TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Rekomendasi Kuliner di Belakang Grand Indonesia, Semuanya Lengkap!

Mulai dari ayam penyet hingga nasi pecel, semuanya ada di sini

Pexels/Clem Onojeghuo

Rekomendasi jajanan pinggir jalan di Indonesia memang tak pernah ada habisnya. Di setiap daerah, pasti memiliki ciri khas jajanan pinggir jalannya masing-masing.

Salah satu tempat yang terkenal dengan jajanan pinggir jalannya adalah belakang Mall Grand Indonesia.

Di tempat tersebut, banyak berisi pedagang kaki lima yang menawarkan makanan-makanan lezat yang wajib kamu coba jika berkunjung kesana. 

Apa saja? Dilansir dari Twitter @txtdrkuliner, berikutPopmama.com rangkumkan rekomendasi kuliner di belakang Mall Grand Indonesia, Jakarta untuk kamu.

1. Ayam Cabe Ijo Aa Sipit yang menghabiskan hingga 180 ekor ayam setiap hari

Instagram.com/ayampenyetcabeijoaasipit

Ayam penyet yang satu ini nampaknya menjadi salah satu makanan yang terkenal di belakang Grand Indonesia hingga memiliki antrean yang sangat panjang. Untuk satu harinya, pedagang bahkan menghabiskan hingga 180 ekor ayam setiap harinya. 

Dengan harga yang sangat murah, yakni mulai dari Rp18.000, kamu sudah bisa merasakan kenikmatan ayam yang dipadukan dengan pedasnya sambal cabai hijau khas Aa Sipit ini. Untuk jam operasional, kamu bisa berkunjung kesini mulai pukul 13.30 hingga 22.00 WIB.

2. Seblak Oddi yang harganya terjangkau

Twitter.com/hanmula

Jajanan yang bisa kamu coba selanjutnya adalah seblak. Tak hanya seblak biasa, seblak yang satu ini memiliki kuah yang kental serta rasa yang asam, pedas, gurih, dan asin, yang dipadukan dengan berbagai toping di dalamnya, mulai dari kerupuk, sosis, ceker, kwetiaw, hingga tulang-tulangan.

Selain rasanya yang enak, seblak yang satu ini juga terkenal karena pemiliknya yang merupakan seorang mantan artis FTV. Untuk menikmati seblak Oddi, kamu hanya perlu merogoh kocek mulai dari Rp10.000 saja. 

3. Dimsum Roxy dengan berbagai topping

Twitter.com/txtdrkuliner

Untuk kamu penyuka dimsum gerobakan, kamu bisa mencoba dimsum Roxy yang satu ini. Dengan harga yang murah mulai dari Rp15.000, kamu bisa mendapat satu paket dimsum yang berisi enam sampai delapan pcs di dalamnya.

Jenis dimsum yang ditawarkan pun sangat beragam, mulai dari dimsum mozzarella, dimsum tuna, dimsum rambutan, dimsum udang krispi, hingga dimsum salmon. Selain dimsumnya yang beragam, pilihan topping di sini juga banyak, seperti saus keju, mozzarella, mentai, blackpaper, dan chili oil.

4. Camilan Seafood Korea menggugah selera

Twitter.com/txtdrkuliner

Pecinta drama Korea pasti suka makanan yang satu ini. Dengan ciri khas ala streetfood Korea, gerobak yang satu ini meawarkan ragam jenis seafood yang bisa kamu coba dengan berbagai pilihan saus, yakni saus tomyum, saus samyang, dan saus ekstra pedas. 

Tak perlu merogoh kocek yang banyak, camilan seafood yang satu ini hanya dipatok Rp10.000 untuk setiap porsinya.

5. Lumpia Basah Bandung Lalisa 97, enak banget!

Twitter.com/txtdrkuliner

Tak perlu repot-repot ke Bandung, kamu bisa mencoba jajanan khas Bandung yang satu ini di daerah belakang Mall Grand Indonesia.

Dengan harga mulai dari Rp15.000, kamu bisa mendapatkan satu porsi lumpia basah Bandung dengan tingkat kepedasan sesuai selera kamu. 

Berbeda dengan kebanyakan lumpia basah yang dijual, di sini lumpia basahnya juga ditambahkan dengan isi kweitaw, loh. 

6. Ayam Penyet Cabe Ijo Sari Suji yang juga menjual menu bebek penyet

Twitter.com/txtdrkuliner

Tentu tak kalah enak dari ayam penyet Aa Sipit, ayam penyet cabai hijau Sari Suji dapat menjadi pilihan lainnya untuk kamu.

Dengan rasanya yang gurih dan super pedas, kamu hanya perlu membayar mulai dari Rp13.000 untuk setiap porsinya. Selain ayam, kamu juga dapat memilih menu bebek penyet cabe ijo untuk menu lainnya. 

7. Nasi Lontong Pecel nggak boleh ketinggalan

Twitter.com/txtdrkuliner

Menu khas Jawa yang satu ini juga dapat kamu temukan di daerah ini.

Dengan aneka sayuran rebus yang disiram dengan sambal kacang gurih pedas, kamu bisa menikmati menu yang satu ini dengan nasi atau lontong. 

Selain pecel, menu lain yang bisa kamu pesan di sini adalah bihun goreng. 

Nah, itu dia rekomendasi makanan yang bisa kamu coba di daerah belakang Mall Grand Indonesia. Kamu tertarik untuk mencoba yang mana?

Baca juga:

The Latest