TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

9 Daftar Korban P Diddy, Ada Justin Bieber!

Justin Bieber diduga menyiratkan pengalaman traumatisnya dalam lagu Yummy

dok. Lionsgate/Monster's Ball

Dunia hiburan Hollywood kini tengah dihebohkan dengan skandal besar yang melibatkan Sean Combs, yang lebih dikenal dengan nama P Diddy. P Diddy baru-baru ini ditangkap dan menghadapi serangkaian tuntutan hukum yang serius. 

Menurut laporan, ia diduga terlibat dalam pelecehan seksual, perdagangan manusia, dan kegiatan kriminal lainnya yang menghancurkan banyak korban. P Diddy juga selalu mengadakan pesta tiap tahunnya dan terbongkar bahwa pesta yang digelar P Diddy bukan hanya pesta biasa.

Kasus ini mencuat bukan hanya karena keseriusan tuduhannya tetapi juga karena terdapat bukti berupa rekaman video dan kesaksian dari berbagai pihak yang membuka tabir perilaku buruk Diddy selama ini.

Ditemukan 1.000 baby oil di kediamannya yang diduga selain sebagai bahan pelumas, baby oil tersebut akan ditumpahkan ke lantai rumah P Diddy ketika pesta berlangsung dengan tujuan agar pengunjung tidak dapat kabur saking licinnya. 

Selain itu, ditemukan juga narkotika, video, dan tiga senjata api tipe AR-15 dengan nomor seri yang dirusak. Dilaporkan juga bahwa FBI telah menemukan bunker di bawah kamar tempat tinggal Diddy. Kasus ini mencakup tuduhan dari berbagai individu yang mengaku telah menjadi korban manipulasi dan kekerasan Diddy. 

Berikut Popmama.com merangkum 9 daftar korban P Diddy yang sebagian besar diantaranya telah bersaksi terhadap perilaku merugikan Diddy, yuk simak!

1. Cassie Ventura

Instagram.com/cassie

Pada November 2023, Cassie Ventura melaporkan P Diddy, dengan tuduhan kekerasan fisik dan seksual selama masa pacaran mereka. Tuduhan itu mencakup pemukulan, pemaksaan hubungan seksual dengan pria lain, serta pemerkosaan di rumah P Diddy pada tahun 2018.

Diddy memiliki keinginan di mana ia meminta Cassie untuk berhubungan seks dengan pria yang ia sewa, sementara ia menonton dan menggunakan situasi tersebut untuk kepuasan seksualnya sendiri.

2. Derrick Lee Cardello-Smith

Pagesix.com

Derrick Lee Cardello-Smith, seorang narapidana berusia 51 tahun, mengajukan gugatan terhadap P Diddy, menuduhnya membius dan melakukan kekerasan seksual terhadapnya di sebuah pesta di Detroit 27 tahun yang lalu. 

Pada 9 September, P Diddy harus membayar ganti rugi sebesar 100 juta dolar karena tidak hadir dalam persidangan virtual terkait kasus ini.

3. Rodney "Lil Rod" Jones

Instagram.com/officiallilrod

Produser musik Rodney Jones, alias Lil Rod, mengajukan gugatan pada Februari 2024. Ia menuduh P Diddy melakukan pelecehan seksual, intimidasi, dan eksploitasi selama masa kerjanya dari September 2022 hingga November 2023. 

Lil Rod juga menyebut bahwa teman-teman P Diddy sering melontarkan rayuan tak pantas, dan ia dipaksa berhubungan badan dengan pekerja seks yang disewa oleh P Diddy.

4. Joi Dickerson-Neal

Narcissisticabuserehab.com

Joi Dickerson-Neal mengajukan gugatan terhadap P Diddy pada November 2023, menuduhnya membius, melakukan kekerasan seksual, dan merekamnya secara diam-diam pada tahun 1991. 

Neal menuduh bahwa selain melakukan kekerasan seksual, Diddy juga terlibat dalam revenge porn terhadap dirinya. Rekaman tersebut diduga dibagikan kepada rekan-rekannya di industri musik.

Neal mengklaim bahwa penyebaran video tersebut merusak kesehatan, reputasi, dan peluang profesionalnya. Ia juga mengungkap kisah mengerikan tentang kekerasan seksual, penghinaan, pengkhianatan dari saksi yang tidak bertindak, serta trauma emosional yang diduga disebabkan oleh P Diddy.

5. Dawn Richard

Instagram.com/dawnrichard

Seorang musisi dan mantan rekan satu grup P Diddy, Dawn Richard, menggugat P Diddy dengan tuduhan pelecehan fisik dan seksual sejak 2009. 

Dawn menyatakan bahwa P Diddy sering menahan pembayaran, meraba tubuhnya, memberikan komentar cabul, melakukan kekerasan fisik, dan mengancam akan membunuhnya.

Ia juga mengklaim bahwa P Diddy mengakui eksploitasi seksual terhadap gadis di bawah umur serta pelecehan terhadap Cassie.

6. Crystal McKinney

nypost.com

McKinney mengungkapkan bahwa pertemuannya dengan Diddy terjadi saat ia berusia 20 tahun di sebuah restoran pada acara Men's Fashion Week di Manhattan. Ia mengklaim bahwa seorang desainer mengenalkannya kepada Diddy dan memaksanya duduk di dekatnya, yang kemudian berjanji akan membantu karier modelnya. 

Dalam dokumen gugatan, McKinney menyatakan bahwa pada malam yang sama, Diddy mengajaknya ke sebuah studio rekaman di mana Diddy dan beberapa pria lain mengonsumsi alkohol. 

Ia mengaku dipaksa untuk minum lebih banyak setelah Diddy menyebutnya terlalu tegang. Insiden pelecehan tersebut diduga terjadi ketika Diddy mengajaknya ke kamar mandi. McKinney mengaku tidak sadarkan diri setelah kejadian itu dan baru sadar saat berada di dalam taksi menuju rumah desainer.

Setelah peristiwa tersebut, ia merasa bahwa karier modelnya terhambat hingga trauma. McKinney berjuang melawan kecanduan alkohol dan narkoba, bahkan mencoba bunuh diri pada tahun 2024, yang mengharuskannya dirawat di rumah sakit.

7. April Lampros

rollingstone.com

Tidak lama setelah gugatan dari Crystal McKinney, April Lampros juga mengajukan tuntutan terhadap P Diddy. Menuduhnya melakukan kekerasan seksual berulang kali dari tahun 1995 hingga awal 2000-an, ketika Diddy sedang berpacaran dengan Jennifer Lopez.

April, yang saat itu baru saja memulai kuliah, mengungkapkan bahwa ia bertemu dengan P Diddy di awal masa studinya, di mana ia kemudian menjadi korban kekerasan seksual olehnya.

8. Thalia Graves

graziadaily.com

Pada tahun 2001, Thalia Graves mengajukan tuduhan pemerkosaan terhadap P Diddy, yang ia klaim terjadi bersama dengan pengawalnya, Joseph "Big Joe" Sherman. 

Dalam gugatan tersebut, Diddy dan Sherman dituduh memerkosa seorang korban di sebuah studio rekaman di New York City pada tahun 2001. Graves mengklaim bahwa dia dibius, diperkosa, dan direkam tanpa persetujuannya oleh P Diddy dan Sherman.

Pada November 2023, korban menemukan adanya rekaman video terkait kejadian tersebut. Hal ini membuktikan bahwa P Diddy dan Sherman telah menjual video pemerkosaan itu. Graves menyebut dalam gugatannya bahwa ia telah menderita depresi, kecemasan, dan serangan panik selama bertahun-tahun akibat peristiwa itu.

9. Justin Bieber

Instagram.com/justinbieber

Spekulasi telah muncul yang menunjukkan bahwa Justin Bieber, penyanyi muda yang terkenal, mungkin juga menjadi salah satu korban P Diddy. Ia juga menyiratkan pengalaman traumatisnya terhadap P Diddy dalam lagu 'Yummy'.

Lagu tersebut diinterpretasikan sebagai cerminan dari pengalaman buruknya pada salah satu pesta gelap yang diadakan oleh Diddy. Seiring berjalannya waktu, lebih banyak korban mulai muncul dan berbicara, memperluas kasus tersebut dan meningkatkan perhatian publik terhadap skandal yang melibatkan figur terkenal ini di Hollywood.

Itu dia 9 daftar korban P Diddy! Kasus yang melibatkan P Diddy ini tidak hanya menguak perilaku tercelanya, tetapi juga menyoroti masalah besar dalam industri hiburan yang sering kali mengabaikan suara korban.

Baca juga:

The Latest