.com rangkum 5 tanda anak berbakat yang harus orangtua ketahui sejak dini. Yuk, simak penjelasannya :
1. Kosakata lebih banyak daripada anak seusianya
Anak balita yang mampu berbicara dan memiliki banyak kosakata merupakan tanda bahwa intelegensi verbal mereka terasah dengan baik.
Ya, kosakata yang luas bisa menjadi salah satu takaran bahwa mereka memiliki kecerdasan dan tergolong anak berbakat.
Di mana ciri-ciri anak berbakat biasanya mampu berkomunikasi secara verbal dengan baik.
Bahkan cenderung lebih suka berbicara dengan orang dewasa, karena teman-teman seusia mereka tidak dapat memahaminya.
2. Lebih sensitif dan sering kali menggunakan firasatnya
Anak berbakat cenderung peka atau sensitif. Bahkan ia sering kali menggunakan firasatnya.
Kepekaan anak berbakat biasanya terdapat perasaan dan reaksi yang mendalam.
Sejak usia dini, mereka juga menunjukkan kepedulian terhadap isu sosial hingga masalah ketidakadilan.
Jadi, dari segi emosional dan kepekaanya terhadap dunia sekitar menjadikan anak berbakat memiliki akumulasi informasi yang banyak.
Hal itulah yang meghendaki keseimbangan fungsi kognitif yang ada pada dirinya.
3. Memiliki daya konsentrasi yang baik di usia dini
Ciri-ciri ketiga, anak berbakat memiliki kemampuan berkonsentrasi untuk waktu yang panjang saat mengerjakan sesuatu.
Hal ini bisa tampak ketika mereka sedang melakukan aktivitas yang sesuai potensi pada dirinya.
Padahal konsentrasi merupakan hal yang sulit dilakukan oleh beberapa anak di usia dini.
Sedangkan mereka yang cerdas punya daya konsentrasi sangat baik dalam pelajaran atau kegiatan lainnya, terutama fokus terhadap suatu hal yang menjadi minatnya.
4. Tertarik pada bidang seni dan musik
Anak berbakat juga sering kali menghabiskan waktu untuk berimajinasi yang menjadi minatnya.
Di mana anak-anak berbakat biasanya tertarik di bidang seni atau musik.
Ketika sang anak berbakat di musik, maka ia akan mampu mengenali nada dengan cepat, bernyanyi sesuai nada dan memainkan alat musik tanpa perlu belajar banyak.
Tentunya hal itu membuat si Kecil berbeda dari anak seusianya.
5. Tangkas dalam menggali informasi
Terakhir, anak berbakat biasanya mempunyai pengamatan yang tajam.
Pasalnya mereka mampu mendengarkan dan menganalisis dalam menggali sebuah informasi dari orang lain.
Bahkan mereka cenderung tangkas, yakni bisa berpikir dan meresepons dengan tepat.
Jika si Kecil terlihat seperti ini, yakinlah bahwa ia tergolong anak cerdas dan berbakat.
Demikian penjelasan mengenai beberapa ciri-ciri anak berbakat.
Kelima informasi ini diharapkan mampu memberikan wawasan bagi para orangtua, yaitu agar bisa memberikan bimbingan dan pendidikan khusus untuk sang buah hatinya.