TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

8 Tutorial Makeup Natural ala Korea untuk Aktivitas Sehari-hari

Buat agyeo sal agar mata kamu terlihat seperti tersenyum

Tin247.com

Ketika kamu suka menyaksikan drama atau penampilan dari artis-artis Korea, pasti secara tidak sadar kamu melihat dan menilai tampilan mereka.

Kadang apa yang mereka pakai seperti baju, makeup, rambut membuat kita terinspirasi untuk tampil seperti mereka.

Jika kamu memperhatikan makeup artis-artis Korea, memang cenderung soft, natural, dan menampilkan sisi bercahaya atau glowing sehingga membuat kulit terlihat lebih sehat dan lebih muda. 

Karena makeupnya yang natural dan lembut kamu bisa menerapkan makeup a la artis Korea ini untuk membuat penampilan kamu lebih menarik. Kamu bisa menggunakan makeup ini untuk kuliah, kerja, dan menambahkan warna sedikit untuk digunakan ke acara-acara formal.

Selain hemat waktu, kamu juga tidak memerlukan banyak makeup lho. Kalau kamu penasaran, Popmama.com akan menjelaskan tutorial makeup a la Korea yang bisa kamu coba!

1. Jangan lupa menggunakan pelembab dan sunscreen sebelum menggunakan makeup

Freepik

Karena faktor cuaca yang lebih dingin, kulit artis Korea memang lebih kering sehingga harus menggunakan pelembab sebelum menggunakan makeup. Namun, walaupun di Indonesia lebih tropis sehingga kulit cenderung lebih berminyak, menggunakan pelembab itu tetap penting.

Apalagi jika kamu memilih untuk menggunakan makeup yang matte untuk menutupi pori-pori dan mengurangi minyak. Pelembab digunakan agar makeup kamu tidak pecah atau crack pada bagian-bagian seperti garis bawah mata, pinggir hidung, dan garis senyum.

Jangan lupa juga untuk menggunakan sunscreen yang kadar tabir surya nya dapat disesuaikan dengan kebutuhan kulit kamu. Penggunaan sunscreen penting, agar membantu terhindar dari sinar UVA dan UVB dari matahari yang dapat merusak sel-sel kulit kamu.

Selain itu sunscreen juga dapat membantu memudarkan noda-noda hitam di wajah. Kamu bisa memilih sunscreen yang teksturnya cair agar wajah kamu tidak terasa tebal dan berat jika akan menggunakan makeup.

2. Pilih alas bedak yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu

Freepik/Rawpixel-com

Jika kamu ingin tampil makeup yang ringan dan tidak perlu ada yang ditutupi, kamu dapat memilih BB Cream karena kandungannya yang lebih ringan dan dapat membuat kulit wajah kamu bercahaya natural dan tampil lebih sehat. 

Kamu juga bisa menggunakan cushion atau foundation untuk menutupi noda pada kulit wajah, pilih jenis coverage yang disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Pilih warna yang lebih terang 1 tingkat agar mencegah oksidasi yang membuat kulit wajah menjadi lebih gelap.

Untuk kamu yang memiliki kulit kering, kamu bisa menggunakan cushion atau foundation dengan hasil dewy agar kulit menjadi lebih lembab dan bercahaya, hindari penggunaan jenis matte karena justru akan membuat makeup terlihat pecah-pecah.

Lalu untuk kamu yang memilki kulit berminyak, kamu bisa menggunakan primer terlebih dahulu untuk membuat pori-pori lebih kecil dan menggunakan cushion atau foundation jenis matte

3. Gunakan concealer dan bedak agar alas bedak tidak bergeser

Freepik

Gunakan concealer pada bagian-bagian wajah kamu jika alas bedak tidak bisa menutupinya, seperti pada area bawah mata, jerawat atau noda bekas jerawat. Lalu pada area kemerahan yang biasanya muncul pada bagian pinggir hidung dan bawah bibir.

Gunakan sedikit demi sedikit dan aplikasikan menggunakan kuas concealer atau ujung jari manis agar membuat tampilan lebih natural.Kamu juga bisa menggunakan concealer di bagian-bagian yang ingin ditonjolkan, agar lebih natural gunakan hanya di tulang hidung dan di dahi sedikit demi sedikit.

Setelah menggunakan concealer, tunggu beberapa menit untuk memastikan alas bedak dan concealer kering. Lalu gunakan bedak untuk mengunci alas bedak dan concealer agar menempel pada kulit. Untuk kamu yang memiliki kulit kering, gunakan bedat padat. Gunakan hanya pada area yang menggunakan concealer, gunakan brush powder agar hasil lebih natural dan kulit masih terlihat glowing.

Lalu untuk kamu yang memiliki kulit berminyak, gunakan bedak tabur pada seluruh bagian wajah, aplikasikan menggunakan spons bedak sedikit demi sedikit.

4. Membentuk alis yang natural menggunakan pensil alis

Freepik/Jcomp

Jika kamu memperhatikan makeup bagian alis pada artis Korea, mereka cenderung menata alisnya dengan bentuk lurus dan warna yang lembut.

Agar mendapatkan warna yang lembut ini, kamu bisa menggunakan pensil alis yang disesuaikan dengan warna rambut kamu atau warna natural seperti abu-abu tua, coklat tua, atau coklat muda. Hindari penggunaan alis dengan jenis pomade karena pigmentasinya yang kuat, akan membuat alis kamu tampak tebal.

Sebelum menggunakan pensil alis, sisir alis menggunakan spoolie ke bagian atas. Lalu gambar alis sesuai dengan garis alis kamu, bentuk alis menjadi lurus dan ukur seberapa panjang alis yang kamu inginkan. Setelah menggunakan pensil alis, sisir alis secara perlahan menggunakan spoolie sehingga warna alis menjadi lebih lembut.

Jangan lup untuk menerapkan teknik gradasi pada bagian ujung depan alis agar alis lebih natural.

5. Menggunakan eyeshadow warna natural atau dengan glitter

Soompi.com

Jika untuk makeup sehari-hari, kamu dapat menggunakan warna coklat muda pada bagian kelopak mata. Untuk menambah dimensi, gunakan warna coklat yang lebih tua pada ujung mata bagian luar, gunakan sedikit demi sedikit dan baurkan perlahan agar tetap natural.

Untuk penampilan saat menghadiri acara-acara formal, kamu bisa memilih eyeshadow cair dengan glitter di dalamnya. Gunakan 1-2 titik pada kelopak mata, dan baurkan menggunakan jari manis. Lalu juga gunakan sedikit pada bagian bawah mata.

Apakah kamu akrab dengan sebutan Agyeo salAgyeo sal adalah menonjolkan bagian kantung mata agar membentuk ilusi mata lebih menawan saat kita tersenyum. Kamu bisa menggunakan tambahan sedikit eyeshadow cair berwarna putih pada bagian kantung mata untuk membuat Agyeo sal.

6. Buat mata menjadi lebih lebar dengan menggunakan eyeliner dan maskara yang natural

Freepik/Yanalya

Agar membentuk garis mata yang lebih kuat, kamu dapat menggunakan eyeliner cair berwarna hitam pada bagian garis mata. Gambar eyeliner setipis mungkin dengan menambahkan garis pada bagian ujung luar mata untuk menambahkan kesan mata lebih terbuka.

Untuk tampilan yang lebih natural, kamu bisa menggunakan pencil liner atau eyeliner berbentuk pensil berwarna coklat. Eyeliner pensil berwarna coklat memiliki pigmentasi yang lebih halus sehingga kamu seperti terlihat tidak menggunakan eyeliner.

Tambahkan maskara pada bulumata, gunakan maskara yang memberikan efek panjang pada bulumata agar lebih lentik. Untuk menghadiri acara yang lebih besar, kamu bisa menggunakan bulumata tambahan yang memiliki bulu jarang dan sedikit agar tidak menutupi bagian kelopak mata.

7. Berikan sentuhan kilau dengan highlighter dan blush on

Freepik

Makeup korea memang jarang menggunakan shading atau bronzer untuk meniruskan bagian pipi, namun kamu bisa menyiasatinya dengan menggunakan blush on. Kamu bisa menggunakan blush on jenis krim untuk penampilan yang lebih natural. Pilih blush on warna coral-pink, aplikasikan menggunakan brush powder atau jari manis untuk blush on krim

Cara pengaplikasiannya dengan ambil blush on sedikit demi sedikit, cobalah untuk tersenyum lebar, lalu pilih bagian pipi yang paling menonjol. Jika kamu sering menggunakan blush on dari arah depan ke belakang pipi, kini coba sebaliknya!

Dari arah belakang pipi, dorong kearah pipi yang paling menonjol. Hal ini akan membuat bagian belakang pipi menjadi lebih tebal, seperti menggunakan shading. Ulangi pada bagian pipi yang satunya. Kamu dapat mengulangi hingga mendapatkan warna yang kamu sukai.

Tambahkan highlighter cair 1-2 tetes pada bagian tulang pipi, tulang hidung, aplikasikan menggunakan jari manis agar lebih merata dan natural.

8. Pilih lipstik dengan warna favorit kamu

Freepik/Maksymiv-yura

Langkah terakhir adalah menggunakan lipstik, kamu bisa menggunakan lipstik jenis apapun seperti lip gloss, lip tint, atau lip cream. Cara pengaplikasian agar lebih natural adalah menggunakan kuas untuk bibir, jika kamu menggunakan aplikatornya secara langsung atau menempelkan lipstik ke bibir warna yang dikeluarkan tentu akan lebih tebal.

Kamu dapat sesuaikan dan mencampurkan berbagai lipstik yang kamu miliki dengan menggunakan kuas bibir. Selain itu, dengan menggunakan kuas bibir dapat membuat garis bibir menjadi lebih rapih. Jika terlalu tebal, kamu bisa menepuk-nepuk tissue kering pada bagian bibir agar lipstik lebih natural dengan sisa-sisa warna lipstik yang masih menempel.

Nah, tadi merupakan tutorial makeup natural a la artis korea! Siapa artis dari Korea yang kamu sukai dan menjadi inspirasi makeup kamu? Yuk berikan komentarmu di bawah ini ya!

Baca juga:

The Latest