TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

8 Rekomendasi Bulu Mata Magnetik, Buat Tampilan Makeup Sempurna

Kenapa repot pakai lem, kalau ada bulu mata magnet yang lebih praktis?

 Bulu mata magnetik tengah menjadi salah satu hal terpenting dari makeup. Inovasi bulu mata magnet telah mengubah cara perempuan menggunakan bulu mata palsu. 

Dengan adanya magnet, Mama bisa mendapatkan tampilan bulu mata lentik secara instan tanpa harus khawatir dengan masalah lem, yang seringkali membuat banyak perempuan mager menggunakannya.

Teknologi ini sangat cocok bagi pemula maupun pengguna bulu mata palsu berpengalaman. Berikut, Popmama.com bagikan 8 rekomendasi bulu mata magnetik.

1. ARDELL Magnetic 3D Faux Mink

shopee.co.id/tammiaonline

Dapatkan tampilan mata yang dramatis dan memukau dengan bulu mata magnet ini. Terbuat dari serat satin yang lembut, bulu mata ini dirancang dengan ujung runcing yang tidak rata untuk menciptakan efek bulu mata alami yang lebat. 

Desain membulatnya juga memberikan kesan mata yang lebih besar. Selain itu, bulu mata ini memiliki gaya bulu mata silang, membuatnya tampak natural. 

Ada juga teknologi Knot-Free Invisiband®, memberikan pita bulu mata yang tidak terlihat dan pemakaian yang paling nyaman. Warna hitam yang pekat pada bulu mata satu ini, membuat tampilan makeupmu sempurna.

Harga Rp 169.900

2. ARDELL Magnetic Lash

shopee.co.id/tammiaonline

Produk dari ARDELL menjadi salah satu pilihan yang nggak perlu kamu ragukan lagi. Variannya pun bermacam-macam, sehingga Mama punya banyak pilihan. 

Untuk tampilan natural tapi memikat, Mama bisa pilih ARDELL Naked Lash yang dirancang untuk memberikan volume halus pada bulu mata asli. Serat halus berukuran sedang menciptakan efek berlapis yang tampak alami tanpa membuat bulu mata kamu terlihat berlebihan.

Kalau kamu membutuhkan gaya yang lebih bold, Mama bisa coba ARDELL Megahold Lash. Selain helaian bulu mata yang lebih tebal dan pekat, gaya demi wispiesnya akan memberikan tampilan yang menarik perhatian. Kamu juga nggak perlu khawatir bulu mata akan lepas, karena varian satu ini diklaim tahan seharian saat digunakan.

Harga Rp 159.900

3. GIANI LASH Magnetic Lash + Eyeliner Waterproof

shopee.co.id/fredcath86

Bulu mata satu ini diklaim memiliki kualitas tinggi, yang tidak perlu Mama ragukan. 1 pasang bulu mata Giani Lash yang premium ini, bisa dipakai hingga 50x. Kamu juga bisa membeli eyeliner waterproof yang telah disediakan,untuk merekatkan bulu mata magnetik satu ini.

Terdapat 10 pilihan bulu mata magnetik, dengan ukuran mulai dari 0,9 cm - 1,8 cm. Mama bisa menyesuaikan dengan kebutuhan, deh. Bulu mata yang pendek akan cocok untuk tampilan natural. Sementara, yang lebih panjang akan cocok untuk acara-acara spesial dengan makeup yang lebih glamor.

Harga Rp 75.000 - Rp150.000

4. MAGEFY 3 Pairs Magnetic Eyelash Set + Eyeliner

shopee.co.id/magefyofficialshop

Untuk kamu yang nggak mau rugi, set satu ini wajib kamu pertimbangkan. Dalam satu kotak, kamu akan mendapatkan 3 pasang bulu mata magnetik, lho! Menggunakan bahan rambut sintetis, bulu mata Magefy memiliki panjang sekitar 1-1.5cm.

Bulu mata magnetik ini juga dibuat secara handmade, tahan air, cepat kering, mudah dicopot setelah penggunaan, tahan lama dan anti noda. Paket bulu mata magnetik dari brand satu ini juga lengkap, karena sudah menyertakan penjepit dan eyeliner, jadi kamu tidak perlu beli-beli di toko lain, deh.

Meskipun harga MAGEFY mungkin sedikit lebih tinggi dari produk sejenis, namun Mama mendapatkan lebih dari sekadar kosmetik. Formula brand ini telah teruji klinis dan ramah kulit, serta proses produksi yang berstandar tinggi, menjamin kualitas dan keamanan yang tak tertandingi. Dengan MAGEFY, kamu tidak hanya membeli produk, tetapi juga investasi untuk kesehatan dan kecantikan kulit, lho!

Harga Rp 129.999

5. ROONA Bundling Lashter + Eyeliner

shopee.co.id/roona.id

Brand satu ini memang terkenal menjadi salah satu pelopor magneticlash pertama. Bulu mata mereka diklaim dapat digunakan sebanyak 30x. Gaya bulu mata 3D sehingga memberikan tampilan yang nyata dan natural.

Teknologi magnet inovatif memungkinkan pemasangan dalam 8 detik saja menggunakan eyeliner mereka. Terbuat dari bahan ramah lingkungan dan dibuat secara handmade, bulu mata Roona hadir dalam berbagai bentuk dan gaya untuk menyesuaikan dengan keinginan Mama.

Terdapat pilihan extra natural untuk kamu yang ingin tampil senatural mungkin, lalu natural volume untuk kamu yang ingin terlihat cetar tanpa berlebihan. Ada juga bold volume, cocok untuk kamu yang ingin bulu mata terlihat lebih berisi namun tidak terlalu bold. Serta, glam volume untuk kamu yang ingin terlihat bold, cocok untuk acara-acara besar.

Harga Rp 248.000 - 259.000

6. TAMMIA Professional Eyelash

shopee.co.id/tammiaonline

Bulu mata magnet yang satu ini berbeda dengan lainnya, karena tidak perlu menggunakan eyeliner. Melainkan, bulu mata ini, terdiri dari dua lapis bulu mata palsu dan dilengkapi magnet-magnet yang saling menempel. 

Lebih mudah dibanding menggunakan lem bulu mata, bulu mata magnetik TAMMIA yang ringan seperti bulu, akan melekat sempurna di sepanjang garis bulu mata alami Mama. Varian M004 juga akan memberikan tambahan volume pada bulu mata Mama, menciptakan tampilan mata yang menawan.

Harga Rp 119.900

7. WINK Lash Wink Basic Bundle Set

shopee.co.id/winklash.official

Baru belajar makeup? Coba Wink Basic Bundle ini! Paket ini menyediakan 3 pasang bulu mata magnet yang bisa disesuaikan dengan berbagai acara. Varian Classy, memiliki desain tipis dan ringan, sangat cocok untuk menciptakan tampilan sehari-hari yang simpel namun tetap menarik.

Kalau ingin tampil dengan mata yang memikat, kamu bisa coba varian Foxy. Jika ingin tampil memukau di pesta, varian Sassy adalah pilihan yang tepat. Dilengkapi eyeliner cair khusus, bulu mata palsu ini akan menempel sempurna sepanjang hari.

Dalam satu paket ini, kamu akan mendapatkan 1 Wink Magnetic Eyeliner, 1 Classy Magnetic Lash, 1 Foxy Magnetic Lash dan 1 Sassy Magnetic Lash. Bulu mata magnet ini juga dapat digunakan kembali hingga 15 kali dan mudah dilepas. Produk ini juga bebas paraben dan lateks, jadi keamanannya terjamin.

Harga Rp 490.00

8. WOSADO Magnetic Eyelashes

shopee.co.id/wosadostore.id

Siapa yang nggak kenal produk satu ini? Brand satu ini menjadi salah satu produk yang viral, karena hasilnya yang cantik pada mata. Tak hanya itu, penggunaannya juga sangat mudah, bahkan untuk pemula.

Variasi bulu mata yang ditawarkan juga sangat banyak. Mulai dari yang natural hingga bold, dengan dua pilihan warna, yaitu hitam dan cokelat. Ketika membeli produk ini, kamu sudah mendapatkan bulu mata, penjepit, kotak bulu mata yang ada cermin, dan eyelash fixer, yang akan membantu kamu jika butuh retouch.

Untuk harga memang cukup menguras kantong, karena nilai yang perlu dikeluarkan tidak sedikit. Jadi, kamu wajib tahu bentuk mata dan gaya bulu mata yang seperti apa, yang akan cocok pada mata Mama.

Harga Rp 480.000

9. Youle Magnetic Eyeliner and Eyelashes Set

shopee.co.id/youle_beauty

Terdapat 3 varian set eyeliner dan bulu mata dari brand satu ini, lho! Kamu bisa pilih set bulu mata dari Youle jika ingin tampak cetar, seperti bulu mata para artis-artis.

Gaya bulu mata yang tebal dan panjang ini, cocok untuk digunakan ketika makeupmu bergaya bold dan glam. Ada varian sweet, exotic dan cutie, dengan ukuran yang berbeda-beda.

Set eyeliner dan bulu mata magnet dari Youle, diklaim sangat muda untuk dipakai dan memiliki harga yang ramah di kantong. Bulu mata satu ini, bisa dipakai sampai 20-30 kali kalau dirawat dengan baik.

Harga Rp 100.000

Itulah, 8 rekomendasi bulu mata magnetik. Sempurnakan makeup mata dengan bulu mata magnet, rasakan kemudahannya!

Baca juga:

The Latest