TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Segarnya Buah Pir Bisa Bikin Hari Kamu Bebas Jerawat!

Yuk Ma, rasakan kesegarannya!

Pexel/Mali Maeder

Mengonsumi buah adalah hal yang menyenangkan, sedari zaman manusia pertama di bumi buah adalah perlambang godaan kesegaran. 

Begitu juga yang terjadi pada buah Pir. 
Buah berwarna hijau ini mampu menjadi oase di kala surya menampakkan keganasannya. 

Ada yang senang memakannya langsung, ada yang senang melumatnya dalam rangkaian es batu bernama Jus.

Namun semua kenikmatan itu tak lengkap bila tak dilengkapi kata 'dingin'. 

Dilansir dari IDNTimes, kandungan vitamin, mineral, serat dan antioksidan dalam buah pir, membuat buah pir dijadikan sebagai buah pilihan yang selalu direkomendasikan untuk kamu yang sedang menjalankan pola makan sehat.

Nah, salah satunya untuk membersihkan muka dari jerawat lho Ma.

Jadi selama pandemi ini masih berlangsung nggak ada salahnya kan kita coba budidayakan buah ini di dalam perut kita. 

Berikut informasi lengkap mengenai khasiat buah pir yang telah disusun oleh tim Popmama.com

1. Bikin wajah terbebas dari jerawat

Pexel/Helmi Lutvyandi

Jerawat memang sering kali menjadi nila setitik pada sebelenggu wajah kita.

Wajar jika Mama suka badmood bila jerawat tengah muncul di muka.

Namun saat ini tidak perlu khawatir lagi Ma, karena nyatanya Kandungan mineral, vitamin, dan antioksidan dalam buah pir dapat membuat wajah kamu lembut bin bersih dan terbebas dari jerawat.

Kandungan nutrisi tersebut membuat wajah sehat dari paparan radikal bebas.

Aman dari serangan bakteri, kuman, infeksi, virus yang membuat wajah berjerawat. Wajah menjadi lembut dan sehat alami.

2. Mengurangi minyak berlebih pada wajah

Pexel/Bran Sodre

Manfaat lain dari buah yang mengandung banyak air ini salah satunya mampu mengontrol minyak berlebih pada wajah Mama lho. 

Kamu bisa mengonsumsinya setiap hari untuk mendapatkan hasil maksimal.

Buah ini juga bisa dimanfaatkan sebagai masker wajah yang dikombinasi dengan madu. 

Ampuh menjadikan kulit wajah terlihat sehat dan memiliki kadar minyak yang normal.

Membuat penampilan Mama menarik di mata Papa setiap hari.

3. Membuat rambut sehat

Pexel/Renato Abati

Siapa sih manusia berambut yang tidak ingin memiliki helai rambut yang sehat, tentu menjadi impian banyak orang.

Tak terkecuali bagi kamu para pembaca Popmama.com?

Agar memiliki rambut sehat alami, Mama bisa menjadikan buah pir sebagai makanan sehat sehari-hari, lho.

Kandungan glusitol dalam buah pir mampu menutrisi dan melembabkan rambut hingga ke akar.

Rambut dan kulit kepala menjadi sehat alami sepanjang hari.

4. Untuk diet sehat

Pexel/Frans Van Heerden

Buah yang berasal dari iklim tropis di Eropa Barat ini juga bagus dikonsumsi buat Mama yang sedang menjalankan diet sehat lho.

Karena pir kaya akan serat dan rendah kalori cocok untuk menemani hari-harimu ketika diet.

Tak sekedar kaya serat tapi juga kaya vitamin dan mineral, sehinhha membantu Mama tidak mudah lapar dan melancarkan sistem pencernaan tubuh.

5. Fungsi detoksifikasi

Pexel/Marco Antonio

Hal yang menggembirakan lagi adalah mengetahui bahwa pir juga bisa berfungsi untuk detoksifikasi. 

Jadi ini buah nggak hanya segar dan enak tapi bisa menjaga tubuh dari racun-racun yang membuat tubuh rentan terhadap penyakit.

Yang menyebabkan hal itu adalah banyaknya kandungan air serta antioksidan yang juga membantu kelancaran sistem pencernaan tubuh.

6. Meningkatkan kesehatan otak

Pexel/Meo

Mengonsumsi buah pir setiap hari ternyata dapat membantu meningkatkan kesehatan organ otak. 

Terdapat asupan copper yang bagus untuk kesehatan otak.

Kandungan inilah yang berperan meningkatkan kesehatan sistem saraf dan memaksimalkan kinerja otak.

7. Mencegah kanker

Pexel/Anna Shvets

Disamping semua hal positif yang telah disebutkan, buah pir ternyata memiliki kandungan vitamin K dan antioksidan.

Kandungan nutrisi inilah yang dapat membantu mencegah tubuh dari serangan penyakit kanker. 

Nah Ma, mengonsumsi buah ini setiap hari secara rutin bisa mendapat banyak manfaat nih, tidak semata hanya memuluskan wajah dari jerawat saja.

Yuk mumpung lagi #dirumahaja kita konsumsi buah pir secara rutin setiap hari agar mendapatkan manfaatnya. 

Baca juga: 

The Latest