5 Obat Sirup Mengandung Etilen Glikol yang Sebabkan Gagal Ginjal Akut
Setop memberikan obat sirup ini saat batuk, flu, atau demam untuk saat ini
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Etilen Glikol atau dietilen glikol adalah senyawa pelarut organik dengan rasa manis yang biasanya disalahgunakan untuk menjadi pelarut obat. Biasanya dipakai sebagai pengganti propilen glikol atau polietilen glikol, demikian dijelaskan dalam laman resmi Universitas Padjajaran (Unpad), oleh Guru Besar Fakultas Farmasi Unpad Prof apt Muchtadi, PhD.
"Masalahnya, dietilen glikol dan etilen mengalami oksidasi oleh enzim," ucapnya.
Jika masuk ke dalam tubuh akan mengalami oksidasi oleh enzim dan menjadi glikol aldehid. Kemudian dioksidasi menjadi asam glikol dan membentuk asam oksalat. Ini merupakan senyawa yang memicu pembentukan batu ginjal.
"Jika lari ke ginjal akan jadi batu ginjal. Kristalnya tajam akan mencederai ginjal," pungkasnya.
Yang lebih membahayakan dari senyawa ini adalah jika dalam kondisi dehidrasi akan mempercepat pembentukan asam oksalatnya. Itu seperti yang terjadi di Gambia, demikian penjelasan Prof Muchtadi.
Sesuai dengan kondisi maraknya terjadi gagal ginjal akut misterius pada anak di Indonesia belakangan ini, maka ada beberapa obat sirup yang diuji keamanan kandungannya.
Berikut Popmama.com telah merangkum 5 obat sirup yang mengandung etilen glikol yang berisiko memicu gagal ginjal akut misterius pada anak di Indonesia belakangan ini.
1. Flurin DMP Sirup
Flurin DMP Sirup adalah obat batuk dan flu untuk anak yang diproduksi oleh PT Konimex dengan nomer izin edar DBL7813003537A1 dengan keterangan kemasan kardus, botol plastik @60ml.
2. Termorex Sirup
Termorex sirup adalah obat demam yang diproduksi oleh PT Yarindo Farmatama dengan nomor izin edar DTL0332708637A1 dengan kemasan dus, botol plastik @60ml.
3. Unibebi Cough Sirup
Unibebi Cough Sirup adalah obat batuk dan flu. Produk ini diproduksi oleh Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DTL7226303037A1 dengan kemasan Dus, Botol Plastik @60 ml.
4. Unibebi Demam Drops
Unibebi Demam Drops adalah obat demam yang diproduksi oleh Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DBL1926303336A1 dengan kondisi kemasan Dus, Botol @15ml.
5. Unibebi Demam Sirup
Unibebi Demam Sirup adalah obat demam yang diproduksi oleh Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DBL8726301237A1. Kondisi kemasan Dus, Botol @60ml.
Namun demikian, hasil uji cemaran EG tersebut belum dapat mendukung kesimpulan bahwa penggunaan sirup obat tersebut memiliki keterkaitan dengan kejadian gagal ginjal akut, karena selain penggunaan obat, masih ada beberapa faktor risiko penyebab kejadian gagal ginjal akut seperti infeksi virus, bakteri Leptospira, dan multisystem inflammatory syndrome in children (MIS-C) atau sindrom peradangan multisistem pasca Covid-19.
Seperti dijelaskan oleh Ketua Pengurus Pusat IDAI, dr. Piprim Basarah Yanuarso, “Jika diperlukan, tenaga kesehatan dapat memberikan resep obat pengganti yang tidak termasuk dalam daftar dugaan obat terkontaminasi, atau bisa juga dengan jenis sediaan obat lainnya seperti, suppositoria atau obat yang dimasukkan ke dalam anus."
Baca juga:
- IDAI Imbau Beli Obat Sesuai Resep Dokter Terkait Ginjal Akut Misterius
- Penjelasan IDAI, Hubungan Ginjal Akut Misterius dan Covid-19 pada Anak
- Gagal Ginjal Akut Misterius pada Anak, Waspada Jika Kencing Bermasalah