Hobi Belanja Fashion, Tyna Dwi Jayanti Bisa Tetap Hemat karena Ini!
Sebagai seorang Mama, Tyna mengaku bisa tetap modis karena memanfaatkan diskonan lho!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seiring berjalannya waktu, tren fashion juga ikut berkembang dari masa ke masa. Tak sedikit orang yang rela merogoh kocek lebih untuk bisa tampil fashionable dan modis di hadapan banyak orang. Nyatanya, tampil kekinian tidak melulu harus menguras uang di dompet, lho.
Sebagai seorang Mama sekaligus Fashion & Beauty Enthusiast, Tyna Dwi Jayanti membagikan tips bagaimana dirinya tampil fashionable, namun di lain sisi tetap bisa berhemat memenuhi kebutuhan rumah tangga.
Yuk, simak ulasan selengkapnya telah Popmama.com siapkan khusus untuk para Mama!
1. Mengetahui terlebih dahulu spesifik produk yang ingin dibeli
Sebelum berbelanja, sangat penting untuk mengetahui produk yang ingin Mama beli agar dapat tetap hemat. Termasuk, ketika ingin berbelanja untuk keperluan fashion demi menunjang penampilan sehari-hari.
“Sebelum belanja, biasanya aku targetin dulu. Kalau sudah ada target, aku biasanya langsung fokus ke produk tertentu. Misalnya, pengen beli baju warna hijau, berarti aku fokus cari baju warna hijau,” kata Tyna Dwi Jayanti saat ditemui di acara ‘Konferensi Pers Kredivo x H&M’ di kawasan Senayan City, Jakarta Selatan, Rabu (25/10/2023).
2. Hindari membeli secara impulsif atau ‘laper mata’
Menghindari pembelian impulsif atau ‘laper mata’ merupakan langkah yang sangat bijak untuk mengelola keuangan mama dengan baik. Tyna mengaku dirinya nyaris tidak pernah membeli baju secara gegabah agar tidak berdampak pada keuangannya.
“Aku nggak pernah yang gegabah kalau belanja. Istilahnya, impulsive buying ya. Aku nggak impulsif. Jadi, kayak dipikirin mateng-mateng sebelum belanja,” ungkap Tyna Dwi Jayanti.
3. Update seputar diskon dari media sosial
Di zaman serba modern ini, tentu kita tidak akan pernah terlepas dengan namanya media sosial atau internet.
Mencari informasi seputar diskon dari media sosial atau internet dapat memiliki manfaat yang signifikan, terutama jika Mama sedang membutuhkan potongan harga untuk produk fashion tertentu.
Hal simpel ini rupanya juga diterapkan Tyna sebelum bebelanja keperluan fashion agar bisa membandingkan produk satu dengan lainnya.
“Aku termasuk yang sering mantau media sosial atau internet cuma buat diskokan. Iya, gini-gini aku suka diskonan juga,” ujar Tyna Dwi Jayanti.
4. Tidak malu beli baju harga murah
Tidak ada alasan untuk merasa malu ketika membeli baju harga murah. Pembelian pakaian dengan harga yang terjangkau adalah keputusan yang bijak dan dapat menunjukkan kecerdasan finansialmu, lho.
Meski berstatus sebagai publik figur, Tyna tidak malu untuk mengaku ternyata dirinya juga pernah membeli baju dengan harga yang sangat murah. Pengalamannnya tersebut terjadi ketika ia masih duduk di bangku kuliah.
“Aku pernah beli baju di Pasar Senen, harganya Rp 10 ribu. Sampai rumah bajunya aku rebus dulu (biar higienis). Tapi, itu dulu ya pas zaman kuliah. Soalnya dulu pas kuliah aku suka naik bus gitu buat ke Pasar Senen,” cerita Tyna Dwi Jayanti.
5. Memanfaarkan fitur cicilan dari paylater
Opsi terakhir agar tetap fashionable dengan cara yang hemat ialah Tyna Kanna memanfaatkan fitur Paylater untuk mendapatkan cicilan demi berbelanja keperluan fashion.
“Dengan adanya paylater itu sangat menjaga cashflow aku. Cashflow aku nggak terganggu, bahkan lebih terukur kalau belanja keperluan fashion menggunakan Paylater,” tutur Tyna Dwi Jayanti.
Nah, jadi itu beberapa cara dari Tyna Dwi Jayanti agar bisa tetap hemat meski punya hobi belanja fashion. Apakah Mama tertarik untuk menggunakan cara ala Tyna ini?
Baca juga:
- Tampil Menawan dengan Tas Trendi a la Tyna Kanna Mirdad
- Tyna Kanna Mirdad Alami Rambut Rontok karena Main Sepeda
- 15 Potret Kebersamaan Tyna Kanna Mirdad dengan Alaia dan Aluna