TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Keuntungan Jika Bisa Menerapkan Metode Montessori pada Anak

Kelas ini juga membantu anak menjadi lebih fokus, mandiri, dan bertanggung jawab

Freepik/Branin

Selama masa pandemi ini, anak-anak lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Tak jarang hal ini justru membuat Mama dan Papa menjadi kewalahan.

Di satu sisi harus bekerja, namun juga harus mengawasi anak saat bersekolah dan bermain.

Mungkin Mama melihat anak menjadi lebih aktif, selalu bergerak dan tidak bisa diam, sulit mandiri dan susah mengikuti aturan yang Mama tetapkan.

Terlebih lagi ketika sekolah online, fokus anak menjadi pendek dan mudah terdistraksi.

Memahami anak lebih mudah jika Mama mengerti alasan di balik tindakannya. Maka dari itu untuk memahami anak dengan lebih baik Mama bisa mempelajari mempelajari cara menerapkan metode Montessori.

Mama juga bisa menyimak program Belajar Montessori Bersama, apa saja manfaatnya?

Berikut ini Popmama.com akan membahas mengenai Belajar Montessori Bersama dengan Sunshine Teacher Training yang dapat membantu anak menjadi lebih fokus, mandiri dan bertanggung jawab.

1. Latar belakang parenting Montessori yang mengamati intelegensi intrinsik setiap anak-anak

Montessori-ami.org

Maria Montessori adalah seorang perempuan yang berminat pada pediatri dan psikiatri, ia pun mengkhususkan diri sebagai dokter. Maria mengobati banyak anak-anak miskin dan anak dari keluarga kelas pekerja pada sebuah klinik gratis.

Ia memiliki kesempatan untuk mengamati intelegensi intrinsik anak-anak dari latar belakang sosio-ekonomi yang berbeda-beda.

Di sanalah ia mulai penelitiannya pada perkembangan dan pendidikan anak di usia dini.

Maria juga membaca hasil Johann Heinrich Pestalozzi, yang percaya bahwa anak-anak bisa belajar melalui kegiatan, serta berminat pada karya besar dokter Perancis Jean-Marc-Gaspard Itard dan Édouard Séguin, yang meneliti dan melakukan percobaan bahwa anak-anak yang cacat intelektual dapat diedukasi.

2. Temuan utama dari Montessori

Unsplash/Paige Cody

Beberapa penemuannya termasuk:

  • Anak-anak dapat berkonsentrasi tanpa mudah terganggu.
  • Anak-anak mencintai keteraturan dalam lingkungannya.
  • Mereka memiliki kemampuan untuk membuat pilihan dan bertindak secara mandiri.
  • Mereka tidak tertarik dengan mainan normal tetapi lebih senang bekerja.
  • Anak-anak tidak memerlukan penghargaan atau hukuman.
  • Anak-anak mencintai kesunyian dan mampu untuk diam.
  • Mereka memiliki gengsi pribadi.
  • Mereka mampu untuk mengajar diri sendiri.
  • Anak-anak secara insting tahu dengan apa harus bekerja untuk mendukung perkembangan alami mereka.
  • Anak-anak berjalan melalui periode sensitif mereka untuk belajar aspek-aspek yang berbeda atas hidup mereka.
  • Anak-anak memiliki keinginan untuk menjadi mandiri.
  • Mereka bertanggung jawab dan memiliki rasa kebersamaan

3. Hal yang Mama dapatkan jika mengikuti belajar Montessori

Freepik

Apa yang bisa didapatkan jika Mama bisa menerapkan metode Montessori dalam mendampingi si Kecil selama di rumah saja?

  • Mama dapat memahami anak sehingga lebih mengetahui cara bekerja dengan mereka untuk mendapatkan hasil terbaik
  • Mempelajari cara membantu anak mengembangkan fokus dan konsentrasi, sehingga anak menjadi lebih mudah belajar.
  • Mengetahui cara mengajar anak agar tidak tertinggal dan mampu berprestasi di sekolah.

Sunshine Teacher Training membuka program Belajar Montessori Bersama selama 12 hari

Mengikuti pelajaran dalam 12 hari ini, akan menjadi investasi Mama dalam waktu dan uang untuk bisa membantu anak belajar lebih fokus, konsentrasi, belajar, dan membangun pondasi yang kuat dari apa yang mereka butuhkan selama tahun-tahun sekolah.

Mama dapat segera menerapkan Montessori dengan anak-anak, segera setelah bergabung di dalam program ini!

Mama juga akan mendapatkan dukungan penuh oleh trainer dan sesama peserta hingga 1 bulan setelah mengikuti program.

Pendaftaran bisa melalui 085695143051 dan Mama bisa langsung bergabung ke dalam program ini.

4. Susunan kegiatan selama 12 hari yang akan Mama dapatkan

Pexels/LinkedIn Sales Navigator

Selama 12 hari, Mama akan mendapatkan berbagai ilmu seputar perkembangan anak, seperti:

Hari 1: Filosofi Montessori yang menjelaskan bagaimana anak-anak di bawah 6 tahun mempelajari sesuatu

Hari 2: Bagaimana menyiapkan lingkungan yang mendukung perkembangan anak-anak secara optimal

Hari 3-5: Keterampilan kehidupan praktis (life skill) yang membantu anak-anak menjadi lebih fokus, mandiri dan bertanggung-jawab

Hari 6-7: Kegiatan yang dapat mengasah indra anak sekaligus melatih konsentrasi

Hari 8: Cara mengajarkan anak membaca dan menulis

Hari 9-10: Kegiatan matematika yang menyenangkan bagi anak-anak

Hari 11-12: Mengenalkan hewan, tumbuhan, alam dan waktu kepada anak

Selama 12 hari, kegiatan Belajar Montessori Bersama yang bisa Mama yang diikuti setiap harinya adalah sebagai berikut:

  • Video Pembelajaran akan dipost di grup Facebook privat setiap hari di malam sebelumnya.
  • ​Mama bisa menonton video tentang Montessori dan 5 area perkembangan anak kapan saja. 
  • ​Mama juga dapat memutar dan memutar kembali video tersebut.
  • ​Setiap Trainer akan live setiap hari di Facebook di jam 10.00-11.00 siang untuk menjawab semua pertanyaan Mama.
  • ​Namun, jika Mama ketinggalan sesi tersebut, Mama juga bisa menonton tayangan ulangnya.

Nah itu dia Ma informasi tentang Belajar Montessori Bersama di Sunshine Teacher Training. Namun perlu diingat ya Ma, 12 hari montessori kloter 5 ini akan dimulai dari tanggal 9 November 2020. Sehingga jangan lupa untuk segera daftar. 

Baca juga:

The Latest