TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

11 Gaya Hijab Terkini ala Artis dan Selebgram, Makin Modis dan Menawan

Pilih gaya hijab terkini untuk tampilan yang modis

Instagram.com/emyaghnia, dindahw, shandypurnamasari

Tren gaya hijab setiap tahunnya selalu berubah. Sebagai pengguna hijab, tentunya ingin selalu tampil modis dengan gaya hijab terkini agar tak ketinggalan zaman.

Inspirasi dalam berhijab bisa diperoleh dari artis dan selebgram. Mulai dari Aghnia Punjabi hingga Zaskya Adya Mecca, gaya hijab yang khas bisa jadi inspirasi dalam berhijab sehari-hari.

Bagi Mama yang ingin mencari inspirasi dalam berhijab, berikut Popmama.com merangkum gaya hijab terkini ala artis dan selebram yang bisa membuat tampilan makin modis dan menawan. Simak ulasannya yuk!

1. Malaysian Style ala Aghnia Punjabi

Instagram.com/emyaghnia

Pertama ada gaya hijab ala Aghnia Punjabi. Selebgram Aghnia Punjabi rupanya punya ciri khas tersendiri dalam berhijab. Tak jarang, gaya hijab ala Aghnia ini sering dicontek oleh selebgram dan para hijabers yang ingin tampil modis.

Kerap tampil dengan hijab pashmina, Aghnia memakai hijab dengan gaya malaysian style. Gaya hijab ini pun sedang digemari para hijabers saat ini. Untuk membentuknya pun sangat mudah, cukup sematkan pashmina di bagian belakang kemudian tarik sisa hijab ke samping. Gaya hijab ini sangat cocok untuk kamu yang anti ribet.

2. Hijab Turban Simpel ala Ayudia Bing Slamet

Instagram.com/ayudiac

Meski berhijab, Ayudia Bing Slamet tetap stylish dalam berpakaian. Terkenal dengan gayanya yang simpel, Mama Sekala ini memang pandai memadukan outfit yang simpel namun tetap terlihat kece.

Kerap tampil dengan turban pashmina, gaya hijab ala Ayudia ini bisa jadi inspirasi hijab untuk sehari-hari. Tak perlu ribet, cukup sematkan peniti atau jarum pentul di bagian belakang pashimna kemudian ikat sedikit untuk merapikan. 

3. Hijab Pashmina ala Dinda Hauw

Instagram.com/dindahw

Bagi Mama yang sedang mencari inspirasi memakai hijab, hijab pashmina ala Dinda Hauw ini bisa dicontek lho, Ma!

Gaya hijab pashmina ala Dinda Hauw ini sangat mudah untuk ditiru. Posisikan pashmina dengan panjang sejajar, kemudian pin di bagian tengah hijab. Biarkan pashmina menjuntai di satu sisi, atau bisa juga diikat ke belakang. Agar lebih nyaman, jangan lupa untuk memakai ciput ya. Ma!

4. Hijab nuansa kalem ala Hamidah Rachmayanti

Instagram.com/hamidahrachmayanti

Gaya hijab selebgram Hamidah Rachmayanti kerap jadi panutan bagi para hijabers. Wajahnya pun sering terpampang sebagai model hijab beberapa brand terkenal.

Kerap tampil dengan outfit warna kalem membuat tampilanya anggun dan feminim. Gaya hijabnya yang simpel dan kekinian juga sering diikuti para hijabers. Mommy Shireen ini mengenakan hijab yang menempel dahi dan diikat rapi di belakang. Gaya hijab ini sangat cocok untuk Mama yang ingin tampil kasual.

5. Hijab Square ala Melody Laksani

Instagram.com/melodylaksani92

Mantap berhijab, Melody Laksani tampil lebih anggun dan tertutup. Mantan personel girl band JKT 48 ini memutuskan berhijab sebelum menikah.

Gaya hijab square ala Melody Laksani pun bisa jadi inspirasi buat Mama yang ingin tampil semi formal saat berhijab. Pilih bahan hijab square yang nyaman dipakai. Pin hijab di bagian tengah dan ikat ke belakang atau samping. Jangan lupa untuk mengenakan ciput sebagai dalaman hijab.

6. Hijab Square Instan ala Lesty Kejora

Instagram.com/lestykejora

Selanjutnya ada gaya hijab ala Lesty Kejora yang sedang digemari para hijabers. Gaya hijab square instan ala Lesty Kejora ini memang praktis untuk dikenakan sehari-hari.

Pemakaiannya pun sangat mudah, tak perlu memakai ciput lagi karena inner sudah menyatu dengan hijab. Jika ingin styling, Mama bisa mengikat hijab ke belakang atau ke samping. Jika kurang percaya diri dengan model hijab menempel dahi seperti ini, Mama bisa cari referensi hijab lainnya ya!

7. Hijab dan Anting ala Shandy Purnamasari

Instagram.com/shandypurnamasari

Crazy rich Sandy Purnamasari ternyata punya gaya yang unik lho dalam berhijab. Memadukan hijab dan anting jadi ciri khas penampilan bos MS Glow satu ini.

Gaya hijab yang dipadukan anting ala Shandy Purnamasari ini cocok untuk dipakai di acara formal maupun saat liburan. Pilih bahan hijab square atau pashmina instan yang menyatu dengan inner.

8. Hijab turban ala Sivia Azizah

Instagram.com/siviaazizah

Penyanyi Sivia Azizah juga memiliki gaya hijab yang khas dan unik. Memutuskan untuk berhijab membuat tampilannya semakin modis, ditambah dengan gaya swag dan edgy.

Gaya hijab turban ala Sivia Azizah ini dipadukan dengan outfitnya yang nyentrik. Tak jarang ia mengenakan outfit yang colorful. Uniknya, di setiap penampilannya Sivia selalu terlihat mengenakan hijab turban hitam.

9. Hijab dan topi Chiki Fawzi

Instagram.com/chikifawzi

Tak hanya Sivia Azizah yang punya gaya khas dalam berhijab, penyanyi Chiki Fawzi juga punya gaya andalannya tersendiri. Anak dari aktor dan penyanyi senior, Ikang Fawzi ini kerap tampil dengan hijab yang dipadukan dengan topi.

Gaya hijabnya yang sederhana nampak lebih menarik dengan adanya tambahan topi. Gaya ini bisa jadi inspirasi untuk OOTD saat ke pantai atau piknik.

10. Hijab Syar'i ala Shireen Sungkar

Instagram.com/shireensungkar

Selanjutnya ada gaya hijab syar'i ala Shireen Sungkar. Istri dari Teuku Wisnu ini selalu tampil modis dengan outfitnya yang on point namun tetap syar'i.

Tak perlu khawatir, meski mengenakan hijab syar'i menutup dada, penampilan tetap modis dengan styling hijab yang tepat. Pilih bahan pashmina yang nyaman dikenakan. Untuk styling hijabnya, cukup kaitkan hijab dengan satu sisi lebih panjang kemudian kaitkan sisi panjang ke bagian atas.

11. Hijab Instan ala Zaskya Adya Mecca

Instagram.com/zaskyaadyamecca

Yang terakhir, ada Zaskya Adya Mecca dengan gaya hijab instan andalannya. Generasi 90-an pasti sudah tidak asing dengan sosok Zaskya yang menjadi trendsetter hijab yang hits pada masanya.

Terbiasa styling hijab dengan berbagai macam model, kini perempuan yang akrab disapa Bia ini memilih gaya hijab yang lebih sederhana. Bia kerap tampil dengan gaya hijab instan yang tetap modis saat dipadukan dengan outfitnya yang kece. Bagi Mama yang tak ingin repot mengatur hijab, gaya hijab instan ala Zaskya Adya Mecca ini bisa dicontek lho!

Nah itu tadi beberapa gaya hijab terkini ala selebram dan artis. Gaya hijab yang khas dan unik bisa jadi referensi bagi para hijabers. Semoga bisa menjadi inspirasi dalam berhijab ya. Ma!

Baca Juga:

The Latest