TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Tips Mix and Match ala Julie Estelle, Simpel tapi Stylish

Julie Estelle mengutamakan kenyamanan dalam berpakaian sehari-hari

Popmama/Sania Chandra

Julie Estelle menjadi salah satu aktris tanah air yang gaya berpakaiannya bisa menjadi inspirasi, khususnya bagi para Mama muda. Karena bagaimana tidak? Istri pembalap David Tjiptobiantoro ini mempunyai gaya fashion yang terbilang simpel, namun juga tampak begitu stylish

Julie Estelle mengaku selalu mengutamakan kenyamanan ketika melakukan mix and match pakaian yang hendak dikenakannya. Mama satu anak ini juga sempat membagikan tips bagaimana dirinya memadukan busana sehari-hari.

Penasaran seperti apa? Simak ulasan selengkapnya telah Popmama.com siapkan terkait tips mix and match ala Julie Estelle.

1. Selalu mengutamakan kenyamanan dalam berpakaian

Popmama/Sania Chandra

Dalam memadukan pakaian sehari-hari, faktor utama yang paling Julie Estelle utamakan adalah kenyamanan. Perannya sebagai Mama, istri, sekaligus publik figur membuatnya dituntut untuk bisa multitasking. Menurutnya, kenyamanan dalam berpakaian sangat penting dibanding faktor lainnya.

“Gaya berpakaian yang penting menurutku harus nyaman. Apalagi, saat menjadi ibu, kenyamanan itu sangat penting,” kata Julie Estelle saat acara ‘Press Launch UNIQLO X ANYA HINDMARCH’ di kawasan Grand Indonesia, Kamis (21/11/2024).

2. Menyukai fashion item yang mudah dipadupadankan

Popmama/Sania Chandra

Julie Estelle dikenal sebagai aktris yang memiliki gaya berpakaian simpel, elegan, dan modern. Ia turut memastikan bahan pakaian yang hendak dikenakan membuatnya tetap nyaman dalam menjalani aktivitas.

Aktris kelahiran 1989 ini juga lebih menyukai fashion item yang mudah dipadupadankan, sehingga dirinya tidak kesulitan dalam mix and match.

“Aku perhatikan the fabric dan simplicity. Aku suka look yang bisa dipadupadankan dengan mudah. Intinya adalah yang simpel tapi tetap bagus,” ujar Julie Estelle.

3. Punya cara berbeda untuk mix and match busana sehari-hari dan acara tertentu

Popmama/Sania Chandra

Julie Estelle mengaku mempunyai cara yang berbeda dalam mix and match untuk keperluan acara tertentu dan sehari-hari. Khusus untuk acara tertentu, seperti pesta, ia lebih suka melibatkan permainan warna dan model pakaian. 

“Buat eksplor untuk acara tertentu, aku lebih suka bermain warna dan bermain cutting,” ungkap Julie Estelle.

Sementara itu, untuk keperluan daily wear alias pakaian sehari-hari yang terbilang santai, Julie lebih mengutamakan gaya pakaian yang simpel, nyaman, namun tetap elegan nan stylish

“Tapi kalau untuk daily wear yang penting adalah simpel, comfortable, dan elegan,” tambahnya.

4. Kolaborasi UNIQLO dan Anya Hindmarch untuk menyambut musim dingin

Popmama/Sania Chandra

Julie Estelle telah lama mengagumi karya-karya desainer fashion accessories kenamaan asal Inggris, Anya Hindmarch. Tak heran jika kolaborasi pertama Anya Hindmarch dengan UNIQLO di Indonesia seolah menjadi angin segar tersendiri.

Koleksi busana dalam edisi winter season ini menghadirkan aksen yang unik serta ikonik karena adanya dekorasi sepasang mata. Koleksi UNIQLO dan Anya Hindmarch menyediakan 12 produk yang terdiri dari 8 items untuk orang dewasa dan 4 items untuk anak-anak. Produknya sudah bisa dibeli sejak 22 November 2024.

“Seperti mengingat kembali masa-masa di mana Anya Hindmarch sempat booming di Indonesia dengan koleksi tas-tasnya yang dicetak dalam motif lucu. Saya pun merupakan penggemar koleksinya. Senang sekali, karena gaya khas Anya yang fun dan playful sangat terasa pada kolaborasi bersama UNIQLO ini,” pungkasnya.

Demikian ulasan terkait tips mix and match ala Julie Estelle. Selamat mencoba, Ma!

Baca juga:

The Latest