TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

5 Manfaat Jintan Putih yang Bisa Mencegah Peradangan

Apakah kamu suka menggunakan jintan putih ke dalam masakan?

indiamart.com

Apakah kamu selalu memiliki stok jintan putih di dapur rumah?

Jintan putih atau Cuminum cyminum adalah salah satu bumbu yang dapat dipadukan ke dalam berbagai masakan.

Jenis rempah ini merupakan biji-bijian yang berasal dari tumbuhan dalam keluarga Apiaceae.

Namun ternyata, penggunaan jintan putih tidak sekadar dijadikan bumbu masakan saja.

Nah, berikut Popmama.com berikan 5 informasi mengenai 5 manfaat jintan putih untuk kesehatan. Yuk, cek ulasannya!

1. Membantu program diet dalam menurunkan berat badan

Freepik/jcomp

Di balik cita rasa jintan putih memiliki cita rasa khas yang hangat dan pedas, ternyata rempah mampu membantu menjaga kesehatan.

Salah satunya dapat mendorong penurunan berat badan. Terutama bagu seseorang yang sedang menjalankan program diet.

Kamu dapat membuat air rebusan jintan putih dan madu untuk membantu menurunkan berat badan dan kadar lemak di dalam tubuh.

Dengan demikian, meminumnya bisa memperlambat laju metabolisme yang membuat tubuh sulit membakar kalori lebih cepat.

2. Menangkal kerusakan tubuh akibat radikal bebas

Freepik/katemangostar

Ternyata, jintan putih mengandung beragam antioksidan yang berfungsi dalam menangkal kerusakan tubuh akibat radikal bebas.

Beberapa senyawa antioksidan dalam jintan putih adalah fenol, flavonoid dan vitamin C dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Secara sederhana, bahwa jintan putih menghambat peradangan. Ini karena beberapa komponen jintan putih memiliki efek anti inflamasi.

Apakah kamu akan segera memasukkan jintan putih ke dalam masakan untuk merasakan khasiatnya?

3. Meningkatkan aktivitas enzim pencernaan

Freepik/cookie_studio

Jintan putih juga memiliki beragam manfaat bagi kesehatan seperti melancarkan pencernaan.

Penggunaan jintan putih pun dapat dijadikan sebagai pereda sakit perut, mengatasi diare maupun perut kembung.

Ini karena jintan putih diketahui memiliki kandungan serat yang cukup tinggi di dalamnya.

Senyawa serat merupakan senyawa yang dapat melancarkan buang air besar dan menyembuhkan sembelit dan meningkatkan aktivitas enzim pencernaan.

4. Menaikkan kadar kolesterol HDL yang baik

Freepik/jannoon028

Jinten putih adalah rempah-rempah yang bisa dimanfaatkan sebagai obat herbal.

Salah satunya adalah untuk menghilangkan kolesterol jahat dari dalam tubuh dan menaikkan kadar kolesterol HDL yang baik.

Ini karena jintan putih memiliki sifat hipolipidemik yang membantu mengontrol kadar lemak tinggi.

Di mana kolesterol yang tinggi tentunya berbahaya bagi kesehatan, karena berpotensi meningkatakn risiko terkena penyakit jantung.

5. Menjaga kadar diabetes pada orang dengan berat badan berlebih

Freepik/xb100

Jintan putih merupakan salah satu bumbu dapur yang dapat menurunkan glukosa darah.

Itu artinya, jintan putih membantu menjaga  kadar diabetes pada orang-orang dengan berat badan berlebih.

Bahkan jintan putih bisa menghambat pembentukan AGE (advanced glycation end products) pada penderita diabetes yang berpotensi merusak organ tubuh, seperti mata dan ginjal.

Jika dikonsumsi secara rutin dalam bentuk bumbu masakan atau suplemen, ini bisa membantu mengontrol gula darah.

Demikianlah kelima manfaat jintan putih untuk kesehatan. Sebaiknya berkonsultasi ke dokter sebelum mengonsumsi jintan putih jika kamu memiliki kondisi medis tertentu.

Baca juga:

The Latest