Justin Bieber Umumkan Konser di Indonesia, Apa Saja Permintaannya?
Justin Bieber akan mengadakan konser pada 3 November 2022 di Jakarta
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Justin Bieber resmi mengumumkan jadwal tur konsernya yang bertajuk Justice World Tour di Indonesia pada 3 November 2022. Konser yang dipromotori oleh AEG Presents, PK Entertainment, dan Sound Rhythm ini rencananya akan digelar di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.
Dimulai pada 22 Oktober 2022, Justice World Tour Asia akan mengawali tur konsernya di Kuala Lumpur, yang kemudian dilanjutkan ke Jakarta, Nagoya, Osaka, dan Tokyo. Pada tur kali ini, Justin akan menghadirkan lebih dari 100 pertunjukan hingga tahun 2023.
Dalam rangka menghadirkan sang superstar dunia, apakah ada permintaan khusus dari Justin Bieber kepada pihak promotor?
Cek selengkapnya di Popmama.com.
Riders Justin Bieber Belum Ada, Pihak Justin Menanyakan Panggung Tempat Ia Tampil
Peter Harjani selaku Founder & CEO dari PK Entertainment dalam konferensi pers Justice World Tour yang digelar di CGV Grand Indonesia (24/3/2022) mengatakan, pihak Justin Bieber sendiri belum memberikan riders khusus kepada pihak promotor.
“Riders-nya kami belum dapat, yang sudah kami dapat adalah (pertanyaan) semegah apa panggungnya,” ujar Peter.
Ia menuturkan, sejauh ini pihak Justin Bieber hanya menanyakan terkait produksi, sementara untuk keperluan Justin selama di Indonesia belum diinfokan kembali.
Price List Justice World Tour
Konser yang akan diselenggarakan di Stadion Madya Gelora Bung Karno itu akan terdiri dari delapan pemilihan tempat duduk dengan range harga mulai dari Rp1.500.000 hingga Rp8.500.000. Berikut rincian price list tiket Justice World Tour 2022 Jakarta:
- GHOST VIP PACKAGE: Rp8.500.000.
- PEACHES VIP PACKAGE: Rp6.250.000.
- HOLD ON VIP PACKAGE: Rp5.250.000.
- CAT 1: Rp6.000.000.
- CAT 2: Rp4.400.000.
- CAT 3: Rp3.400.000.
- CAT 4: Rp2.400.000.
- CAT 5: Rp1.500.000.
Penjualan tiket akan dimulai pada Selasa (29/3/2022) pukul 10.00 WIB. Seluruh proses dan informasi terkait pembelian tiket dapat kamu akses melalui website www.justinbieberinjakarta.com.
Gimana? Kamu tertarik membelinya?
Baca juga:
- 4 Pola Pikir Justin Bieber dalam Pernikahan
- 10 Foto Rumah Mewah Justin Bieber dan Hailey Seharga 374 Miliar
- Harga Tiket, Lokasi, dan Tempat Duduk Konser Justin Bieber di Jakarta