TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Agar Tetap Awet Muda, Ketahui 5 Hal Penting tentang Retinol

Meski memiliki banyak manfaat, namun masih banyak yang belum tahu cara tepat pakai retinol

Freepik/lookstudio

Ketika saatnya melawan kerut halus di wajah dan juga mempertahankan kecerahannya, skincare mengandung retinol adalah solusinya. Bahkan retinol sering disebut ‘holy grail’ untuk perawatan antiaging.

Meski memiliki segudang manfaat, namun sayangnya, masih banyak yang belum tahu cara tepat pakai retinol sehingga hasil terasa kurang maksimal dan efektif.

Untuk Mama yang mau mencoba retinol, yuk ketahui dulu lima hal penting yang telah Popmama.com rangkum, agar tampilan wajah selalu awet muda dan glowing. 

1. Apa itu retinol?

Pexels/pavel-danilyuk

Pada dasarnya, retinol bersama retinoid lain, seperti asam retinoat dan retinil palmitat adalah turunan vitamin A, yang merupakan salah satu nutrisi penting tubuh untuk meningkatkan pergantian sel.

Selain memperbarui sel, mencerahkan warna kulit, dan meningkatkan produksi kolagen, retinol juga berfungsi seperti antioksidan untuk membantu mengatasi kerusakan radikal bebas, yang menyebabkan tanda-tanda penuaan yang terlihat.

2. Mulailah pakai retinol di usia 20-an

Pexels/cottonbro

Usia 20 mungkin wajah masih terlihat muda, tapi memulai retinol di usia 20-an banyak direkomendasikan.

Selain untuk mengatasi garis halus, retinol juga baik untuk melawan tanda awal penuaan seperti bintik hitam.

3. Pakai retinol di dosis terendah

Pexels/Andrea Piacquadio

Retinol bisa saja mengiritasi kulit jika digunakan terlalu sering atau formulasinya terlalu kuat untuk kulit.

Direkomendasikan untuk memulai dengan persentase seukuran kacang polong yang rendah (0,01% hingga 0,03%).

Awali dengan penggunaan dua kali seminggu, lalu perlahan-lahan tingkatkan penggunaannya agar kulit menyesuaikan diri.

Selain itu, Mama dianjurkan untuk tidak memakai produk retinol satu hari sebelum memakai produk eksfoliator.

4. Hanya boleh pakai di malam hari

newsgram.com

Retinol membuat kulit lebih sensitif terhadap sinar UV dan sinar matahari. Untuk itu, retinol hanya dianjurkan digunakan malam hari. Mama juga wajib mengaplikasikan tabir surya di pagi harinya, ya!

5 Gunakan juga di leher

Freepik

Saat mengoleskan skincare mengandung retinol, jangan mengabaikan leher. Leher seringkali terabaikan, padahal paling sering terlihat sebagai area yang menunjukkan tanda-tanda penuaan.

Itu dia lima hal yang perlu Mama perhatikan sebelum pakai retinol. Jadi, udah nggak ragu lagi ya pakai skincare retinol demi kulit awet muda!

Baca juga:

The Latest