Ini Dia 7 Tren Kecantikan yang Viral di Tahun 2020, Mana Favorit Mama?
Bisa Mama coba juga lho salah satu tren makeup ini
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mama, bukan hanya fashion makeup jiga berkembang menjadi sebuah tren yang cukup diminati banyak perempuan.
Nah, disamping itu juga semakin berkembangnya zaman, tentu saja akan mempengaruhi berkembanganya dunia kecantikan juga lho.
Perubahan itu sangat wajar terjadi ya Ma, karena akan ada penemuan baru yang suatu saat nanti akan viral dan menjadi tren dikemudian hari.
Salah satunya tren kecantikan yang terjadi di tahun 2020, mulai dari riasan mata yang warna-warni hingga penggunakan lipstick yang sedikit glossy menjadi tren loh.
Mama tidak perlu khawatir ketinggalan tren kecantikan ya, karena Popmama.com kali ini akan memberikan beberapa makeup viral yang ada di tahun 2020 ini ya. Mama bisa juga coba di rumah ya!
1. Tren riasan mata berwarna-warni ini
Mama, tren makeup satu ini tampak membuat mata Mama terlihat indah lho!
Tak hanya itu, mengenakan beberapa warna kontras pada mata Mama adalah cara yang bagus untuk bereksperimen dengan warna.
Mama juga bisa tambahkan eyeshadow glitter agar mata Mama semakin stand out!
Oh iya Ma, jangan lupa untuk mengaplikasikan eyeshadow primer ya. Eyeshadow primer membantu membuat warna eyeshadow terlihat lebih jelas dan rapi lho.
Pakai masker medis tetap terlihat on point dengan riasan yang satu ini!
2. Floating Eyeliner
Salah satu kesenangan dalam merias wajah adalah mencoba penampilan baru, salah satunya floating eyeliner.
Karena floating eyeliner sudah menjadi tren tahun ini lho, Ma. Selain menggunakan eyeliner berwarna, Mama juga bisa mengaplikasikan eyeliner ke kelopak matamu di tahun 2020!
Tren ini memberikan tampilan modern dan menciptakan tampilan unik dengan eyeliner mengambang! Mama bisa menggunakan eyeliner pensil apa pun untuk membuat eyeliner mengambang.
3. Menggunakan makeup bunga-bunga dibagian wajah
Tren makeup satu ini unik banget lho, Ma. Karena, makeup ini menggunakan body painting dan juga menggunakan kehati-hati lho Ma, pasalnya ini menggambar bunga diwajah!
Pemilihan warna yang cerah juga membuat Mama terlihat ceria dan tampil eksotis lho!
Selain itu juga makeup tren ini banyak diikuti oleh beuaty influencer lho, Ma. Salah satunya yaitu Clarissa Putri.
4. Eyeliner warna cerah
Mama juga bisa mengaplikasikan menggunakan eyeliner berwarna dibawah mata lho!
Menggunakan eyeliner dikelopak mata dan berwarna hitam pasti sudah biasa kan, Mama bisa mencoba nih tren riasan 2020 ini.
Mama bisa gunakan warna yang sama atau warna yang lebih terang dari yang ada dikelopak mata Mama lho.
Tampilan ini akan memberikan kesan dramatis dalam makeup. Mama bisa mengaplikasikan eyeliner berwarna ini dengan gaya winged eyeliner atau cat eyes.
Tak hanya itu ketika Mama menggunakan eyeliner dengan warna cerah ini akan mudah untuk menambahkan elemen menyenangkan ke dalam penampilan Mama lho!
5. Glossy Lip
Mama, tren lipstik matte sepertinya mulai bergeser nih! Kini saatnya untuk membuat lipstik yang ada dibibir Mama berkilau.
Mungkin sebagian orang tidak menyukai tekstur glossy mengkilat ini. Namun lipstik glossy bisa memberi kesan bibir segar dan bisa membuat kesan bibir tipis lebih tebal lho, Ma!
Beauty creator Titan Tyra juga pernah menggunakan lip glossy ini pada salah satu fotonya. Terlihat natural ya.
7. Blush on point
Mama, pasti Mama sering menggunakan blush on hanya di pipi saja kan?
Kali ini tren blush on yang viral di tahun 2020 berubah lho, tren yang sedang viral yaitu mengaplikasikan blush on di bagian atas wajah Mama dan jauh dari pipi Mama.
Mengaplikasikan dibagian tersebut akan membuat wajah Mama terangkat secara alami dan langsung membuat Mama tampak lebih pendiam atau kalem dan awet muda lho!
Itu dia Mama beberapa make up yang viral di tahun 2020 lho. Kira-kira Mama sudah mencoba yang mana nih, Ma?
Baca juga:
- 5 Daftar Jenis Makeup yang Cepat Kedaluwarsa
- Jangan Saltum saat Berkunjung! Ini 7 Jenis Outfit yang Disukai Mertua
- Simpel dan Natural, Ini 5 Tips Makeup untuk Berkunjung ke Rumah Mertua