TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

10 Kebaya Pejabat dalam Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2024

Selvi Ananda, Titiek Soeharto, Puan Maharani, hingga Annisa Pohan tampil memesona dengan kebaya

YouTube.com/Sekretariat Presiden

Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka baru saja digelar pada Minggu (20/10/2024) di Gedung Nusantara Kompleks Parlemen RI, Senayan, Jakarta Pusat. 

Sejumlah pejabat turut menyaksikan peresmian presiden dan wakil presiden terpilih. Gaya mereka pun turut menuai sorotan lantaran mengenakan kebaya yang penuh sarat akan makna. 

Berikut Popmama.com siap membahas kebaya para pejabat dalam pelantikan presiden dan wakil presiden 2024

1. Selvi Ananda mengenakan kebaya merah mencolok

YouTube.com/Sekretariat Presiden

Istri dari Wakil Presiden Gibran, Selvi Ananda, menampilkan kecintaannya terhadap tanah air lewat penggunaan kebaya merah mencolok. 

Ia turut menghadirkan aksen putih lewat penggunaan bros yang mampu menciptakan look istimewa. Kebaya modern Selvi Ananda tampak serasi dipadukan dengan kain batik bernuansa cokelat. 

2. Iriana Joko Widodo bergaya tradisional dengan kebaya putih

YouTube.com/Sekretariat Presiden

Ibu negara Indonesia ke-7, Iriana Joko Widodo, memilih kebaya putih polos. Bisa dibilang kebaya kenaannya masuk dalam golongan kebaya tradisional khas Jawa. 

Meski gayanya sederhana, kebaya Iriana tetap memiliki detail dari corak yang menggambarkan keindahan budaya Indonesia. 

3. Titiek Soeharto tampil cerah memakai kebaya baby blue

IDN Times/Ridwan Aji Pitoko

Titiek Soeharto tampil cerah mengenakan kebaya brokat berwarna baby blue. Tampilannya semakin anggun berkat perpaduan selendang berwarna senada yang disematkan bros keemasan. 

Untuk melengkapi penampilan, ia mengenakan aksesori berupa anting berwarna biru. Rambutnya ditata rapi dengan cara sanggul klasik dengan hiasan bunga mawar dan melati.

4. Atalia Praratya dengan tampilan manis memakai kebaya kuning cerah

Instagram.com/ataliapr

Atalia Praratya selaku anggota DPR RI turut hadir di pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia. Istri Ridwan Kamil ini tampil cerah nan manis mengenakan kebaya serba kuning. 

Kerudung lilit leher yang warnanya senada dengan kebaya dipilih Atalia untuk melengkapi fayanya. Sebagai sentuhan akhir, ia menghadirkan selendang abu-abu yang dihias bros besar. 

5. Nafa Urbach memilih kebaya navy bertabur payet

YouTube.com/Sekretariat Presiden

Nafa Urbach tak kalah memikat berkat kebaya brokat berwarna biru tua yang dihiasi beads di bagian depan. Gayanya kian tradisional karena menggunakan obi jumputan dan selendang yang disampirkan pada bahu kanannya. 

Rambutnya disanggul tinggi menggunakan hiasan tusuk konde. Kebaya bertabur payet ini membuat keseluruhan penampilannya tampak anggun. 

6. Aliya Rajasa hadir dengan kebaya brokat cokelat susu

IDN Times/Fauzan

Aliya Rajasa mendampingi suaminya saat pelantikan mengenakan kebaya brokat berwarna cokelat susu. Selendang songket merah menjadi perpaduan yang pas untuk tampilannya yang mewah. 

Sama seperti kebanyakan pejabat lainnya, Aliya juga menata rambutnya rapi dengan cara disanggul. Istri dari anggota DPR Edhie Baskoro Yudhoyono ini hadir dengan pulasan make up bold glam. 

7. Annisa Pohan pilih kebaya biru bernuansa elegan

IDN Times/Fauzan

Bisa dibilang, biru menjadi warna pilihan busana para pejabat yang menghadiri acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2024. Annisa Pohan menjadi salah satu istri pejabat yang memilih kebaya berwarna biru. 

Kebaya modern tersebut memiliki aksen padding dengan bordir tepi yang tampak manis. Busana tradisional disandingkan bersama jarik batik etnik yang sangat pas dipadukan. 

8. Mulan Jameela menghadirkan kesan estetik pada kebaya biru pilihannya

YouTube.com/Sekretariat Presiden

Saat pelantikan, Mulan Jameela hadir bersama Ahmad Dhani yang sama-sama menjabat sebagai anggota DPR RI. Kesan menawan terpancar dari busana Mulan Jameela yang memilih kebaya etnik biru. 

Terdapat corak floral yang menambah kesan estetik pada penampilannya. Ia turut mengenakan kerudung polos yang senada dengan kebaya miliknya. 

9. Dina Lorenza mengenakan kebaya brokat kutubaru

YouTube.com/Sekretariat Presiden

Dina Lorenza merupakan pejabat yang terpilih menjadi anggota DPR RI dari fraksi Partai Demokrat. Ia mengenakan kebaya brokat kutubaru berwarna biru muda yang dihiasi emas permata biru. 

Hijab segi empat yang dililit leher menjadi pilihannya untuk melengkapi penampilan. Selendang berwarna biru laut ia sampirkan di salah satu bahunya. 

10. Puan Maharani tampil memesona berkat kebaya merah putih

YouTube.com/Sekretariat Presiden

Tak kalah memesona, Puan Maharani hadir memakai kebaya kutubaru abu-abu yang dipadukan selendang merah maroon mencolok. Selendang tersebut dipadukan bros berwarna silver. 

Untuk bawahannya, Puan Maharani memilih kain batik bernuansa merah putih yang tampak pas dengan penampilannya. Gaya merah putih yang dihadirkannya seolah menggambarkan kecintaannya pada tanah air. 

Itu dia beberapa kebaya para pejabat dalam pelantikan presiden dan wakil presiden 2024. Kebaya milik siapa yang paling Mama sukai?

Baca juga: 

The Latest