TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Tips Memilih Baju Sesuai Bentuk Tubuh

Apa bentuk tubuhmu?

sheknows.com

Siapa sih yang tidak ingin selalu terlihat langsing dan bagus ketika mengenakan baju apapun?

Kamu tentu ingin setiap kekurangan yang ada di tubuh dapat tertutupi dan orang lain tidak akan melihat atau sadar dengan kekurangan tersebut, bukan?

Faktanya, setiap perempuan memiliki bentuk tubuh yang berbeda-beda, dan dari bentuk tubuh tersebut terdapat kekurangan serta kelebihan yang menonjol.

Tentu saja kamu pasti tidak ingin kekurangan itu menjadi lebih menonjol dibandingkan kelebihan tubuh yang kamu miliki kan?

Maka dari itu, simak tips-tips di bawah ini untuk mengetahui apa jenis tubuh yang kamu miliki, dan apa saja yang pantas kamu gunakan serta apa yang perlu dihindari.

1. Bentuk tubuh persegi

bp.blogspot.com

Perempuan yang memiliki bentuk tubuh ini, bahu serta pinggulnya memiliki kesamaan lebar, sehinga bentuk badan menyerupai persegi.

Biasanya perempuan dengan bentuk tubuh ini tidak memiliki lekukan pada pinggang dan hanya lurus mulai dari bahu sampai ke pinggul.

Perempuan dengan bentuk tubuh ini juga cenderung memiliki dada kecil atau rata dan bokong yang rata juga. 

Do’s :

  • Lebih baik gunakan baju two pieces untuk menyamarkan bentuk tubuh yang tanpa lekuk, untuk atasan usahakan cari yang memiliki lekuk atau baju jenis A-line.
  • Jika kamu ingin memakai dress atau terusan, tambahkan aksesoris seperti ikat pinggang atau obi untuk memberi efek lekukan pada pinggang.
  • Gunakan rok jenis lipit untuk membuat pinggul terlihat berisi. 

Don’t :

  • Jangan sekali-kali menggunakan baju ketat, karena akan semakin memperlihatkan bentuk tubuh yang lurus. 
  • Jangan gunakan baju yang terlalu longgar, karena akan mempertegas bentuk lurus dari tubuh yang kamu miliki.
  • Jika kamu memiliki dada kecil, jangan sekali-kali memakai kerah rendah, usahakan gunakan kerah tinggi untuk menyamarkannya. 

2. Bentuk tubuh segitiga terbalik

collegefashion.net

Perempuan dengan bentuk tubuh seperti ini, memiliki dada bidang dan lebar tapi dengan pinggul yang kecil.

Bentuk tubuh yang menyerupai segitiga terbalik ini biasanya dimiliki oleh orang-orang yang suka berolahraga renang atau memiliki tubuh atletis.

Do’s :

  • Gunakan baju atau kaos yang bahannya jatuh atau tidak kaku, karena bahan seperti itu akan menyamarkan bahu yang lebar.
  • Gunakan celana dengan potongan lebar seperti semi boot cut atau regular cut. 
  • Untuk rok atau dress gunakan yang membuat tubuh bagian bawah terlihat berisi, seperti model A-line.

Don’t :

  • Tidak disarankan menggunakan tanktop atau baju tanpa lengan, karena baju tanpa lengan akan sangat memperlihatkan bahu kamu yang lebar. 
  • Hindari pemakaian celana, rok ketat atau model pensil yang mengerucut di bawah supaya tidak semakin memperlihatkan tubuh bagian bawah yang kecil.
  • Jangan gunakan tambahan busa pada bahu baju atau blazer, karena akan semakin menambah lebar bahu. 

3. Bentuk tubuh pir

girlwithcurves.com

Perempuan yang memiliki bentuk tubuh berbentuk pir, cenderung memiliki pinggul, pantat, dan paha yang besar, dengan bokong atau dada yang kecil. 

Banyak orang yang sebenarnya bertubuh kurus, tapi terlihat berisi hanya karena bagian bawahnya terlihat besar.

Do’s :

  • Gunakan celana yang melebar di bagian bawah untuk menyamarkan bentuk bokong yang besar. 
  • Gunakan pakaian yang memiliki banyak detail, seperti lace, kerah yang besar, baju model sabrina, atau model lengan yang cukup lebar, supaya dapat mengalihkan perhatian orang pada bagian atas tubuh.
  • Gunakan warna gelap untuk celana atau rok yang kamu gunakan untuk menyamarkan tubuh bagian bawah yang besar. 

Don’t :

  • Jangan gunakan celana atau rok yang terlalu ketat karena akan membuat tubuh bagian bawah terlihat menonjol, dan membuat tubuhmu terlihat sangat berisi. Namun, jika kamu percaya diri menonjolkan pinggul yang besar, menggunakan celana atau rok yang ketat mungkin akan membuatmu terlihat seksi. 

4. Bentuk tubuh jam pasir

themodiste.com

Perempuan dengan bentuk tubuh seperti ini bisa dibilang memiliki bentuk tubuh yang ideal dan diidam-idamkan.

Keseimbangan antara bahu dan pinggul serta lekuk tubuh yang terlihat jelas di bagian pinggang membuat tubuh menyerupai jam pasir.

Do’s :

  • Kamu bisa coba menggunakan rok atau celana pensil untuk memperlihatkan lekuk tubuh. Ini akan membuatmu terlihat seksi!
  • Kamu juga bisa coba gunakan ikat pinggang jenis obi, atau aksesoris di area pinggang untuk memperlihatkan lekuk tubuh.
  • Kamu juga dapat memilih atasan dengan leher terbuka atau model V neck. 

Don’t :

  • Jangan gunakan baju yang kelonggaran karena akan membuat tubuh terlihat jadi besar. Baju terlalu longgar juga tidak memperlihatkan lekuk tubuh yang kamu miliki.
  • Jika kamu memiliki dada yang besar, hindari penggunaan baju yang terlalu ketat, khususnya untuk atasan atau bagian dada.

5. Bentuk tubuh apel

fashiongum.com

Perempuan dengan bentuk tubuh apel cenderung besar di bagian atas, namun tidak memiliki lekuk samasekali di bagian pinggang.

Biasanya perempuan yang memiliki tubuh ini cenderung memiliki torso yang lebar, dengan dada dan bagian perut yang cenderung besar, tapi bagian pinggul, kaki dan paha cenderung lebih kecil.

Jika kamu memiliki tubuh seperti ini jangan khawatir, kamu masih bisa mengakalinya kok!

Do’s :

  • Kamu bisa coba menggunakan dress dengan model A-line untuk membentuk lekukan pada pinggangmu yang cenderung lebar. 
  • Dengan bentuk tubuh apel, biasanya point utama ada pada bagian kaki. Jadi jangan ragu untuk pamerkan kakimu dengan menggunakan celana atau rok pendek namun dengan potongan di pinggang. Hindari penggunaan celana atau rok di bawah pinggang. 
  • Kamu juga dapat memilih atasan dengan leher model V neck. Biasanya orang yang bertubuh bentuk apel memiliki payudara yang indah, jadi kamu bisa tonjolkan dengan cara menggunakan dress atau pakaian berkerah V neck. 

Don’t :

  • Jangan gunakan pakaian ketat. Seperti baju, celana legging, celana pensil, dan semacamnya.
  • Jangan gunakan aksesoris berlebihan apalagi ikat pinggang besar yang hanya akan menambah penuh bagian perut. 
  • Jauhi pakaian dengan corak berlebihan karena hanya akan membuat pandangan orang mengarah pada bagian atas tubuhmu, dan membuat tubuhmu terlihat semakin penuh.

Itu dia trik berpakaian sesuai dengan bentuk tubuh. 

Apapun bentuknya, asal kamu percaya diri kamu bisa menggunakan pakaian sesuai dengan yang kamu inginkan. 

Selamat mencoba! 

The Latest