Potret Tasya Farasya Makeup Tokoh Terkenal, Rosalinda & Bella Twilight
Tasya Farasya juga pernah tampil makeup salah satu hero game mobile nih!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Teknik makeup Tasya Farasya memang patut diacungi jempol. Beauty influencer ini sangat lihai meniru makeup banyak tokoh terkenal dengan hasil flawless.
Tak hanya tokoh nyata, bahkan hero game mobile juga bisa diserupainya dengan baik. Semua itu ditunjukkan Tasya di Instagramnya.
Berikut Popmama.com rangkum potret Tasya Farasya makeup tokoh terkenal, dari Rosalinda hingga Bella Swan di The Twilight.
1. Tampil bak Bella Swan di film The Twilight
Selalu bisa membuat kagum, kemampuan makeup Taysa memang layak disebut guru. Terbaru, ia melakukan makeup yang mirip dengan Bella Swan, salah satu karakter utama di film 'TheTwiightSeries'.
Tasya tampil mengenakan softlens merah yang identik dengan vampire baru. Alis tegas, dengan eyeshadow tajam membuat tampilan matanya makin kuat.
Ia padukan dengan lipstik merah darah yang membuatnya terkesan makin fierce. Rambutnya pun ditata bak Bella Swan saat pertama kali menjadi vampire nih.
2. Mirip tokoh Rosalinda di serial latin yang dulu populer di Indonesia
Selalu memukau penggemarnya, Tasya juga pernah meniru makeup karakter Rosalinda. Ya, Rosalinda salah satu tokoh utama serial latin dengan judul yang sama.
Bak saudara kembar, Tasya bahkan tampil totalitas agar tampilannya sama persih dengan aktris Thalia yang memerankan Rosalinda Perez saat itu.
Tasya tampil mengenakan summer look makeup. Aksen freckles membuat tampilannya bak perempuan latin yang bekerja di kebun/ ladang pada zaman itu.
Eyeshadow-nya dibuat sheer dengan kesan cokelat dan orange. Alisnya dibuat tipis sesuai gaya perempuan tahun 1990-an yang tren saat itu.
Ia mengenakan lisptik bergaya nude cokelat natural. Agar ada kesan sunny kissed, blushon-nya pun dipilih warna peach kecokelatan dengan kesan orange.
3. Bak artis Bollywood, penggemar menyebut Tasya mirip Madhuri Dixit saat masih muda
Paras Tasya Farasya bak perempuan Timur Tengah membuat tampilan makeup ini makin nyata. Wajah Tasya seolah tak dikenali ketika ia meniru makeup bak artis Bollywood dalam film.
Lengkap dengan sari khas India, istri Ahmad Assegaf ini tampil menawan. Ia mengenakan eyeshadow warna cokelat dengan aksen bulu mata alami. Alisnya pun tak digambar berlebihan.
Untuk menunjukkan tulang pipinya yang tegas, Tasya menyapukan higlight sekaligus contour di sana. Ia hanya menyapukan blush on secara natural berwarna pink peach.
Lipstik nude cokelat muda dengan tambahan lip gloss buat tampilannya menawan. Tindik di hidungnya membuat Tasya tampil bak Madhuri Dixit saat masih muda dulu di film Bollywood.
4. Bergaya menjadi Rose di Titanic
Karakter Rose yang diperankan oleh Kate Winslet dulu begitu membekas di kalangan Millenial yang besar di tahun 1990-an. Tokoh Rose di film Titanic begitu ikonik dan fenomenal.
Berusaha meniru karakter tersebut, Tasya Farasya sukses menciptakan Rose versi dirinya. Ia membuat tampilannya sangat nyata bak Rose yang saat itu hidup di tahun 1920-an.
Alis yang dibiarkan natural dengan garis-garis bulu halus adalah salah satunya. Tanpa makeup mata tebal, Tasya hanya menambahkan maskara untuk bulu matanya.
Blush on-nya pun hanya ditambahkan untuk menciptakan kesan segar saja. Tak ada cotour atau highlight yang memang belum tren pada zaman tersebut.
5. Jadi Celine Dion saat konser nih!
Saat challenge di TikTok menggunakan lagu Celine Dion viral, Tasya tak ketinggalan. Ia meramaikan dengan meng-cosplay Celine Dion dengan sukses.
Tasya mengenakan dress bling-bling warna kuning cream yang tren dikenakan Diva itu saat manggung. Rambutnya juga ditata mirip sang Penyanyi saat tampil nih.
Tasya mengenakan makeup cukup bold dengan lipstik merah nude. Ia mengenakan eyeshadow yang tak terlalu tebal, Tasya memfokuskan tampilannya di warna lipstik.
6. Berdandan bak Poison Ivy di film Batman
Tasya Farasya juga pernah melakukan makeup yang meniru Poison Ivy, yang merupakan salah satu karakter di film Batman. Di filmnya, karakter Poison Ivy memiliki rambut merah dengan pakaian ketat warna hijau pohon.
Di sini, Tasya hanya meniru tampilan makeup karakter tersebut yang bisa dipakai sehari-hari. Tasya mengisi alisnya dengan warna cokelat sedikit gold, warnanya mirip lipstik Youtuber tersebut.
Smokey eyeshadow-nya membuat tampilan mata Tasya tampak lebih tajam. Contour dan blush on berwarna peach kecokelatan membuat wajahnya jauh lebih tegas.
7. Dibilang mirip karakter Miya, salah satu skin dalam game mobile online
Tak hanya tokoh terkenal dalam wujud manusia di dalam film, Tasya juga lihai meniru tampilan salah satu skin atau hero game mobile nih.
Dalam fotonya, penggemar content creator ini menyebut jika tampilan tersebut mirip dengan Miya. Karakter Miya adalah Skin Moon Priestess dalam game mobile.
Dari kostum, makeup hingga gaya foto mirip sekali. Mama satu anak ini pun dipuji oleh penggemar dan para penyuka game mobile nih.
Itulah tadi potret Taysa Farasya makeup tokoh terkenal yang populer. Dari Rosalinda, Bella Swan hingga hero mobile game sukses ditiru gayanya oleh Youtuber tersebut.
Baca juga:
- 5 Potret Tasya Farasya Makeup Jadi Kate Winslet di Titanic, Mirip!
- Tasya Farasya Ikut Challenge Konser Celine Dion, Penampilannya Memukau
- Potret Tasya Farasya Berdandan a la Rosalinda, Bikin Nostalgia!