7 Inspirasi Kebaya dari Artis saat Hadiri Anak Wisuda
Berikut deretan inspirasi kebaya yang dapat Mama ikuti
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Wisuda anak menjadi momen sangat membanggakan sekaligus mengharukan bagi setiap orang tua, dan menjadi kesempatan spesial untuk tampil memukau.
Beberapa artis Indonesia turut memberikan inspirasi dalam berbusana dengan kebaya, yang anggun dan elegan saat menghadiri acara wisuda anak mereka.
Berikut Popmama.com, berikan 7 inspirasi kebaya dari artis saat hadiri anak wisuda. Yuk simak selengkapnya!
1. Mengenakan kebaya brokat berwarna pink, ini dia potret dari Bella Saphira
Artis sekaligus penyanyi terkenal Indonesia, Bella Saphira berhasil mencuri perhatian saat menghadiri wisuda anak sambungnya dengan mengenakan kebaya brokat berwarna pink yang anggun.
Kebaya ini dipadukan dengan kain berwarna senada yang menambah kesan elegan dan feminin pada penampilannya.
Kombinasi warna pink lembut dan desain brokat yang rumit memperlihatkan keindahan memukau.
2. Ussy Sulistiawaty tampil cantik dengan kebaya pendek krem dan kain batik merah
Menghadiri wisuda putri sulungnya, Nur Amalia Putri, Ussy Sulistiawaty tampil begitu cantik saat mengenakan kebaya pendek berwarna krem yang dipadukan dengan kain batik merah.
Kebaya pendek yang ia kenakan menonjolkan keanggunan dan kesederhanaan, sementara kain batik merah menambahkan sentuhan tradisional yang kuat pada tampilannya.
3. Menghadiri putri keempatnya, kali ini Ussy Sulistiawaty memilih kebaya bordir
Ussy Sulistiawaty kembali menarik perhatian saat menghadiri acara wisuda putri keempatnya, dengan gaya busananya yang elegan dan modern.
Kali ini, Ussy memilih mengenakan kebaya bordir untuk menciptakan sentuhan tradisional, yang dipadukan dengan celana panjang serba hitam untuk memberikan kesan modern dan chic.
Kombinasi keduanya memperlihatkan kemampuan Ussy dalam memadu padankan elemen tradisional dengan gaya kontemporer.
4. Hadiri acara kelulusan putri sulungnya, Reza Artamevia kenakan kebaya kutu baru
Reza Artamevia terlihat begitu anggun dan elegan dalam balutan kebaya kutu baru dengan sentuhan detail payet saat hadiri acara kelulusan putri sulungnya, Zahwa.
Dalam pemilihan kain batiknya, Reza kompak memilih kain batik dengan warna yang sama dengan kain selendangnya.
Untuk memperlengkapi penampilannya, Reza tak lupa memilih tas tangan dan kacamata berwarna hitam serta gaya rambutnya yang disanggul.
5. Memilih kenakan kebaya, Yuni Shara tampil bak perempuan keraton
Yuni Shara memilih busana khas Indonesia saat menghadiri acara wisuda sang anak, mulai dari gaya rambut hingga pemilihan pakaian yang dikenakannya.
Kakak dari penyanyi Krisdayanti itu terlihat begitu anggun saat memakai atasan hitam yang dipadukan dengan kain batik sebagai bawahan.
Rambutnya ditata dengan sanggul simpel yang lengkap dengan tusuk konde nan cantik, sehingga penampilan dari Yuni Shara memancarkan aura bak perempuan keraton.
6. Memadukan kebaya nude dengan kain batik cokelat, Mulan Jameela tampak anggun
Saat menghadiri wisuda anak sulungnya, Mulan Jameela terlihat begitu cantik dan anggun saat mengenakan kebaya berwarna nude yang dipadu padankan dengan kain batik berwarna cokelat.
Kebaya nude yang ia pilih memberikan kesan elegan dan lembut, sementara kain batik cokelat menambahkan sentuhan tradisional yang kuat.
7. Gista Putri memilih gaya kebaya encim lengan pendek yang elegan
Menghadiri acara wisuda putranya, Salvaditya Tama, Gista Putri memilih gaya kebaya encim lengan pendek yang dipadu padankan dengan high waisted skirt batik.
Penampilan Gista tersebut tidak hanya menciptakan kesan yang manis dan sopan, namunn juga tetap mempertahankan keanggunan busana tradisional Indonesia.
Tidak sampai disitu saja, untuk melengkapi penampilannya Gista memilih aksesoris shoulder bag berwarna hijau sage dan memilih riasan wajah flawless.
Nah itulah tadi, 7 inspirasi kebaya dari artis saat hadiri anak wisuda. Semoga dapat menginspirasi!
Baca Juga:
- 7 Ide Kebaya Kutu Baru Hijab untuk Pendamping Wisuda Anak
- 8 Inspirasi Baju Kebaya Hijab untuk Pendamping Wisuda Anak
- 7 Inspirasi Kebaya Modern Terkini untuk Kondangan, Simpel